Jurnal Abdi Insani
Vol 6 No 1 (2019): Jurnal Abdi Insani Universitas Mataram

PENGENALAN TEKNOLOGI INTERNET OF THINGS (IOT) UNTUK MENYELESAIKAN PERMASALAHAN DI SEKITAR BAGI SISWA-SISWI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 7 MATARAM

Ariyan Zubaidi (Unknown)
I Gede Pasek Suta Wijaya (universitas mataram)
Budi Irmawati (universitas mataram)
I Wayan Agus Arimbawa (universitas mataram)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2019

Abstract

Penggunaan internet mengalami perubahan, tidak hanya untuk bertukar data melalui perangkat-perangkat yang sudah umum digunakan, seperti personal computer (PC), laptop, atau smartphone, namun beralih ke berbagai peralatan yang ada di lingkungan manusia. Konsep ini dikenal dengan Internet of Things (IoT). IoT didefinisikan sebagai sebuah sistem yang terdiri dari jaringan sensor, aktuator, dan objek pintar yang bertujuan untuk menyambungkan semua barang, termasuk objek sehari-hari dan yang ada di industri, dengan suatu cara sehingga membuatnya menjadi pintar, bisa diprogram, dan mampu untuk berinteraksi dengan manusia. IoT telah banyak diimplementasikan di berbagai bidang seperti pada kota cerdas (smart city), smart healtcare, smart agriculture, smart education, dan bidang lainnya. Perkembangan IoT juga dirasakan di Indonesia yang saat ini juga terus menyebarkan teknologi internet melalui berbagai usaha yang dilakukan oleh pemerintah, sehingga internet dapat menjangkau berbagai daerah. Pemberian pemahaman mengenai konsep IoT untuk memecahkan berbagai masalah di sekitar perlu dilakukan sejak bangku sekolah, dari pemahaman tersebut diharapkan timbul keinginan untuk mendalami bidang tersebut. Pada program pengabdian kepada masyarakat ini, dilakukan penyuluhan mengenai teknologi IoT yang dilakukan di SMA N 7 Mataram. Penyuluhan dilakukan dengan memberikan materi pengenalan mengenai teknologi IoT dan melakukan unjuk kerja beberapa prototipe teknologi IoT yang dikembangkan oleh mahasiswa Program Studi Teknik Informatika. Siswa-siswi sangat antusias dengan kegiatan ini, hal ini diperlihatkan dengan aktifnya siswa-siswa pada sesi tanya jawab dan ingin melihat secara dekat prototipe teknologi IoT yang didemokan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jurnal

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Environmental Science Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics

Description

Jurnal Abdi Insani adalah jurnal ilmiah yang berisi hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini diharapkan berfungsi sebagai alat komunikasi ilmiah sehingga dapat menginspirasi pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang lebih ...