J-Dinamika: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 5 No 1 (2020): Juni

Pendampingan Manajemen Pengelolaan Bank Sampah Berspektif Gender

Hellen Last Fitriani (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Fatmawati (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Fatimah Depi Susanti Harahap (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Elvi Yenti (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Alfiah (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Musa Thahir (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2020

Abstract

Artikel ini dilatarbelakangi oleh persoalan sampah, hampir menjadi permasalahan yang klasik di setiap kota di Indonesia, tak terkecuali di Kota Pekanbaru. Oleh karena itu, pengabdi UIN Suska Riau bekerjsama dengan Majelias Taklim Salimah Pekanbaru memberikan alternatif strategi dalam pengelolaan sampah dengan edukasi warga melalui pembentukan bank sampah yang diintegrasikan dengan prinsip 4R, dapat membangun kepedulian masyarakat agar dapat ‘berkawan dengan sampah, serta untuk mendapatkan manfaat secara sosial, ekonomi, dan lingkungan dari pemilahan sampah yang ditabung ke bank sampah. Program penyuluhan bank sampah ini fokus untuk ibu ibu rumah tangga karena ibu masyarakat kelurahan limbungan di Kecamatan Rumbai Pesisir Kota Pekanbaru Propinsi Riau. Pelaksanaan pengabdian ini dimulai dengan memberikan materi pengajaran kepada masyarakat agar mereka termotivasi untuk mampu memilah sampah rumah tangga dan bersama sama membentuk bank sampah sebagai sarana menyalurkan sampah. Adapun penyuluhan dengan materi tentang pentingnya mengelola sampah dengan bank sampah dan cara kerja bank sampah. Berdasarkan kajian tentang manajemen pengelolaan bank sampah di kecamatan Rumbai Pesisir dapat disimpulkan bahwa: 1) dalam upaya pelestarian lingkungan sungai, pihak berwenang, pemerintah daerah dan institusi/ organisasi sosial harus memberikan program yang kontinu, agar masyarakat lokal memiliki kesadaran tentang pentingnya memiliki kebiasaan yang baik dalam pengelolaan sampah secara efektif dan bijaksana; dan 2) dalam upaya pemberdayaan masyarakat, bank sampah menjadi salah satu alternatif dalam menciptakan peluang produktif bagi masyarakat untuk menambah pendapatan keluarga. ehadiran bank sampah telah mendorong adanya capacity building bagi warga dengan mengupayakan terbentuknya kemandirian dan keswadayaan warga melalui terbentuknya kesadaran, pengetahuan, dan kemampuan yang mendorong partisipasi mengelola lingkungan di komunitasnya. Khususnya bagi warga perempuan, pengetahuan dan keterampilan mengelola sampah telah menstimulasi kreativitas dan inovasi kerajinan daur ulang sampah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

j-dinamika

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal J-DINAMIKA ini berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu, diantaranya pertanian, manajemen, teknologi informasi, sosial humaniora, kesehatan, dan semua bidang ilmu lainnya. Bentuk kegiatan pengabdian yang dipublikasikan dapat berupa penerapan ...