JKM (Jurnal Kebidanan Malahayati)
Vol 6, No 2 (2020): Volume 6 Nomor 2 April 2020

KARAKTERISTIK KLINIS PASIEN YANG MENERIMA TERAPI ARV DI RSUD KABUPATEN BULELENG

I Gusti Ngurah Putu Candra (STIKES BULELENG)
Dewi Aprelia Meriyani (STIKES BULELENG)
Luh Putu Desy Puspaningrat (STIKES BULELENG)
Yopita Triguno (STIKES BULELENG)
Ni Kadek Ayu Tamara Widya Sari (STIKES BULELENG)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2020

Abstract

  ABSTRAK Latar Belakang Penyakit menular yang selalu memberikan dampak tidak hanya kesehatan tetapi social dan ekomoni adalha HIV/AIDS.Tujuan untuk mendeskripsikan kondisi klinis dan dmeografi pasien yang menerima terapi ARV.MetodePenelitian deskriptif dengan pendekatan secara kohort retrospektifmenggunakan data sekunder dari register kohort ARV dari tahun 2005-2015 (11 tahun terapi ARV). Analisis yang digunakan adalah analisis univariat menggunakan SPSS versi 17.Hasil Karakteristik klinis dan demografi pada odha yang menerima terapi ARV yaitu 45,32% dalam kondisi ambulatory, 75.42% mendapatkan regimen NNRTI jenis zidovudine, 75.82 % mendapatkan terapi regimen NRTI nevirapine, 79.66% pada kondisi stadium 3 dan 4, dengan klasifikasi umur produktif (< 40 tahun sebanyak 82.05%, sebagian besar berjenis kelamin laki-laki 62.96%, dan memiliki pengawas minum obat (PMO) sebesar 68.25%. Proporsi kematian sebesar  9.3 % (112 orang), LTFU (loss to follow up) 18.52% (223 orang), subsitusi regimen lini satu 9.88% (119 orang),rujuk keluar 1.83% (22 orang) dan yang masih dalam pengobatan sebesar 69.93% (842).Kesimpulan Pasien yang mengalami LTFU terbagi dalam beberapa kondisi yaitu LTFU dalam kondisi meninggal 3.07% (37 orang), LTFU dalam kondisi hidup 0.5% (6 orang), dan LTFU yang tidak diketahui kondisinya sebesar 14.95% (180 orang).Saran Monitoring dan evaluasi pada program pengobatan dilakukan secara berkelanjutan untuk meningkatkan konsistensi terapi yang dilakukan.  Kata Kunci : Karakteristik, Terapi, HIV/AIDS 

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

kebidanan

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Kebidanan Malahayati menyediakan platform untuk mempublikasikan bidang kebidanan dan jurnal juga berusaha untuk memajukan kualitas penelitian dengan memperkenalkan atau menguraikan metode baru di bidang kesehatan kebidanan untuk publikasi termasuk kebidanan dan ilmu kesehatan inti. Jurnal ini ...