Panrannuangku Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 1 No. 1 (2021)

Pelatihan Pengembangan Desain Video Pembelajaran Interaktif

Ghofur, Abd (Unknown)
Nafisah, Durrotun (Unknown)
Eryadini, Ninies (Unknown)
Astutik, Nur Fitria Wiji (Unknown)
Suryanto, Hadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Aug 2021

Abstract

Permasalahan mitra adalah bagaimana mengembangkan desain media pembelajaran berbasis multimedia, terutama video pembelajaran interaktif. Tujuan diadakannya pendidikan dan pelatihan ini adalah 1) Meningkatkan pemahaman guru dalam membuat dan mengembangkan desain video pembelajaran yang menarik dan 2) Meningkatkan keterampilan guru dalam merancang, membuat dan mengembangkan desain video pembelajaran yang interaktif dan menarik. Mitra kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah guru SMA Negeri Kembangbahu. Metode yang digunakan adalah Pelatihan, yaitu kegiatan yang disertai dengan demonstrasi atau percontohan untuk menghasilkan keterampilan tertentu. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dapat terlaksana dengan baik dan mendapatkan antusia yang baik oleh mitra karena tidak banyak memerlukan keterampilan yang tinggi akan teknologi dan tidak memerlukan jaringan internet yang kuat. Pentingnya pengabdian ini dilakukan karena terdapat hasil karya guru berupa video pembelajaran atau presentasi guru yang dibuat dengan aplikasi Screencast O Matic.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

panrannuangku

Publisher

Subject

Humanities Education Engineering Health Professions Library & Information Science

Description

The mission of Panrannuangku Jurnal Pengabdian Masyarakat is to serve as the premier peer-reviewed, interdisciplinary journal to advance theory and practice related to all forms of outreach and engagement . This includes highlighting innovative endeavors; critically examining emerging issues, ...