JURNAL MANAJEMEN
Vol 6, No 3 (2021): JPIM (JURNAL PENELITIAN ILMU MANAJEMEN)

ANALISIS PENGARUH COVID 19 DAN PSBB TERHADAP PERKEMBANGAN UMKM DI KECAMATAN SITIUNG

kelik purwanto (Universitas Dharmas Indonesia)
Leni Suryani (Universitas Dharmas Indonesia)
Fenisi Resty (Universitas Dharmas Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dan menganalisis apa saja dampak Covid 19 dan PSBB terhadap perkembangan pelayanan UMKM dan industri rumah tangga di Kecamatan Sitiung. Metode analisis dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pengambilan data menggunakan kuesioner. Responden yang dijadikan sampel sebanyak 60 UMKM, bidang jasa sebanyak 24 UMKM dan industri rumah tangga sebanyak 36. Metode Analisis Data melalui Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Analisis Regresi Linier Berganda, Uji T, Uji F, Uji Determinasi ( R²). Berdasarkan nilai 1,831 lebih besar dari 1,67203 menunjukkan bahwa 1,831 > 1,67203 dengan taraf signifikan lebih kecil dari alpha (0,030<0,05), maka Ho ditolak dan Ha diterima. Kemudian berdasarkan nilai 1,735 lebih besar dari 1,67203 menunjukkan bahwa 1,735 > 1,67203 dengan taraf signifikan lebih besar dari alpha (0,023 < 0,05), maka Ho diterima dan Ha ditolak. Disimpulkan secara parsial bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara Covid 19 (X1) terhadap UMKM (Y). Secara parsial ada pengaruh namun tidak signifikan variabel PSBB (X2) terhadap UMKM. (Y). secara simultan/bersama-sama dapat memberikan pengaruh positif dan signifikan antara Covid 19 dan PSBB terhadap Perkembangan UMKM di Kecamatan Sitiung

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpim

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

MANAJEMEN mencakup: 1. Manajemen Pemasaran 2. Manajemen Strategic 3. Manajemen Sumber Daya Manusia 4. Manajemen Produksi 5. Manajemen Keuangan ...