KOHERENSI: Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 1 No 2 (2021): Koherensi: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

ANALISIS MAKNA NONVERBAL UPACARA ADAT HOGO JAKO DI KELURHAN SOADARA KOTA TIDORE KEPULAUAN

Syafira Wahid (Unknown)
Agus Boriri (Unknown)
Idwan Djais (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk 1) Mendeskripsikan prosesi upacara adat hogo jako. 2) Mendeskripsikan makna nonverbal upacara Adat hogo jako. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, rekaman, terjemahan dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, diskusi teman sejawat, dan menarik kesimpulan. Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Soadara Kota Tidore karena di daerah ini masih melaksanakan ritual tersebut. Sumber dalam penelitian ini adalah sumber langsung (primer) dan sumber tidak langsung (sekunder). Hasil penelitian membuktikan bahwa upacara adat hogojako merupakan upacara adat yang dipercayai sebagai bentuk ikhtiar agar tidak tejadi hal-hal buruk yang menimpah calon pengantin saat berlangsungnya acara pernikahan sampai acara pernikahan selesai, juga sebagai pembuka jalan bagi kedua calon pengantin agar keduanya dapat membangun keluarga yang sakinah mawadah warahmah. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa 1) Prosesi upacara adat hogo jako atau mandi/bersih ini dipandu oleh 2 orang yaya se goa yang mengusapkan dimai (bahan ritual: pinang, sirih, uang logam dan pisang) ke tubuh calon pengantin yang dipangku saudara masing-masing dimulai dari kepala hingga telapak kaki diulang sebanyak 3 kali, kemudian salah satu pria dewasa membaca salawat Nabi, seiring dengan salawat Nabi dibacakan maka yaya se goa menyapukan jako, kemudian menapukan mayang pinang yang dinyalakan sumbunya, menyirami daun pandan yang berisi sumbu yang telah dinyalakan, dan berakhir pada siraman air bambu oleh yaya se goa. 2) Makna nonverbal pada upacara adat hogo jako dimulai dari alat hingga gerakan serta bacaan yang digunakan adalah sebagai pembersih diri serta ikhtiar juga permohonan kepada Allah SWT agar senantiasa memberikan petunjuk, keselamatan dan kebahagian sesuai ajaran Islam dan Sunah Rasul Muhammad SAW kepada calon pengantin dalam membina rumah tangga hingga pada keturunan mereka.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

koherensi

Publisher

Subject

Humanities Education Electrical & Electronics Engineering Transportation Other

Description

Jurnal KOHERENSI adalah terbitan berkala ilmiah (ISSN) yang menyajikan informasi-informasi terkini di bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, melalui artikel-artikel baik yang berbasis penelitian lapangan maupun kajian literatur. Melalui terbitan-terbitan ini, KOHERENSI menempuh misi untuk ...