Indonesian Journal of Pharmaceutical Education
Vol 2, No 1 (2022): Januari-April 2022 (in press)

FORMULASI SEDIAAN SAMPO ANTIKETOMBE EKSTRAK ETANOL SELEDRI (Apium graveous L.) DAN UJI AKTIVITASNYA TERHADAP JAMUR Malassezia furfur

Ain Thomas, Nur (Unknown)
Adam Mustapa, Mohamad (Unknown)
Abto, Nazarudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2021

Abstract

Ketombe merupakan salah satu masalah kulit kepala yang disebabkan oleh jamur Malassezia furfur. Tanaman seledri (Apium graveolus L.) merupakan salah satu tanaman yang diketahui memiliki aktivitas sebagai antijamur. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memformulasikan ekstrak etanol seledri (Apium graveolus L.) menjadi sampo dan uji aktivitas antijamur terhadap jamur penyebab ketombe yaitu Malassezia furfur. Penelitian diawali dengan proses ekstraksi seledri dengan metode maserasi, kemudian dilakukan optimasi basis sampo dengan variasi konsentrasi cocamidopropyl betain 4%, 6%, 8% dan 10% sebagai surfaktan sekunder dan peningkat viskositas. Basis optimum yang terpilih yaitu basis dengan cocamidopropyl betain 10% kemudian diformulasikan dengan ekstrak etanol seledri (Apium graveolus L.) dengan konsentrasi 0,5%, 1% dan 2,5%. Setelah itu dilakukan evaluasi yang meliputi uji organoleptis, uji pH, uji viskositas, uji ketinggian busa, uji ketahanan busa seta uji kesukaan (hedonic). Pengujian aktivitas antijamur dilakukan dengan metode difusi cakram untuk melihat zona hambat. Hasil uji menunjukan sampo antiketombe ekstrak etanol seledri (Apium graveolus L.) menghasilkan diameter rata-rata area hambat masing-masing untuk F4a sebesar 4,3 mm, F4b 4,6 mm, dan F4c sebesar 6,6 mm. Hasil uji aktivitas antijamur diolah dengan metode One Way Anova dengan taraf kepercayaan 99% (α=0,01). Hasil penelitian menunjukkan bahwa sampo dengan ekstrak etanol seledri 0,5%, 1% dan 2,5% aktif dalam menghambat jamur Malassezia furfur dengan hasil analisis One Way Anova menunjukkan p=0,000 (sigα).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ijpe

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology

Description

ndonesian Journal of Pharmaceutical Education (IJPE) adalah junal resmi yang diterbitkan oleh Jurusan Farmasi Universitas Negeri Gorontalo yang bekerja sama dengan IAI (Ikatan Apoteker Indonesia) Provinsi Gorontalo. Artikel pada jurnal ini dapat diakses dan unduh secara online oleh publik (open ...