Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol 10, No 6 (2021)

Pengaruh Media Wayang Sukuraga Terhadap Keterampilan Menulis Deskripsi Pada Siswa Kelas Tinggi Sekolah Dasar

Nawaliyatul Hilwa (Universitas Muhammadiyah Sukabumi)
Iis Nurasiah (Universitas Muhammadiyah Sukabumi, Kota Sukabumi, Indonesia)
Dyah Lyesmaya (Universitas Muhammadiyah Sukabumi, Kota Sukabumi, Indonesia)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2021

Abstract

 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media wayang sukuraga terhadap keterampilan menulis deskripsi pada siswa kelas tinggi sekolah dasar. Jenis penelitian yang digunakan yaitu Quasi Experimental designs dan desain penelitian Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian ini yaitu siswa kelas V Madrasah Ibtidaiyah Rambay tahun ajaran 2020/2021. Sampel ditentukan dengan sampling jenuh. Sampel penelitian ini yaitu kelas V B sebagai kelompok eksperimen berjumlah 20 siswa dan kelas V A sebagai kelompok kontrol berjumlah 20 siswa. Data hasil penelitian keterampilan menulis deskripsi dihasilkan dari instrumen berupa tes uraian yang berjumlah satu soal yang telah divalidasi. Data keterampilan menulis deskripsi dianalisis dengan menggunakan  uji T dua sampel independen. Hasil uji tersebut menghasilkan nilai sig. 0,025 nilai tersebut lebih kecil dari 0,05 artinya H₀ ditolak H₁ diterima. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Media wayang sukuraga berpengaruh terhadap keterampilan menulis deskripsi siswa. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JPFKIP

Publisher

Subject

Education Other

Description

Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Primary: Journal of Elementary Teacher Education) is a peer-reviewed journal on education and teacher training. This journal encompasses original research articles and review ...