Proyeksi: Jurnal Psikologi
Vol 17, No 1 (2022): April 2022

PENINGKATAN SOFT SKILL MELALUI KEGIATAN MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA (MBKM)

Joko Kuncoro (Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung)
Agustin Handayani (Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung)
Titin Suprihatin (Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak program MBKM pada mahasiswa Program Studi Psikologi UNISSULA, yaitu dalam peningkatan soft skills berupa kemampuan komunikasi, adapatabilitas karir, kepemimpinan, inovasi dan kolaborasi. Tujuan lainnya adalah untuk mengetahui perbedaan kemampuan soft skills antara mahasiswa yang mengikuti program MBKM dengan yang tidak. Subyek penelitian ini 64 mahasiswa peserta MBKM dan 65 mahasiswa yang tidak mengikuti program MBKM. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini ada adalah Communicative Competence Scale atau CCS yang disusun oleh Weimann (1979), Empowering Leadership Questionarie atau ELO (Arnold, dkk, 2000), skala Adapatabilitas Karir dari Savickas (1998), Inovation Work Behavior Scale (IWB) dari Jansens (2000) dan Assessment of Interprofessional Team Collaboration Scale (AITCS) yang disusun Orchad at al (2012). Hasil analisis varian untuk menguji perbedaan antar soft skills tidak ditemukan berbedaan baik pada mahasiswa peserta MBKM maupun Non MBKM. Selanjutnya, meskipun sekilas ada terlihat bahwa rerata soft skills mahasiswa program MBKM lebih tinggi dibanding soft skills mahasiswa Non MBKM, perhitungan Uji t menunjukkan bahwa perbedaan hanya terjadi pada kompetensi Kepemimpinan dengan nilai t sebebar 2.06 (p< 0.05). Meskipun demikian, secara keseluruhan soft skills (gabugan skor komunikasi, adapatabilitas karir, kepemimpinan, komunikasi dan inovasi) mahasiswa MBKM dan non MBKM berbeda siginifikan dengan t sebesar 1.770 (p=0.0354), artinya rerata soft skills mahasiswa MBKM lebih tinggi daripada soft skills mahasiswa non MBKM. Penelitian ini menyimpulkan bahwa mahasiswa yang mengikuti program MBKM mempunyai rerata soft skills yang sedikit lebih tinggi dibanding mahasiswa Non MBKM. Perbedaan secara siginifikan terjadi pada kompetensi kepemimpinan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

proyeksi

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Proyeksi: Jurnal Psikologi adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung. Jurnal ini memuat hasil pemikiran dan studi empiris bidang psikologi atau bidang lain yang terkait dengan disiplin ilmu psikologi. Terbit setahun dua kali tiap April dan Oktober. ...