KOPERTIP: Jurnal Ilmiah Manajemen Informatika dan Komputer
Vol. 6 No. 2 (2022): KOPERTIP : Jurnal Ilmiah Manajemen Informatika dan Komputer

Manajemen Authentifikasi User Menggunakan Metode Radius Server pada RS Jantung Hasna Medika

Haris Abdul Hadi (STMIK IKMI CIREBON)
Iin (STMIK IKMI Cirebon)
Gifthera Dwilestari (STMIK IKMI Cirebon)
Ahmad Faqih (STMIK IKMI Cirebon)
Nisa Dienwati Nuris (STMIK IKMI Cirebon)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2022

Abstract

Kebebasan dalam penggunaan jaringan internet perlu diterapkan sistem keamanan guna untuk menjaga kualitas layanan di rumah sakit jantung hasna medika digunakan oleh pengguna yang bertanggung jawab. Rumah sakit jantung hasna medika merupakan rumah sakit yang bergerak dibidang kesehatan jantung. Untuk penunjang pelayanan yang maksimal dibutuhkan akses internet yang stabil, namun dalam penerapan internet yang ada saat ini masih dirasa tidak tepat sasaran, karena setiap bulan internet melebihi kuota yang diberikan oleh ISP, sehingga akses internet diturunkan menyebabkan akses internet tidak stabil dan berpengaruh kepelayanan. permasalahan yang sering terjadi diantaranya, delay ketika ada user yang menjalankan tiga aktifitas sekaligus yaitu browsing streaming dan online meeting. masalah yang lainnya juga pada penggunaan jaringan wireless LAN yaitu tentang keamanannya yang masih mempunyai banyak kelemahan, dengan memanfaatkan kelemahan yang ada, dapat memungkinkan pengguna yang tidak berhak dapat masuk ke jaringan. jaringan internet yang stabil sulit didapatkan sehingga sering mengalami kendala ketika koneksi internet umumnya wireless pada jaringan yang sama. Oleh karena itu membutuhkan mikrotik untuk manajemen bandwidth dan user manager. menggunakan Radius Server dan penerapan Bandwith yang baik, sangat berpengaruh dalam kelancaran jaringan dirumah Sakit Jantung Hasna Medika dengan metode Radius server user manager sangat membantu untuk masalah ini. Untuk mengatasi masalah tersebut solusi yang diberikan menggunakan radius server merupakan pembatasan akses internet untuk membatasi pengguna yang akan mengakses ke jaringan internet dengan medaftarkan setiap unit menggunakan user sama dengan password untuk menentukan hak akses dari perangkat user, sehingga user bisa terkoneksi.tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi keamanan jaringan internet Manfaat yang didapat adalah memberikan prioritas akses internet pada traffic yang kompleks sehingga bisa merasakan stabilitas internet secara adil dan tepat sasaran. hasil dari penelitian ini adanya, peningkatan setelah diterapkan manajemen authentikasi user menggunakan metode Radius Server untuk meningkatkan keamanan jaringan di pelayanan Rumah Sakit jantung Hasna Medika meningkat sebesar 8,71 %.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

kopertip

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

KOPERTIP: Scientific Journal of Informatics Management and Computer is a periodical scientific journal that published 3 (three) times per year. This journal are giving chance to all academia and researchers to publish their works in field of information system, computer science, informatics, and ...