JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri)
Vol 6, No 3 (2022): Juni

PENGABDIAN MASYARAKAT MELALUI APLIKASI MANAJEMEN DESIGN PRODUCT PENGOLAHAN LIMBAH ORGANIK MENJADI PUPUK ORGANIK CAIR

Heptari Elita Dewi (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Anisa Aprilia (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Imaniar Ilmi Pariasa (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Andrean Eka Hardana (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Novi Haryati (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Effy Yuswita (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Djoko Koestiono (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Rachman Hartono (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Fitria Dina Riana (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Silvana Maulidah (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)
Dwi Laila Maulida (Sosial Ekonomi Pertanian, Universitas Brawijaya)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2022

Abstract

Abstrak: Setiap tahun, limbah yang dihasilkan oleh rumah tangga semakin meningkat. Limbah ini dapat dimanfaatkan sebagai alternatif pupuk organik. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini antara lain: (1) meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai pengolahan dan manfaat pupuk organik cair melalui kegiatan webinar; (2) meningkatkan kemampuan mitra melalui aplikasi manajemen design product pengolahan limbah jeruk menjadi pupuk organik cair; dan (3) meningkatkan produktivitas mitra melalui pengolahan limbah jeruk menjadi pupuk organik cair. Mitra dari kegiatan ini adalah Komunitas Puri Hijau Royo Royo Kelurahan Arjowinangun Kota Malang. Metode pengabdian meliputi persiapan, sosialisasi, tahap pelatihan awal melalui webinar, dan tahap pelatihan pembuatan pupuk organik dan design product. Hasil dari post test webinar, lebih dari 90% peserta menjawab pertanyaan dengan benar, yang menunjukkan peningkatan pemahaman peserta tentang pengelolaan limbah. Hasil dari pelatihan pembuatan pupuk organik adalah mitra dapat memproduksi pupuk organik cair secara mandiri.Abstract: Every year, waste produced by households is increasing. This waste can be used as an alternative organic fertilizer. The objectives of the community service program include: (1) increasing community understanding of processing and benefits of liquid organic fertilizer through webinar activities; (2) improve the ability of partners through the application of design product management by processing orange waste into liquid organic fertilizer; and (3) increase the productivity of partners through processing orange waste into liquid organic fertilizer. The partner of this program is Komunitas Puri Hijau Royo Royo, Arjowinangun Village, Malang. The method of service community includes preparation, socialization, initial training through webinar, and training of making organic fertilizer and design product. The results of the webinar' post-test show more than 90% of participants answered questions correctly, which showed an increase in participants' understanding of waste management. The result of training in making organic fertilizer is partners can produce liquid organic fertilizer independently.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jmm

Publisher

Subject

Other

Description

JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) is a journal published by the Mathematics Education Departement of Education Faculty of Muhammadiyah University of Mataram. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) aims to disseminate the results of conceptual thinking and ideas, especially the results of educational research ...