DIMAS: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 4, No 2 (2022): Dimas Juli 2022

PENYULUHAN MOTIVASI DONOR DARAH DI WILAYAH TAMBAKBAYAN

Eva Runi Khristiani (Stikes Wira Husada Yogyakarta)
Dewi Nur Anggraeni (Stikes Wira Husada Yogyakarta)
Sunaryo Sunaryo (Stikes Wira Husada Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Donor darah adalah suatu proses atau tindakan pengambilan darah dari seseorang secara sukarela dengan volume tertentu melalui pembuluh darah untuk disimpan di bank darah, dan kemudian dipakai pada transfusi darah. Volume darah berkisar antara 7%-10% dari berat badan, dan total jumlah darah yaitu 5 liter. Jumlah darah pada tiap individu tidak sama satu dengan yang lainnya, faktor yang mendukung dari jumlah darah diantaranya usia, pekerjaan, kesehatan jatung atau pembuluh darah (Handayani dan Haribowo, 2008). Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat yaitu memberikan informasi beserta sosialisasi kepada masyarakat tentang donor darah, memberikan motivasi kepada masyarakat. Pelaksanaan kegiatan penyuluhan dibagi menjadi 3 (tiga) tahapan yaitu tahap perkenalan, tahap penyajian materi, dan tahap evaluasi diskusi. Peserta penyuluhan terdiri dari laki-laki dan perempuan dengan variasi umur usia 20 tahun – 67 tahun, peserta aktif dalam mengikuti kegiatan dengan memberikan pertanyaan terkait donor darah, dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan informasi kepada masyarakat yaitu pengetahuan tentang donor darah dan motivasi kepada masyarakat mengenai pentingnya donor darah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

dimas

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Jurnal Dimas menerbitkan hasil kegiatan pengabdian masyarakat di bidang kesehatan. Naskah berisi hasil kegiatan pengabdian masyarakat untuk mengatasi masalah kesehatan dengan memberdayakan masyakarat. ...