Journal of Instructional and Development Researches
Vol. 2 No. 3 (2022): June

Strategi Guru dalam Mengatasi Kesulitan Membaca pada Siswa Madrasah Ibtidaiyah

Juhaeni Juhaeni (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya, Surabaya)
Agista Ifain (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya, Surabaya)
Asadine Silmi Kurniakova (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya, Surabaya)
Azmi Tahmidah (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel, Surabaya)
Dwi Nur Arifah (Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya, Surabaya)
Siti Faridha Friatnawati (Madrasah Ibtidaiyah Nahdatul Ulama Ngingas Waru, Sidoarjo)
Safaruddin Safaruddin (Institut Agama Islam Muhammadiyah Sinjai, Sinjai)
R. Nurhayati (Institut Agama Islam Muhammadiyah Sinjai, Sinjai)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki strategi yang digunakan oleh guru kelas 2 dalam mengatasi kesulitan membaca pada siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan triangulasi teknik, yakni dengan menerapkan teknik berbeda kepada sumber yang sama dalam mengecek data. Melalui kegiatan penelitian di MI Nahdlatul Ulama Ngingas tepatnya pada jenjang kelas II, didapatkan masih banyak siswa yang belum menguasai keterampilan membaca dan bahkan beberapa ada yang belum bisa membaca. Hal ini terjadi karena terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi kurangnya keterampilan membaca siswa di sekolah. Untuk itu, guru harus mempunyai sebuah strategi agar siswa tidak lagi merasa kesulitan dalam membaca. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi yang digunakan oleh guru kelas 2 dalam mengatasi kesulitan membaca siswa adalah: (1) Memanfaatkan sudut baca, (2) Membiasakan untuk selalu membaca bersama pada saat proses pembelajaran berlangsung baik membaca nyaring maupn membaca dalam hati, (3) Mengarahkan dan memotivasi siswa untuk terus belajar membaca.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIDeR

Publisher

Subject

Education Other

Description

Journal of Instructional and Development Researches (JIDeR) is a scientific journal published by Indonesia Emerging Literacy Education. This journal publishes related research papers and covers a wide range of topics in the field of knowledge: learning research, educational development research. ...