Jurnal Pedagogi Olahraga dan Kesehatan
Vol 1, No 1 (2015)

MODEL LATIHAN PERMAINAN KUMITE KATEGORI PRA PEMULA USIA 10-11 TAHUN PADA CABANG OLAHRAGA KARATE

Gede Hendri Ari Susila (Unknown)
Sukadiyanto Sukadiyanto (Universitas Negeri Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
16 Dec 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan menghasilkan model latihan permainan kumite yang dikembangkan menjadi panduan pelatih karate dengan konsep permainan. Penelitian ini dikembangkan dengan mengadaptasi penelitian dan pengembangan pendidikan model Gall, Gall, Borg. Uji coba dengan skala kecil dilakukan terhadap 6 orang kohai dan 18 orang kohai pada skala besar di dojo-dojo DIY. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah angket skala nilai validasi, pedoman observasi model latihan permainan, dan pedoman observasi keefektifan model latihan permainan. Hasil penelitian berupa model latihan permainan kumite yang terdiri dari 9 latihan permainan, yaitu: (1) bola gantung zuki, (2) target zuki, (3) bola gantung geri, (4) target geri, (5) kombinasi target zuki dan geri, (6) lingkaran bola gantung zuki, (7) bola gantung geri, (8) lemparan bola gila, dan (9) lempar kontrol bola gila. Model latihan permainan kumite disusun dalam buku pedoman latihan dan CD dengan judul “Bermain Kumite”.Kata kunci: model, latihan, permainan, kumite. MODEL TRAINING GAME PRE NOVICE KUMITE CATEGORY AGES 10-11 YEARS OF AGE IN KARATE SPORTAbstractThis study aims to produce a model exercise game developed into a guide kumite karate coach with the concept of the game. This study was developed by adapting the research and development of educational models Gall, Gall, Borg. With small-scale trials carried out on 6 and 18 kohai kohai on a large scale in the dojo dojo DIY. The instrument used to collect the data was a questionnaire rating scale validation, the model observation exercise game, and the observation model of the effectiveness of exercise games. Results of the research is a model of practice kumite game that consists of 9 exercise games, namely: (1) balls hanging zuki, (2) the target zuki, (3) balls hanging geri, (4) the target geri, (5) a combination of the target and the zuki geri, (6) circle hanging balls zuki, (7) balls hanging geri, (8) throws the ball crazy, and (9) controls the ball throwing crazy. Models are arranged kumite practice games in training manual and a CD with the title "Playing Kumite".Keywords: models, training, game, kumite.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

pok

Publisher

Subject

Health Professions Social Sciences

Description

Jurnal Pedagogi Olahraga dan Kesehatan is a journal published by Universitas Negeri Yogyakarta. The journal is published twice a year, in May and November. Jurnal Pedagogi Olahraga dan Kesehatan biannually publishes research on various aspects of the sports and exercise sciences, including anatomy, ...