Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 3 No. 3 (2022): MSEJ : Management Studies and Entrepreneurship Journal

Green Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Point Coffe Dan Citra Merek Sebagai Variabel Intervening

Ronal Aprianto (Universitas Bina Insan)
Indrawati Mara Kusuma (Universitas Bina Insan)
Surajiyo Surajiyo (Universitas Bina Insan)
Emiliyan Candra (Universitas Bina Insan)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2022

Abstract

Tujuan penelitian adalah  Untuk mengetahui  green marketing berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara parsial dan simultan melalui citra merek sebagai variabel intervening pada Point Coffee Indomaret Kota Lubuklinggau. Populasi penelitian ini adalah seluruh pelanggan Point Coffee Kota Lubuklinggau. Teknik yang digunakan untuk pengambilan sampel menggunakan teknik non-probability sampling yaitu accidental sampling dimana konsumen yang telah melakukan keputusan pembelian produk Point Coffee Indomaret Kota Lubuklnggau. Metode pengumpulan data adalah kuesioner secara online. Hipotesis yang diajukan diuji dengan menggunakan teknik analisis Stuctural Equation Modeling (SEM) yaitu Lisrel. Hasil penelitian ini yaitu Green marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian Point Coffee Indomaret Kota Lubuklinggau,  Citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian Point Coffee Indomaret Kota Lubuklinggau, Green marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap citra merek Point Coffee Indomaret Kota Lubuklinggau dan Citra merek memperkuat pengaruh positif dan signifikan antara Green marketing terhadap keputusan pembelian Point Coffee Indomaret Kota Lubuklinggau. Kata kunci : Green Marketing, Keputusan pembelian, Citra Merek.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...