DIRASAT Jurnal Manajemen & Pendidikan Islam
Vol. 8 No. 2 (2022): July-December

Relevansi Manajemen Kurikulum dan Sarana Prasarana terhadap Kemampuan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) Guru Abad 21 di Madrasah Aliyah

Awaluddin Awaluddin (Universitas Islam Negeri Mataram)
Dwi Wahyudiati (Universitas Islam Negeri Mataram)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh manajemen kurikulum dan manajemen sarana prasarana terhadap kemampuan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) guru abad 21 di MA NW Kembang Kerang. Ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode survei dengan kuesioner sebagai instrumennya. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru MA NW Kembang Kerang yang berjumlah 45 orang. Penelitian ini menggunakan random sampling dengan perhitungan tabel Krejcie, yang didasarkan pada kesalahan 5%, dan sampel yang diperoleh mempunyai kepercayaan 95% terhadap populasi,  yakni 40 orang sebagai sampel. Data kuantitatif yang telah dihimpun selanjutnya dianalisis dengan regresi linier berganda. Temuan penelitian menunjukkan bahwa kondisi variabel manajemen kurikulum, manajemen sarana prasarana, dan kemampuan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) guru di MA NW Kembang Kerang sudah dalam kondisi baik; secara parsial, manajemen kurikulum berpengaruh signifikan terhadap kemampuan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) guru, sedangkan manajemen sarana prasarana tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) guru di MA NW Kembang Kerang; dan secara simultan, manajemen kurikulum dan manajemen sarana prasarana berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) guru abad 21 di MA NW Kembang Kerang. Variabel yang paling besar mempengaruhi kemampuan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) guru abad 21 adalah manajemen kurikulum. This study aims to determine the effect of curriculum management and infrastructure management on the Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) competencies of 21st century teachers at MA NW Kembang Kerang. This is quantitative research using a survey method with a questionnaire as the instrument. The population in this study were 45 teachers of MA NW Kembang Kerang. This study used random sampling with the Krejcie table calculation, which is based on an error of 5%, and the sample obtained has 95% confidence in the population, namely 40 people as a sample. The collected quantitative data were analyzed using multiple linear regression. The research findings show that the condition of the variables of curriculum management, infrastructure management, and Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) of teachers at MA NW Kembang Kerang is in good condition; partially, curriculum management has a significant effect on teachers' Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) competencies, while infrastructure management has no significant effect on teachers’ Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) competencies at MA NW Kembang Kerang; and simultaneously, curriculum management and infrastructure management have a significant effect on the Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) competencies of 21st century teachers at MA NW Kembang Kerang. The variable that most influences the Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) ability of 21st century teachers is curriculum management.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

dirasat

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Dir?s?t: Jurnal Manajemen dan Pendidikan Islam (E-ISSN: 2527-6190; P-ISSN: 2503-3506) adalah jurnal ilmiah berkala sebagai media desiminasi hasil kerja akademik para peneliti, dosen dan penulis. Jurnal ini memuat artikel-artikel ilmiah konsepsional dan hasil penelitian seputar Manajemen Pendidikan ...