JPM : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol. 8 No. 2 (2022): Jurnal Pendidikan Matematika (JPM)

Pengaruh Pembelajaran Daring Terhadap Kemandirian Belajar Dimoderasi oleh Self Efficacy (Studi Kasus Pada SMA Kristen Petra Kefamenanu)

Cecilia Novianti Salsinha (Universitas Timor)
Hendrika Bete (Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Timor)
Eva Binsasi (Program Studi Matematika, Universitas Timor)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran daring yang telah dialami oleh siswa terhadap kemandirian belajar siswa melalui self efficacy matematis. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan analisis jalur dalam proses pengolahan data. Disamping itu penggunaan analisis regresi sederhana dan berganda tetap digunakan mengingat terdapat variabel intervening sehingga memungkinkan penggunaan analsisis regresi. Data diperoleh melalui angket yang kemudian diolah untuk menjawab beberapa rumusan masalah yang berkaitan dengan implementasi pembelajaran daring, pengaruhnya pada kemandirian belajar melalui self efficacy matematis siswa. Sampel pada penelitian ini yaitu siswa SMA Kristen Petra Kefamenanu khususnya kelas XI yang terdiri dari  44 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh paling besar adalah pengaruh bersama Pembelajaran Daring dan Self Efficacy terhadap Kemandirian Belajar sebesar 51%, diikuti oleh pengaruh secara langsung Self Efficacy terhadap Kemandirian Belajar sebesar 44,7% dan pengaruh secara langsung Pembelajaran Daring Terhadap Self Efficacy sebesar 38,6% serta pengaruh secara langsung pembelajaran daring terhadap terhadap kemandirian belajar yaitu sebesar 37,6%. Hal yang menarik adalah bahwa kemandirian belajar siswa akan meningkat jika pembelajaran daring dilakukan dengan menekankan pada self efficacy matematis siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

JPM : Jurnal Pendidikan Matematika (Journal of Mathematics Education) published by Mathematics Education Study Program, Faculty of Teacher Training and Education in Malang Islamic University. Publish twice a year in February and August. Contains writings that are taken from the results of the ...