Medika Respati : Jurnal Ilmiah Kesehatan
Vol 17, No 3 (2022)

EFEKTIVITAS PEMBERIAN MAGIC-COOL AROMATERAPI JERUK MASAM TERHADAP PENURUNAN NYERI DISMENOREA PADA REMAJA

Eka Oktavianto (STIKes Surya Global Yogyakarta)
Mutawaqqil Mutawaqqil (Program Studi Keperawatan STIKes Surya Global)
Aris Aris Setyawan (Program Studi Keperawatan STIKes Surya Global)
Endar Timiyatun (Program Studi Keperawatan STIKes Surya Global)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2022

Abstract

Latar belakang: Nyeri haid/dismenorea masih menjadi permasalahan yang banyak dialami remaja putri. Banyak dampak negatif yang diakibatkan karena dismenorea, sehingga perlu adanya suatu intervensi untuk mengatasinya. Magic-cool aromaterapi jeruk masam diduga efektif dalam menurunkan intensitas nyeri dismenorea pada remaja putri. Tujuan: mengetahui efektifitas magic-cool aromaterapi jeruk masam terhadap nyeri dismenorea pada remaja. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian pra-eksperimental dengan menggunakan rancangan one group pre-post test design without control. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, dengan jumlah 20 responden. Responden pada penelitian ini adalah remaja yang mengalami dismenore pada hari pertama atau kedua menstruasi. Pengukuran intensitas nyeri menggunakan kuisioner Numeric Rating Scale (NRS). Sebelum pemberian intervensi dilakukan pre-test terlebih dahulu, kemudian diberikan magic-cool aromaterapi jeruk masam yakni dengan meneteskan aromaterapi 2 tetes diaplikasikan pada sapu tangan yang lembab dan dingin yang nantinya akan diusapkan pada wajah, telinga, leher dan tangan sambil dihirup aromanya selama 15 menit. Setelah itu dilakukan  post-test. Analisis data yang digunakan adalah uji wilcoxon dengan tingkat kesalahan sebesar 5% (nilai α=0,05). Hasil: Terdapat penurunan skala nyeri sebelum dan sesudah pemberian magic-cool aromaterapi jeruk masam. Nilai rata-rata skor nyeri dismenorea sebelum pemberian aromaterapi jeruk masam sebesar 6,15, setelah pemberian aromaterapi jeruk masam rata-rata nyeri turun menjadi 4,40 (Δ mean = 1,75). Hasil analisis uji wilcoxon didapatkan nilai p = 0,000 (nilai p < 0,005), dan nilai t hitung sebesar 7,00 (nilai t tabel = 2,08). Kesimpulan: pemberian magic-cool aromaterapi jeruk masam efektif terhadap penurunan nyeri dismenorea pada remaja.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Medika

Publisher

Subject

Nursing Public Health

Description

Medika Respati : Jurnal Ilmiah Kesehatan welcome submission in the area of health sciences and practices. Focus and Scope: Medicine Nursing Midwifery Public Health Nutrition Physiotherapy Health technology The manuscript must be Original ...