JUSTE (Journal of Science and Technology)
Vol. 1 No. 2 (2021): JUSTE

Tingkat Kekasaran Permukaan Sudu dan Sudut Input Air terhadap Unjuk Kerja Turbin Vortex

Debby Efriyasika (Universitas PGRI Banyuwangi)
Ikhwanul Qiram (Universitas PGRI Banyuwangi)
Gatut Rubiono (Universitas PGRI Banyuwangi)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2021

Abstract

Turbin vortex adalah salah satu jenis turbin mikrohidro yang menggunakan pusaran air sebagai penggerak sudunya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan pengaruh tingkat kekasaran permukaan sudu dan sudut input air terhadap unjuk kerja turbin vortex. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan turbin vortex tipe 8 sudu berdimensi 40x130 mm. Variasi sudut input air 0, 4, dan 8 derajat, Penambahan efek kekasaran pada permukaan sudu menggunakan kawat ram mesh 16, 6, 50. Debit aliran dikondisikan pada 284,46 ml/s, 436,84 ml/s, 540,98 ml/s. Performa turbin vortex diukur berdasarkan kecepatan putaran turbin, torsi, daya, efisiensi dan tegangan generator yang dihasilkan oleh turbin vortex. Hasil penelitian didapatkan bahwa penambahan efek kekasaran dan sudut input air berpengaruh terhadap performa turbin vortex. Kecepatan putaran tertinggi turbin vortex dihasilkan oleh sudu tanpa kekasaran dengan sudut input air 8º pada kapasitas air 540,98 ml/dt sebesar 4900,60 rpm. Torsi, daya, efisiensi dan tegangan tertinggi turbin vortex dihasilkan oleh sudu tanpa kekasaran, sudut input air 8º pada kapasitas air 540,98 ml/s dengan pembebanan 35 gr masing-masing sebesar 0,109 N.m, 56,16 watt, 5,29 % dan 4,26 volt. Semakin tinggi kecepatan putaran turbin maka nilai torsi, daya, efisiensi dan tegangan yang dihasilkan oleh turbin vortex lebih besar dibandingkan sudu dengan menggunakan kekasaran walaupun kondisi sudu tersebut lebih berat.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

juste

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Energy

Description

JUSTE (Journal of Science and Technology) presents articles on science and technology. The main theme of JUSTE is technology engineering for the convenience of human life. Therefore, we will present manuscripts in the fields of engineering, biology, environment, mathematical models, computers, and ...