PrimA: Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan
Vol 8, No 2 (2022): PrimA: Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan

Gambaran Obesitas Berdasarkan Indikator Antropometri Lingkar Pinggang dan Rasio Lingkar Pinggang dan Panggul

Zaenal Arifin (STIKES Yarsi Mataram)
Zuliardi Zuliardi (STIKES Yarsi Mataram)
Kurniati Prihatin (STIKES Yarsi Mataram)



Article Info

Publish Date
11 Oct 2022

Abstract

Pendahuluan : masalah gizi di Indonesia terdiri dari gizi kurang dan gizi lebih. Salah satu masalah kesehatan yang diakibatkan adanya kelebihan asupan gizi adalah obesitas.Tujuan : tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi obesitas berdasarkan indikator antropometri lingkar pinggang dan rasio lingkar pinggang dan panggul.Metode : metode penelitian ini adalah merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Sampel dalam penelitian sebanyak 53 responden dengan pengambilan sampel menggunakan teknik purpossive sampling.Hasil : hasil penelitian didapatkan rata-rata lingkar pinggang pada responden laki-laki adalah 91,39+9,732 cm dan rata-rata lingkar pinggang responden perempuan adalah 84,20+9,208 cm. Berdasarkan pengukuran lingkar pinggang diketahui sebanyak 34 orang (64,1%) berisiko dan 19 orang (35,8%) tidak beresiko. Dan hasil pengukuran rasio lingkar pinggang dan panggul didapatkan 1 orang (1,9%) memiliki rasio lingkar pinggang dan panggul berisiko dan 52 orang (98,1%) memiliki rasio lingkar pinggang dan panggul berisiko.Kesimpulan : peningkatan lingkar pinggang dan rasio lingkar pinggang dan panggul dapat menggambarkan adanya obesitas akibat penumpukan lemak pada daerah abdomen. Adanya obesitas dapat menjadi pemicu terjadinya sindrom metabolik.Kata kunci : obesitas, lingkar pinggang, rasio lingkar pinggang dan panggul

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPRI

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

PrimA: Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan is a journal that publishes research results from the health field. This journal can publish research articles from various fields of health. However, the scope of the type of articles submitted is research articles in the field of health professions The Focus and ...