Jurnal Pendidikan dan Konseling
Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling

Efektivitas Penggunaan Media Flash Flipbook Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik Dalam Pembelajaran Mata Pelajaran Sejarah Kelas XI SMA Negeri 11 Pontianak

Adinda Azzahra (Universitas Tanjungpura)
Astrini Eka Putri (Universitas Tanjungpura)
Andang Firmansyah (Universitas Tanjungpura)
Edwin Mirzachaerulsyah (Universitas Tanjungpura)
Ika Rahmatika Chalimi (Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
14 Feb 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan efektivitas media pembelajaran Flash Flipbook terhadap motivasi belajar peserta didik kelas XI Ilmu-Ilmu Sosial (IIS) di Sekolah Menegah Atas (SMA) Negeri 11 Pontianak. Bentuk penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan jenis Pre-experimental (one-grup pretest-posttest). Sampel yang digunakan yaitu kelas XI IIS 2 pada SMA Negeri 11 Pontianak. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu angket. Adapun angket yang dimaksud terdiri dari angket pretest dan posttest. Efektivitas media pembelajaran Flash Flipbook diukur dengan menggunakan uji t berpasangan (paired sample t-test). Temuan awal pada hasil pretest atau sebelum menggunakan media Flash Flipbook diperoleh persentase sebesar 68,27%, artinya metode ceramah tersebut dapat kategorikan cukup digunakan. Sedangkan pada hasil posttest atau setelah menggunakan media Flash Flipbooks diperoleh persentase sebesar 79%, artinya media tersebut dikategorikan baik untuk digunakan. Berdasarkan hal tersebut, dapat disimpulkan bahwa media Flash Flipbook efektif terhadap motivasi belajar peserta didik kelas XI IIS 2 SMA Negeri 11 Pontianak. Keywords: Flash Flipbook, Media Pembelajaran, Motivasi Belajar

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpdk

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan ...