Journal Liaison Academia and Society
Vol 2, No 2 (2022): Juni 2022

Sosialisasi Strategi Pengelolaan Sistem Retribusi Pengunjung di Kawasan Wisata Puncak 2000 Siosar Tanah Karo Sumatera Utara

Rahmaniah Rahmaniah (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)
Chairina Chairina (STIE Graha Kirana Medan)
Ismayani Ismayani (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)
Nunti Sibuea (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)
Nur Subiantoro (STIE Graha Kirana Medan)
Joko Priono (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2022

Abstract

Adapun tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini memberikan kontribusi kepada masayarakat akan pentingnya pengelolaan sistem retribusi pengunjung di kawasan wisata agar kawasan wisata tersebut tetap menjadi tempat tujuan yang nyaman bagi wisatawan dan akan tetap menjadi tempat tujuan wisata pavorit. Dari hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat diketahui: 1)Pengelola Kawasan wisata Puncak 2000 Siosar Tanah Karo Sumatera Utara adalah masayrakat setempat; 2) Masyarakat antusias dan senang dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di kawasan wisata sebab memberikan masukan dan ilmu bagi mereka; 3) Dari gambar dapat diketahui dari jumlah 40 orang besarnya hasil wawancara setuju adanya kutipan sebesar 18 % = 18, kemudian kurang setuju 30 % = 12 dan tidak setuju 25%= 10. Sehingga jika diakumulasikan pendekatan tidak setuju adanya kutipan retribusi di kawasan wisata uncak 2000 Siosar Tanah Karo Sumatera Utara sebesar = 55 %. Dan yang setuju = 45 %. Kata Kunci: Sosialisasi: Strategi: Pengelolaan: Retribusi: Kawasan Wisata.

Copyrights © 2022