JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 6 No. 3 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Pengembangan E-Modul Aritmatika Bermuatan Teori APOS, Kemampuan Pemecahan Masalah dan Kemandirian Belajar untuk Siswa Sekolah Dasar

aditya, Resa (Unknown)
Sukestiyarno, YL (Unknown)
Cahyono, Adi Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2023

Abstract

Hal pertama saat belajar matematika adalah aritmetika dimana langkah pertama karena menjadi fondasi untuk memahami topok selanjutnya seperti operasi dengan angka, sifat dan konsep dalam matematika yang saling berkaitan. Sehingga hal ini perlu untuk pengenalan dan pemahaman untuk membantu menguasai kemampuan matematika (walau operasi bilangan dianggap sebagai materi dasar). Untuk berhasil dalam hasil belajar matematika, siswa membutuhkan pemahaman yang kuat akan konsep ini karena berfungsi sebagai dasar untuk keterampilan matematika lainnya terutama keahlian pemecahan masalah. Siswa dan guru sama-sama sering mencari sumber informasi di internet yang mana dengan sumber tersebut jarang dimanfaatkan secara maksimal dalam pembelajaran. Selain itu, tidak semua e-modul online memenuhi standar e-modul yang baik karena desain yang kurang yang pada gilirannya mengarah ke pembelajaran di bawah standar dan sulit mencapai tujuan pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk merancang pembuatan e-modul berbasis APOS pada aritmatika sekolah dasar dengan tujuan meningkatkan kemampuan siswa untuk belajar mandiri dan kemampuan pemecahan masalah yang memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...