Jurnal Venus
Vol 3 No 5 (2015): April

HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN TENTANG SISTEM MANAJEMEN MUTU DAN KOMITMEN TERHADAP PERBAIKAN BERKESINAMBUNGAN DENGAN MUTU KERJA STAF DI POLITEKNIK ILMU PELAYARAN MAKASSAR

Aslang Aslang (Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar)
Hadi Setiawan (Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar)
Bustamin Bustamin (Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar)
Agustina Setyaningsih (Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan: 1) pengetahuan sistem manajemen mutu dengan mutu kerja staf; 2) komitmen terhadap perbaikan berkesinambungan dengan mutu kerja staf; 3) pengetahu'an tentang sistem manajemen dan kornitmen terhadap perbaikan berkesinambungan secara bersama-sama dengan mutu kerja staf. Untuk mencapai tujuan tersebut, telah dilakukan survey kepada 58 staf Politeknik llmu Pelayaran Makassar dengan menggunakan instrumen berupa angket pengetahuan sistem manajemen rnutu dan komitmen terhadap perbaikan berkesinambungan serta instrumen tes mutu kerja staf. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis regresi untuk mengetahui hubungan variabel bebas dengan variabel terikat dan analisis korelasi untuk mengetahui seberapa besar kontribusi variabel bebas terhadap variabel terikat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) pengetahuan sistem manajemen mutu memiliki hubungan yang positif dengan mutu kerja staf dengan kontribusi sebesar 36%; 2) komitmen terhadap perbaikan berkesinambungan memiliki hubungan yang positif dengan mutu kerja staf dengan kontribusi sebesar 27.6%; 3) pengetahuan sistem manajemen mutu dan komitmen terhadap perbalkan berkesinambungan secara bersama-sama memiliki hubungan yang positif dengan mutu kerja staf dengan kontribusi sebesar 46.4%.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

vns

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Library & Information Science Mechanical Engineering Transportation Other

Description

Jurnal ini menampilkan berbagai pokok pembahasan yang berwujud ringkasan hasil penelitian dan artikel ilmiah yang mempunyai keterkaitan di bidang kemaritiman dan ...