Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian
Vol 3, No 2 (2018): Mei 2018

Kajian Fraksionasi Fosfor (P) Pada Beberapa Pola Penggunaan Lahan Kering Ultisol di Desa Jalin Jantho Aceh Besar

Duana Erisa (Program Studi Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala)
Zuraida Zuraida (Program Studi Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala)
Munawar Khalil (Program Studi Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
01 May 2018

Abstract

Abstrak.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi fraksi fosfor (P) pada beberapa pola penggunaan lahan kering Ultisol di Desa Jalin Jantho Aceh Besar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yang didasarkan pada pengamatan ciri - ciri tanah dilapangan dan analisis tanah di laboratorium. Hasil analisis penelitian menunjukkan bahwa kandungan P-tersedia tanah paling tinggi di jumpai pada penggunaan lahan sawah lapisan permukaan (1,6 ppm), Kandungan P-total tertinggi dijumpai pada penggunaan lahan hutan sekunder lapisan bawah permukaan (76 ppm). Bentuk fosfor yang paling diminan dijumpai berupa fraksi Fe-P kemudian diikuti oleh Al-P dan Ca-P. Nilai Fraksi Fe-P tertinggi terdapat pada lapisan bawah permukaan  hutan sekunder (2141,59 ppm), Nilai fraksi Al-P tertinggi terdapat pada lapisan permukaan padang rumput (12,32 ppm), Nilai Ca – P hanya dijumpai  pada penggunaan lahan hutan sekunder lapisan atas permukaan (413,61 ppm) dan  lapisan bawah permukaan (2141,56 ppm) The Study of Phosphorus (P) Fractionation on some Patterns the Use of Ultisol Dry Land in Jalin Jantho, Aceh BesarAbstract. This study aims to determine the composition of the phosphorus fraction (P) in some patterns in the use of Ultisol dry land in Jalin Jantho, Aceh Besar. This research uses descriptive method based on observation of soil characteristics in the field and soil analysis in the laboratory. The analysis of research  indicated that the highest P-content was encountered  on the topsoil wetland  (1.6 ppm), the highest total P-content was found in the use of subsoil secondary forest (76 ppm). The most visible phosphorus form  is found  in the Fe-P fraction followed by Al-P and Ca-P. The highest Fe-P fraction value is found in the subsoil secondary forest  (2141,59 ppm). The highest Al-P fraction  is found on the grassland topsoil (12,32 ppm), Ca-P value is only found in the use of topsoil (413.61 ppm) and subsoil secondary forest (2141.56 ppm) 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JFP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian (JIMFP) diterbitkan oleh Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala. Merupakan media jurnal elektronik sebagai wadah untuk penyebaran dan publikasi hasil penelitian dari skripsi/tugas akhir dan atau sebagian dari skripsi/tugas akhir mahasiswa strata satu (S1) ...