Jurnal Pengabdian Dharma Laksana
Vol 6, No 1 (2023): JPDL (Jurnal Pengabdian Dharma Laksana)

Pelatihan Tiktok Bermuatan Materi Undak-Usuk Bahasa Sunda

Dwi Alia (Universitas Pendidikan Indonesia, Tasikmalaya, Indonesia)
Pidi Mohamad Setiadi (Universitas Pendidikan Indonesia, Tasikmalaya, Indonesia)
Resa Respati (Universitas Pendidikan Indonesia, Tasikmalaya, Indonesia)
Seni Apriliya (Universitas Pendidikan Indonesia, Tasikmalaya, Indonesia)
Thiani Nurussaadah (Universitas Pendidikan Indonesia, Tasikmalaya, Indonesia)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2023

Abstract

Upaya penanaman nilai karakter terhadap anak-anak ini penting sebagai pegangan, pedoman serta acuan anak dalam bertindak, bertutur dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai dan norma budaya bangsa Indonesia. Bahasa merupakan salah satu unsur dari ketujuh unsur kebudayaan. Seluruh etnis, suku, dan daerah di dunia tentunya memiliki bahasanya masing-masing. Begitupun dengan suku Sunda yang berada di Provinsi Jawa Barat, memiliki bahasa tersendiri yaitu Bahasa Sunda. Dalam gramatikal Bahasa Sunda dikenal dengan adanya undak-usuk basa. Undak-usuk basa bertujuan untuk saling menghormati dan menghargai di antara sesama anggota masyarakat. Seiring perkembangan zaman yang telah memasuki era industri 4.0, pengenalan atau pembelajaran hendaknya diintegrasikan dengan kecanggihan teknologi digital. Saat ini media sosial telah mendarah daging, apalagi pada anak-anak usia sekolah. Salah satu media sosial yang sedang viral dan digandrungi adalah aplikasi tiktok. Pengabdian ini memiliki tujuan mengarahkan penggunaan aplikasi tiktok untuk konten pendidikan yang lebih bermanfaat, terutama bermuatan undak-usuk basa Sunda. Dari pelatihan yang diberikan didapatkan hasil yakni peningkatan kesenangan dan juga kemampuan anak dalam berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Sunda yang disertai dengan undak-usuk bahasa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpdl

Publisher

Subject

Environmental Science

Description

Terbitan Berkala Ilmiah ini merupakan publikasi ilmiah di bidang pengabdian dan pemberdayaan masyarakat dengan cakupan bidang : Penelitian Bidang Energi, Penelitian Bidang Material Maju, Penelitian Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi, Penelitian Bidang Hukum dan Kebijakan Publik, Penelitian ...