JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Vol 29, No 4 (2023): OKTOBER-DESEMBER

INTEGRASI SALURAN PEMASARAN DIGITAL BAGI TENANT PUSKIIBI UMSU

Mutia Arda (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)
Dewi Andriany (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)
Yayuk Hayulina Manurung (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)
Syaiful Amri Saragih (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Kemajuan teknologi informasi saat ini sangat mempengaruhi bisnis para pelaku usaha, termasuk salah satunya kemajuan sosial media Instagram. Selama ini ketidaktahuan para pelaku usaha yang hanya memanfaatkan instagram sebagai media sosial untuk memposting konten produk berupa foto dan video. Pelaku usaha hanya melayani konsumen dari direct message dan kolom komentar saja tanpa mengintegrasikan ataupun menghubungkan konsumen untuk melakukan pembelian secara langsung melalui website, e-commerce, ataupun dari akun instagram itu sendiri. Para pelaku usaha masih enggan menggunakan instagram shopping karena adanya peraturan instagram yang mewajibkan para pelaku usaha tersebut harus memiliki website terlebih dahulu. Kegiatan ini dilakukan dengan maksud memberikan pendampingan tentang pentingnya memiliki saluran pemasaran yang terintegrasi, pembuatan akun instagram bisnis dan pembuatan katalog produk online, pembuatan website, setelah itu mendampingi pelaku usaha dalam mengaktifkan dan membuat instagram shopping hingga pelaku usaha tersebut dapat mengakses tokonya pada instagram shopping. Manfaat yang diharapkan dengan adanya sistem saluran pemasaran yang terintegrasi, keuntungan yang akan didapatkan pelaku usaha: Toko, Label Belanja, Toko di Jelajahi, Koleksi, Halaman Detail Produk, Iklan dengan Label Produk. Hasil dari kegiatan ini adalah terbentuknya akun instagram bisnis pelaku usaha, adanya e-katalog, adanya website bisnis pelaku usaha yaitu http://mafazagift.com dan https://sinirasa1.wordpress.com, serta adanya fitur Instagram shopping dari kedua pelaku usaha.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (JPKM) diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Medan (LPPM UNIMED) adalah peer-reviewed journal yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai aktivitas pengabdian kepada ...