J Statistika: Jurnal Ilmiah Teori dan Aplikasi Statistika
Vol 16 No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Teori dan Aplikasi Statistika

Peramalan Curah Hujan Harian Kabupaten Jember Dengan Jaringan Saraf Tiruan Dan General Circulation Model

Abduh riski (Universitas Jember)
Ahmad Kamsyakawuni (Universitas Jember)
Cahya Ramadhani Azhar (Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Curah hujan memiliki peran penting di beberapa bidang seperti pertanian dan pengairan. Oleh sebab itu diperlukan model peramalan untuk mengetahui curah hujan di masa yang akan datang. Model peramalan dapat dibentuk menggunakan jaringan saraf tiruan (JST) backpropagation. Hasil akurasi peramalan JST diukur dengan MAE, korelasi dan RMSE. Data lokal sebagai data target model merupakan data rataan curah hujan harian dari 73 stasiun di wilayah kabupaten Jember mulai dari Oktober 2019 hingga Desember 2020. Data global sebagai data input model menggunakan data Global Circulation Model (GCM) model CSIRO-MK3-6-0 dengan eksperimen RCP 2.6. Data GCM direduksi menggunakan principal component analysis (PCA) guna menghindari multikolinieritas pada data. Penelitian ini mengkombinasikan jumlah neuron sebesar 10 hingga 100 neuron dan dua fungsi aktivasi pada model JST. Berdasarkan hasil penelitian, model terbaik yang digunakan untuk peramalan adalah model JST dengan 100 neuron dan fungsi aktivasi biner dengan MAE sebesar 6,1205, korelasi sebesar -0,0125, dan RMSE sebesar 9,0251. hasil peramalan curah hujan harian kabupaten Jember untuk bulan Januari 2021 adalah terjadi curah hujan tertinggi pada hari ke-19 sebesar 10,0471 mm/hari dan curah hujan terendah terdapat pada hari ke-2 sebesar 1,3106 mm/hari.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jstatistika

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Merupakan Media Penerbitan Dan Pembahasan Karya Ilmiah Dalam Bidang Ilmu Statistika Beserta Aplikasinya, Baik Berupa Hasil Penelitian, Bahasan Tentang Teori, Metodologi, Komputasi, Maupun Aplikasi Statistika Dalam Bidang ...