Jurnal Kesehatan Qamarul Huda
Vol. 11 No. 1 (2023): Juni 2023

Health Belief Model yang Berkembang di Masyarakat pada Kasus Paliatif Care (DM Tipe 2)

Dewi Nur Sukma Purqoti (STIKES Yarsi Mataram)
Baiq Ruli Fatmawati (STIKES Yarsi Mataram)
Muhammad Amrullah (Universitas Qamarul Huda Badaruddin Bagu)
Baiq Heni Rispawati (STIKES Yarsi Mataram)
Harlina Putri Rusiana (STIKES Yarsi Mataram)
Ernawati (STIKES Yarsi Mataram)
Erwin Wiksuarini (Universitas Qamarul Huda Badaruddin Bagu)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Diabetes melitus (DM) adalah penyakit yang belum bisa disembuhkan secara medis sehingga penyakit ini merupakan penyakit degenratif yang biasa disebut dengan lifelong disease.  Hal tersebut menjadi faktor utama pentingnya pendekatan perawatan paliatif (palliatif care) pada pasien dengan DM. Studi ini bertujuan untuk mengidentifikasi Health Belief Model (HBM)  pada masyarakat terkait dengan penanganan penyakit DM secara paliatif. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif melalui cross sectional study dengan teknik pengambilan sampel iaitu   Accidental Sampling  menggunakan kriteria sampel iaitu responden dengan usia 40 tahun ke atas yang berasal dari Desa Kopang. Setelah data dikumpulkan kemudian dilakukan analisis data secara   univariat. Berdasarkan hasil penelitian,  Tingkat kepatuhan terhadap pengobatan yang berkembang di masyarakat pada kasus paliatif care (DM) terdapat 15 (46%), Persepsi kerentanan  sebanyak 28 (84%), Persepsi keparahan kemungkinan responden jatuh dalam kategori parah yakni sebanyak 19 (57%), Persepsi manfaat ialah ketika  responden mempunyai  persepsi manfaat yang lebih tinggi apabila mengikuti program pengobatan DM yaitu sebanyak 20 (61%), Persepsi hambatan sebagian responden memiliki persepsi hambatan yang rendah saat mengikuti program pengobatan DM yaitu sebanyak 18 (54%), Persepsi efikasi diri iaitu terkait dengan adanya kemampuan responden untuk melakukan perilaku mengikuti program pengobatan DM tertinggi yaitu pada kategori tinggi sebanyak 22 (66%), Distribusi isyarat untuk bertindak Terhadap Pencegahan Komplikasi Penyakit DM sebanyak 22 (66%).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kesehatan

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Qamarul Huda merupakan jurnal yang mengangkat isu dan tren terkini tentang perkembangan pelayanan dan iptek di bidang kesehatan. Selain itu, Jurnal Kesehatan Qamarul Huda merupakan jurnal hasil penelitian yang dilakukan oleh dosen, mahasiswa, dan praktisi kesehatan. Jurnal Kesehatan ...