Kompetensi: Jurnal Bahasa Dan Seni
Vol. 3 No. 8 (2023): KOMPETENSI: Jurnal Ilmiah Bahasa dan Seni

FUNGSI MUSIK BATONG DALAM TARI BALATINDAK DESA BANGUNEMO

Tommy Jordi Noosi (Fakultas bahasa dan Seni, Universitas Negeri Manado)
Perry Rumengan (Universitas Negeri Manado)
Sri Sunarmi (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
05 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan mendeskripsikan fungsi musik Batong dalam Tari Balatindak di Desa Bangunemo. Penelitian ini disusun dengan menggunakan kerangka penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakaukan melalui teknik observasi, dokumentasi, dan wawancara. Subjek dalam penelitian ini adalah tokoh-tokoh seni di desa Bangunemo. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis data interaktif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa musik Batong memiliki fungsi yang sangat penting dalam tari Balatindak, yaitu sebagai pengiring, pemberi irama, pemberi gambaran suasana, mempertegas ekspresi gerak, pengatur tempo, rangsangan bagi penari. Musik Batong juga memiliki fungsi penghubung dengan dengan arwah-arwah leluhur. Lebih lanjut, musik Batong juga memiliki fungsi tersendiri pada setiap gerakan tari Balatindak, yang di dalamnya ada gerakan Basomba, Kuntau dan Batabas. Selain itu musik Batong juga memiliki fungsi sebagai sarana yang mempererat persaudaraan di antar masyarakat melalui kesenian.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kompetensi

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

The Scientific Journal of Language and Art is a scientific journal with a scope of language, culture, art and literature including its learning methods and theories that are published online every month. KOMPETENSI carries efforts to disseminate scientific ideas and the best learning practices in ...