Darma Cendekia
Vol. 2 No. 1 (2023): Darma Cendekia

Mural Sebagai Media Sosialisasi Menanam Pohon dalam Upaya Menyelamatkan Bumi di SMA

M. Sjafei Andrijanto (Universitas Indraprasta PGRI)
Fariko Edwardi (Universitas Indraprasta PGRI)
Mikke Setiawati (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Terbatasnya lahan diperkotaan membuat masyarakat enggan menanam pohon sehingga mengakibatkan sedikitnya ruang hijau, terutama di ruang publik tidak terkecuali di tempat Pendidikan seperti sekolah. Edukasi tentang pentingnya ruang hijau sebagai upaya menyelamatkan Bumi dari perubahan iklim global, dengan memberikan kesadaran tentang pentingnya penanaman pohon di sekitar lingkungan tempat kita berada, memperkenalkan kembali hubungan antara manusia dan lingkungan alamnya. Pertambahan penduduk dan perubahan iklim global merupakan tantangan pemenuhan kebutuhan masyarakat yang harus dicarikan solusinya. Berdasarkan latar belakang tersebut Tim melakukan kegiatan mural di SMAN 51 Jakarta dengan tujuan melakukan sosialisai Sosialisasi tentang pentingnya penanaman pohon di sekitar lingkungan tempat kita berada dalam upaya menyelamatkan bumi dari perubahan iklim global melalui media mural. Metode yang digunakan dalam program abdimas ini adalah pendekatan aplikatif-praktis Maksudnya adalah mengaplikasikan keahlian mahasiswa yang telah dipelajari di bangku perkuliahan. Dan Praktis maksudnya adalah praktek langsung di lapangan. Satu tema mural dikerjakan oleh tim dosen dan 2 mahasiswa selama 10 jam. Hasil dari kegiatan ini ialah desain mural dengan tema perubahan iklim global yang dibuat di tembok halaman sekolah. Hal ini juga sebagai solusi bagi permasalahan sekolah yaitu mendesain mural tembok sekolah dengan gambar yang menarik dan terkini namun tetap informatif dan berdampak positif kepada siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

darmacendekia

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Fokus dan Ruang Lingkup Jurnal Darma Cendekia, pelatihan dan pemasaran dimanfaatkan untuk pemberdayaan masyarakat, UKM dan masyarakat lokal; Akses Sosial; Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Mahasiswa; Pemberdayaan Masyarakat Daerah Perbatasan; Pendidikan untuk Pembangunan Berkelanjutan; ...