Kappa Journal
Vol 7 No 3 (2023): Desember

Pemetaan Penelitian Pengembangan Buku Ajar IPA Sekolah Kejuruan: Sebuah Analisis Bibliometrik

Muh. Zaini Hasanul Muttaqin (Institut Pendidikan Nusantara Global)
Agil Al Idrus (Universitas Mataram)
Susilawati Susilawati (Universitas Mataram)
Muh. Makhrus (Universitas Mataram)
Joni Rokhmat (Universitas Mataram)
AA Sukarso (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Tujuan dari studi ini adalah untuk memetakan penelitian pengembangan buku ajar IPA sekolah kejuruan di seluruh dunia. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi bagi peneliti lain dalam mengembangkan buku ajar IPA SMK di Indonesia secara khusus. Kurikulum SMK di Indonesia menempatkan IPA sebagai salah satu mata pelajaran mata pelajaran wajib yang harus ditempuh oleh siswa sebelum menempuh mata pelajaran Kompetensi Keahlian, atau dengan kata lain mata pelajaran IPA merupakan mata pelajaran penentu dalam keberhasilan menempuh mata pelajaran kejuruan siswa kedepannya. Penelitian tentang pengembangan buku ajar IPA SMK akan memberikan kontribusi terhadap perbaikan kualitas pendidikan di SMK, khusunya pada mata pelajaran IPA sebagai mata pelajaran prasyarat mata pelajaran kejuruan. Hasil penelitian menunjukkan dari 41 artikel yang dianalisis, kajian 13 artikel masih terbatas pada konten atau kurikulum IPA, 19 artikel secara spesifik menyebutkan penelitiannya tentang buku ajar IPA, hanya 9 penelitian yang secara spesifik menyebutkan sekolah kejuruan dalam penelitiaanya tentang buku ajar IPA. Namun tidak satu pun penelitian ditemukan secara khusus mengkaji tentang pengembangan buku ajar IPA sekolah kejuruan atau SMK. Berdasarkan indeksasi, ditemukan 34 artikel terindeks scopus dan 7 artikel terindeks nasional (Indonesia). tinjauan berdasarkan tahun terbit menunjukkan sebaran yang cukup merata tiap tahunnya. Kecuali pada tahun 2021 dan 2022, jumlah artikel yang ditemukan cukup banyak jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kpj

Publisher

Subject

Astronomy Physics Other

Description

Kappa Journal (e-ISSN 2549-2950) mempublikasikan artikel hasil-hasil penelitian fisika, inovasi pembelajaran fisika, dan pemikiran-pemikiran kritis tentang fisika maupun pendidikan fisika. Kappa Journal diterbitkan oleh Universitas Hamzanwadi dua kali setahun yakni setiap bulan Juni dan ...