INERSIA
Vol. 10 No. 1 (2018): Jurnal Inersia

PERENCANAAN DINDING PENAHAN TANAH PADA BUSINESS PARK DI JALAN TEUKU UMAR SAMARINDA KALIMANTAN TIMUR

Muhammad Rizky Julizar (POLITEKNIK NEGERI SAMARINDA)
Kukuh Prihatin (POLITEKNIK NEGERI SAMARINDA)
Pramono (POLITEKNIK NEGERI SAMARINDA)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2024

Abstract

Perencanaan dinding penahan tanah pada Business Park memilik lereng yang terindikasi akan terjadi longsor , dari perhitungan kestabilan lereng didapat nilai 0,680 < 1 maka tidak aman. Berdasarkan ketinggian lereng mencapai 9 meter, maka direncanakan dinding penahan tanah kantilever dengan 2 trap , dengan trap 1 memiliki tinggi 6 meter dan lebar 3 meter sedangkan trap 2 memiliki tinggi 5 meter dan lebar 2,75 meter. Pertama kontrol stabilitas terhadap geser dan guling, apabila salah satu tidak memenuhi maka harus mendimensi ulang dinding penahan tanah. Nilai kontrol stabilitas trap 1 terhadap geser sebesar 2,078 dan guling sebesar 2,382 sedangkan trap 2 terhadap geser sebesar 2,002 dan guling sebesar 2,414. Kedua kontrol stabilitas terhadap daya dukung dan kelongsoran, apabila salah satu tidak memenuhi maka harus merencanakan pondasi dalam. Nilai kontrol stabilitas trap 1 terhadap daya dukung sebesar 1,905 dan kelongsoran sebesar 2,254 karena nilai daya dukung tidak memenuhi maka direncanakan pondasi dalam dengan kapasitas 27,78 ton sedangkan trap 2 terhadap daya dukung sebesar 1,518 dan kelongsoran sebesar 2,912 karena nilai daya dukung tidak memenuhi maka direncanakan pondasi dalam dengan kapasitas 31,25 ton. Terakhir masing-masing trap direncanakan penulangan secara detail.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

inersia

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Materials Science & Nanotechnology Neuroscience Transportation

Description

Jurnal Inersia receives a manuscript from the following area below civil engineering science and development with the interdisciplinary and multidisciplinary approach: Structural Engineering Transportation Engineering Geotechnical Engineering Water Resources Engineering Road and Bridge Engineering ...