Jurnal Informatika
Vol 1, No 1 (2016): Jurnal Informatika

Network Behavior Anomaly Detection (Studi Kasus di Gedung D Pusat Pelayanan Basic Science Universitas Padjadjaran

Hadian, Billal (Unknown)
Paulus, Erick (Unknown)
Setiana, Deni (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2017

Abstract

Mendeteksi dan memahami anomali dalam aktifitas jaringan merupakan topik yang menjanjikan di bidang keamanan jaringan. Threat atau ancaman keamanan dapat ditemukan dengan mempelajari anomali atau penyimpangan yang terjadi pada jaringan yang diamati. Dalam penelitian ini akan dibahas prosedur pendeteksian anomali dalam aktifitas jaringan, serta klasifikasi dan karakteristik dari threat yang mungkin menjadi penyebab anomali tersebut. Data aktifitas jaringan yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari proses pemantauan secara langsung, yang diharapkan akan mampu merepresentasikan aktifitas jaringan dalam keadaan sebenarnya. Di bagian akhir penelitian ini akan dilaporkan temuan – temuan yang berhasil didapatkan selama penelitian berlangsung, serta kaitannya dengan aktifitas jaringan dalam kondisi operasional sehari-hari.

Copyrights © 2016