Jurnal Matoa
Vol 4, No 7 (2016): JURNAL ILMU KEHUTANAN MATOA

NILAI MANFAAT LANGSUNG HUTAN MANGROVE DI PULAU BAULUANG DESA MATTIROBAJI KECAMATAN MAPPAKASUNGGU TANAH KEKE KABUPATEN TAKALAR

Sribianti, Irma (Unknown)
Molo, Hasanuddin (Unknown)
Yunus, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Apr 2018

Abstract

ABSTRAK Hutan mangrove adalah kelompok jenis tumbuhan yang tumbuh sepanjang garis pantai tropis sampai sub-tropis yang memilki fungsi istimewa disuatu lingkungan yang mengandung garam dan bentuk lahan berupa pantai dengan reaksi tanah an-aerob, di Desa Matiro Baji Pulau Bauluang Tanah Keke Takalar masyarakat banyak yang memanfaatkan hutan mangrove seperti kayunya dapat dipakai sebagai kayu bakar, hasil perikanan ikan, kepiting dan potensi kayu. Berdasarkan hal tersebut, maka penelitian ini bermaksud untuk mengetahui nilai manfaat langsung hutan mangrove yang dimanfaatkan oleh masyarakat.Penelitian ini dilaksanakan selama 2 bulan mulai bulan April Sampai bulan Juli 2016. Tahap persiapan yang dilakukan adalah penentuan lokasi penelitian yaitu di Desa Matiro Baji Pulau Bauluang Tanah Keke Takalar. Dengan pertimbangan bahwa di  Desa tersebut terdapat hutan mangrove, tahap selanjutnya dilakukan identifikasi untuk melihat seberapa banyak masyarakat yang mengelola hutan mangrove untuk menghasilkan manfaat dari segi jasa lingkungan maupun dari segi ekonomi. Berdasarkan hasil identifikasi diperoleh 30 responden, perhitungan nilai ekonomi hutan mangrove dilakukan dengan menghitung pendapatan berdasarkan harga pasar (Market Price).Hasil penelitian menunjukkan bahwa hutan mangrove dari segi ekonomi yang telah dimanfaatkan oleh masyrakat untuk menghasilkan Kayu Bakar, Ikan, Kepiting dan Potensi Kayu Total nilai manfaat ekonomi hutan mangrove dari potensi kayu pada hutan mangrove di pulau Bauluang . Nilai manfaat ekonomi hutan mangrove dari potensi kayu sebesar Rp. 333.164.000. kayu bakar sebesar Rp. 19.770.000. ikan sebesar Rp. 362.553.000 dan kepiting bakau sebesar Rp. 152.498.000. Sehingga total nilai manfaat langsung huta mangrove sebesar Rp. 867.985.000Kata kunci: Hutan, Mangrove, Ekonomi

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

matoa

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences

Description

Jurnal Matoa terbit 2 kali setahun oleh Program studi Kehutanan Universitas Muhammadiyah Makassar. Jurnal ini merupakan sarana komunikasi (open access) dengan ISSN 2337-9200 dan penyebarluasan hasil penelitian mengenai agroforestry, mangrove, kebijakan kehutanan, kewirausahaan kehutanan, sosial ...