Ta'dibuna: Jurnal Pendidikan Islam
Vol 8, No 1 (2019)

Analisis buku teks Antropologi Kontekstual karangan Supriyanto dalam perspektif Islamic worldview

Endin Mujahidin (Universitas Ibn Khaldun Bogor)
Abdul Rauf Haris (Sekolah Tinggi Ilmu Ushuluddin Wadi Mubarak)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2019

Abstract

Artikel ini bertujuan membedah buku teks Antropologi Kontekstual dan menganalisisnya berdasarkan sudut pandang Islamic worldview. Penelitian ini merupakan jenis penelitian studi pustaka (library research) dengan objek pustaka yang dikaji adalah buku teks pelajaran Antropologi Kontekstual yang disusun oleh Supriyanto, tahun 2009, dikeluarkan oleh Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. Kajian Islamic Worldview pada buku teks antropologi SMA menemukan bahwa buku teks tersebut mengandung nilai dan doktrin yang perlu diwaspadai karena mengandung pengetahuan (knowledge) yang bertentangan dengan bangunan worldview Islam. Buku teks ini mengandung unsur worldview yang mengandung muatan sekular. Muatan sekular ini diwakili oleh teori-teori antropologi yang dipaparkan dalam buku teks, yang berparadigma evolusionistis. Muatan buku teks antropologi meski tidak dapat dikatakan bertolak belakang dengan tujuan nasional, namun masih dinilai kurang menguatkan fungsinya sebagai media pengembangan pengetahuan sekaligus peningkatan iman dan taqwa peserta didik.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

TADIBUNA

Publisher

Subject

Education

Description

Ta'dibuna : Jurnal Pendidikan Islam, ISSN: 2252-5793 (Print) 2622-7215 (Electronic) is a journal of Islamic education published twice a year (April-October) on Islamic education with the scope of study are fundamental of Islamic education (philosophy, history and the nature of Islamic education), ...