cover
Contact Name
Alex Denny Kambey
Contact Email
-
Phone
+6282196305145
Journal Mail Official
sdperairan@unsrat.ac.id
Editorial Address
Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Sam Ratulangi Manado Indonesia 95115
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS
ISSN : 2302609X     EISSN : 23026081     DOI : https://doi.org/10.35800/jpkt
Jurnal Perikanan dan Kelautan Tropis merupakan terbitan berkala ilmiah yang bertujuan menjadi sarana penyebarluasan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dalam bidang Perikanan dan Kelautan di daerah Tropis. Hasil penelitian akan diutamakan untuk diterbitkan. Namun demikian, redaksi juga menerima ulasan ilmiah berupa tinjauan teori, ulasan buku baru, komunikasi singkat dan karya ilmiah lainnya. Artikel bisa ditulis dalam bahasa Indonesia atau Inggris.
Articles 120 Documents
Salt Reduction In Salted Fish By Boiling And Soaking In Hot Water Rahmatia Misro; Silvana Dinaintang Harikedua; Engel Victor Pandey; Helen Jenny Lohoo; Josefa Teti Kaparang; Daisy Monica Makapedua
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 11 No. 2 (2022): EDISI MEY-AGUSTUS 2022
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salted fish is one of the fishery products that have the potential to be developed because many fishery products are preserved by salting. The unique characteristics of this salted fish mainly lie in its distinctive taste, aroma, and texture. Consumption of food products with high salt content can trigger the emergence of degenerative diseases such as hypertension, cardiovascular and stroke. This study aims to find an alternative to reducing salt content in salted fish and to determine the salt content, water content, and total fungi in salted fish after boiling and soaking in hot water at different times (10 and 20 minutes). The results showed that the maximum reduction in salt content occurred in the boiling treatment for 10 minutes, which was about 43.5% of the initial salt content. Furthermore, the water content of salted fish after undergoing treatment of boiling and soaking time does not meet the standard of SNI 8273:2016 which is in the range of 50.3 – 58.8%. The total fungi test results showed that the boiling and soaking treatment with hot water could reduce the number of molds in salted fish. Keywords: Keywords: Salted Fish, Boiling, Soaking, Salt reduction.   Abstrak Ikan asin merupakan salah satu produk perikanan yang potensial dikembangkan dikarenakan sekitar banyak produk perikanan mengalami pengawetan dengan cara digarami. Daya tarik ikan asin ini terutama terletak pada citarasa, aroma dan tekstur yang khas. Konsumsi produk pangan dengan kadar garam yang tinggi dapat menjadi pemicu munculnya penyakit degeneratif seperti hipertensi, kardiovaskuler dan stroke. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan alternatif pengurangan kadar garam pada ikan asin dan untuk mengetahui kadar garam, kadar air, dan total kapang pada ikan asin setelah perlakuan perebusan dan perendaman dengan air panas dengan waktu yang berbeda (10 dan 20 menit). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengurangan kadar garam maksimal terjadi pada perlakuan perebusan selama 10 menit yaitu sekitar 43.5% dari kadar garam awal. Selanjutnya, kadar air ikan asin setelah mengalami perlakuan waktu perebusan dan perendaman sudah tidak memenuhi standar SNI 8273:2016 yaitu berada pada kisaran 50,3 – 58.8 %. Hasil uji total kapang memperlihatkan bahwa perlakuan perebusan dan perendaman dengan air panas dapat mereduksi jumlah kapang pada ikan asin. Kata Kunci : Ikan Asin, Perebusan, Perendaman, Reduksi Garam
Gastropods In Mangrove Forest Of Tongkeina Village, Bunaken Sub-District, City Of Manado Dewanti Y Talumingan; Ferdinand F. Tilaar; Jety K. Rangan; Maartinus Baroleh; Victor N. R. Watung; Agung B. Windarto
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 1 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (476.262 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.1.2019.25069

Abstract

This research aims to determine the types or species of gastropod and its distribution in mangrove forests in Tongkeina village and to know the species of mangrove in Tongkeina village. The Research was conducted on one sampling point with one 100 meters long line transect which was is laid perpendicular to the outer direction of the mangrove.  To collect gastropod samples, three quadrates with a size of 10x10meters with a distance between the quadrate 5 meters were made. In the quadrate, 15 subquadrates sized 1x1meters were also made. Based on the results, there were 6 species of gastropods and two distribution patterns of i.e., Cluster the species of the Littoraria scabra, Angustassiminea castanea, Terebralia sulcate. The uniform distribution pattern is Ischinocerithium rostratum, Caliostoma jujubinum, and Nerita senegalensis. There are ten mangrove species found and  the most common species is Soneratia alba with a total of 27 individuals.Keywords: Gastropods, forest, Mangrove, Tongkeina village ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui Jenis-jenis gastropoda serta persebaran pada hutan mangrove di Kelurahan Tongkeina dan untuk mengetahui Jenis-jenis mangrove di Kelurahan Tongkeina. Penelitian hanya di lakukan satu titik pengambilan sampel dimana dibuat 1 line transek dengan Panjang 100meter yang di tarik tegak lurus dari arah terluar mangrove kemudian dibuat 3 kuadrat dengan ukuran 10x10meter dengan jarak antara kuadrat 5 meter, dan di dalam kuadrat dibuat 15 subkuadrat berukuran 1x1 meter. Berdasarkan penelitian hasil ditemukan ada 6 spesies gastopoda dan dua pola persebaran Gastropoda yaitu mengelompok dan seragam, spesies mengelompok yaitu Littoraria scabra, Angustassiminea castanea, Terebralia sulcate. Pola persebaran seragam yaitu Ischinocerithium rostratum, Caliostoma jujubinum, Nerita senegalensis. Mangrove ditemukan 10 Spesies yang terbanyak adalah Soneratia alba dengan jumlah 27 individu.Kata kunci: Gastropoda, Hutan, Mangrove, Kelurahan Tongkeina.
Weight-Length and Condition Factor of Snakehead Fish Channa striata (Bloch, 1793) from Tondano Lake North Sulawesi Musa Amanpokptis; John L. Tombokan; Nego Elvis Bataragoa; Fransine B. Manginsela
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 1 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1094.423 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.1.2019.25070

Abstract

Sampling was done in two places, Tolour village and Kaweng village. Samples were taken from fishermen in July and August 2018. Total samples collected were 35 individuals, 20 indivduals from Tolour and 15 from Kaweng. Furthermore, the fish were brought the Faculty of Fisheries and Marine Science, and data recording was in the Freshwater Bioecology Laboratory. They consisted of 16 males and 19 females. Male length ranged from 25.8 to 43.2 cm, and female from 22.0 to 39.6 cm. The weight of males ranged from 157-755 g and female between 38-422g.Weight-length relationship in this study was W = 0.0017L3.4517 for sex combination, W = 0.0116L2.9161 for males and W = 0.0009L3,6426 for females. The growth pattern for combied sex was isometric (b = 3.457). The growth pattern was isometric (b = 2.9161) for male and allometric positive (b = 3.6426) for females. The relative condition factor (Kn) of all individuals was 1.06 ± 0.44, 1.01 ± 0.13 for males and 1.01 ± 0.58 for femaleKey Words: Tondano Lake, Snakehead Fish, Weight-length, condition factor ABSTRAKPengambilan sampel dilakukan di dua tempat yaitu, Kelurahan Tolour Kecamatan Tondano Timur dan Desa Kaweng Kecamatan  Kakas. Sampel diambil dari hasil tangkapan nelayan pada Bulan Juli dan  Agustus 2018. Sampel yang terkumpul  sebanyak 35 ekor, 20 sampel dari Tolour dan 15 dari Kaweng. Selanjutnya ikan dibawah ke Laboraturium Bioekologi Air Tawar  FPIK untuk pengambilan data. Sampel yang digunakan sebanyak 35 individu yang terdiri atas jenis kelamin jantan 16 individu dan betina 19 individu. Ukuran panjang ikan jantan berkisar antara 25,8-43,2 cm, dan ikan betina berkisar antara 22,0-39,6 cm.  Ukuran berat ikan jantan berkisar antara 157-755 g dan ikan betina beratnya berkisar antara 38-422g. Hubungan panjang berat ikan gabus dalam penelitian ini adalah W= 0,0017L3,4517 untuk gabungan jantan betina, W = 0,0116L2,9161 untuk jenis kelamin jantan  dan W = 0,0009L3,6426 untuk jenis kelamin betina.  Pola pertumbuhan untuk gabungan jantan dan betina adalah isometric (b=3,457).  Pola pertumbuhan ikan gabus adalah pola pertumbuhan isometrik (b=2,9161)   untuk jantan dan allometrik positif (b=3,6426) untuk jenis kelamin betina. Faktor kondisi relative (Kn) seluruh individu adalah 1,06  ± 0,44. Faktor Kondisi  jantan adalah 1,01 ± 0,13. Jenis kelamin betina faktor kondisi adalah 1,01 ± 0,58.Kata kunci: Tondano, ikan gabus, berat-panjag, factor kondisi
Sustainable Potential of Tuna Fishery Around the Waters of North Sulawesi Province Based on Data from the Bitung Ocean Fisheries Port (PPS) Donald H. Simanjuntak; Lawrence J. L. Lumingas; Joudy R. R. Sangari
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 1 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (711.626 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.1.2019.25071

Abstract

This research was conducted in the city of Bitung, North Sulawesi Province with activities centered on the Bitung Ocean Fisheries Port (PPS), which began from mid March to April 2019. The fishing activities studied are using the fishing areas around the waters of  North Sulawesi Province namely the Sulawesi Sea and The Maluku Sea which are included in WPP 715 and 716 based on tuna catch landed data on PPS Bitung. The purpose of this study was to analyze the value of sustainable potential by looking at the level of utilization and Maximum Sustainable Yield (MSY) of tuna in the waters around North Sulawesi Province based on a surplus production model approach (Schaefer Model). This research is expected to be used as a consideration in the management of tuna stocks around the waters of North Sulawesi Province, and can be used as a basis for further research. This study uses a secondary data collection method in the form of fishery statistics documents. The data used are data from tuna fishing and fishing (effort), from 2014 to 2018 (5 years). The results showed that the sustainable potential of tuna fisheries around the waters of North Sulawesi Province based on North Sulawesi PPS data indicated that, the sustainable potential value of tuna that could be caught was 14,173.51 tons / year which is counted as 80% of the value of tuna resources around the waters of North Sulawesi Province. PPS Bitung data which amounted to 17,716.15 tons / year for Hmsy, 1,200.15 trips / year for Emsy, with an average CPUE value of 2014-2018 of 19 tons / trip. The level of tuna utilization around the waters of North Sulawesi Province is based on data from PPS Bitung in 2014, 2017 and 2018 which indicate that there were indications of overfishing with the largest utilization rate in 2014 which reached a value of 155.09%.Keywords: tuna, Bitung, Bitung PPS, sustainable potential, MSY. ABSTRAKKegiatan penelitian ini berlangsung di Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara dengan kegiatan berpusat di Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Bitung, yang dimulai  dari pertengahan bulan Maret hingga bulan April 2019. Aktivitas perikanan tangkap yang ditelaah berlangsung di sekitar perairan Provinsi Sulawesi Utara yaitu Laut Sulawesi dan Laut Maluku yang masuk ke dalam WPP 715 dan 716 berdasarkan data tangkapan tuna yang didaratkan di PPS Bitung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis nilai potensi lestari dengan melihat tingkat pemanfaatan dan maximum sustainable yield (MSY) ikan tuna di sekitar perairan Provinsi Sulawesi Utara berdasarkan pendekatan model produksi surplus (Model Schaefer). Penelitan ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam pengelolaan stok ikan tuna di sekitar perairan Provinsi Sulawesi Utara, serta dapat digunakan sebagai dasar untuk penelitian selanjutnya.  Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data sekunder berbentuk dokumen. Data yang diambil adalah data tangkapan ikan tuna dan upaya penangkapan ikan atau effort (trip), dari tahun 2014 sampai dengan 2018 (5 Tahun). Hasil penelitian menunjukkan potensi lestari perikanan tuna di sekitar perairan Provinsi Sulawesi Utara berdasarkan data PPS Bitung Sulawesi Utara nilai potensi lestari tuna yang bisa ditangkap adalah 14.173,51 ton/tahun 80% dari nilai pemanfaatan sumber daya perikanan tangkap tuna di sekitar perairan Provinsi Sulawesi Utara berdasarkan data PPS Bitung yang sebesar 17.716,15 ton/tahun untuk Hmsy, 1.200,15 trip/tahun untuk Emsy, dengan nilai CPUE rata-rata tahun 2014-2018 sebesar 19 ton/trip. Tingkat pemanfaatan tuna di sekitar perairan Provinsi Sulawesi Utara berdasarkan data PPS Bitung Sulawesi Utara di tahun 2014,2017 dan 2018 sudah yang menandakan adanya indikasi overfishing dengan tingkat pemanfaatan terbesar di tahun 2014 yang mencapai nilai 155,09%.Kata Kunci: ikan tuna, Bitung, PPS Bitung, potensi lestari, MSY.
Using Of Fish Silase Different Composition Toward The Growth Of Nile Tilapia Oreochromis niloticus Elton R. Lauluw; Sartje Lantu; Henneke Pangkey; Cyska Lumenta; Revol D. Monijung; Adnan S. Wantasen
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 1 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.262 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.1.2019.25072

Abstract

Silage is prepared by adding the probiotic into the material of bones and flesh of waste from the market.  Silage is used as element substituted with fish meal as feed for tilapia with initial weight of 19.14 to 24.86 grams and a length of 3-5 cm.  There are three types of feed using silage replacing fish meal as much as 10% (treatment A), 20% (treatment B) and 30% (treatment C) and a control used commercial feed (treatment D).  The results obtained are feed in treatment D gives very significant results to the three other feed (A, B and C) in the case of weight, rate of growth and feed efficiency; but in a further test of Duncan, statistical results showed that feed C and D more efficient than feed A.Keywords: low cost artificial feed, silage, growth, tilapia ABSTRAKSilase dipersiapkan melalui penambahan probiotik ke dalam bahan tulang dan daging dari bahan-bahan yang tidak terpakai yang diambil dari pasar.  Silase ini digunakan sebagai elemen yang disubsitusikan dengan tepung ikan untuk diberikan sebagai pakan pada ikan nila dengan berat awal 19,14-24,86 gr dan panjang 3-5 cm.  Ada tiga jenis pakan dengan menggunakan silase menggantikan tepung ikan sebanyak 10 (perlakuan A), 20 (perlakuan B) dan 30% (perlakuan C) dan sebagai kontrol digunakan pakan komersial (perlakuan D). Hasil yang diperoleh adalah pakan uji pada perlakuan D sangat memberikan hasil berbeda yang sangat nyata dengan ketiga pakan lainnya (A, B dan C) dalam hal pertumbuhan berat, laju pertumbuhan dan efisiensi pakan; namun pada uji lanjut Duncan, hasil statistik menunjukkan bahwa pakan C dan pakan D lebih efisien dibandingkan pakan A.Kata kunci: akuakultur, pakan buatan murah, silase, pertumbuhan, ikan nila
Coral Fish Community at Artificial Reef In front of Marine Field Station of Faculty of Fisheries and Marine Science UNSRAT in Kampung Ambong Likupang Village, at The District of North Minahasa Sanjaya Molongio; Ari B. Rondonuwu; Ruddy D. Moningkey
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 1 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (490.219 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.1.2019.25073

Abstract

The aim of this study was to looking for the number of species, individual number and coral fish community structure at Artificial Reef in Front Marine Field Station of Faculty of Fisheries and Marine Science UNSRAT in Kampung Ambong Likupang Village at The District of North Minahasa. This research was done at artificial structure consist of different materials i.e iron, concrete struckture and bamboo which were laid at aproximately 9 metres. 23 coral fish species consist of : 3 species of indicator fish, 3 species of herbivorous target fish, 9 species of carnivorous target fish and 8 species mayor fish. The highest number of species was found in May 2019 (21 species) while at the same time low in individual (291) was found. In March 2019, coral fish was found in fair category (17 species) while high number of individual (383) was found in April 2019 (16 species) and the number of individual (321) was found. Diversity of all species that found from March up to May 2019 was 2,373 (good category). The dominance indeks was found 0,132 and could be categorized  as lowKeywords : Artificial, Subtrat, coral reef, fish. ABSTRAKPenelitian ini dilakukan pada substrat buatan dengan bahan yang berbeda yaitu besi, beton dan bambu yang diletakkan pada kedalaman + 9 meter. Ditemukan 23 jenis ikan karang yang meliputi  3 jenis ikan indikator, 3 jenis ikan target herbivora, 9 jenis ikan target karnivora dan 8 jenis ikan mayor. Jenis ikan karang yang tinggi ditemukan pada bulan Mei 2019 yaitu 21 jenis sedangkan jumlah individu rendah 291 individu, pada bulan Maret 2019 ikan karang yang ditemukan tergolong sedang berjumlah 17 jenis sedangkan jumlah individu tinggi yaitu 383 individu dan pada bulan April ikan karang yang ditemukan berjumlah 16 jenis dengan jumlah individu 321. Indeks keanekaragaman (H’) dari keseluruhan jenis mulai dari bulan Maret hingga Mei 2019 yaitu 2,373 dan dikategorikan sedang, indeks dominansi (D) 0,132 dan diketegorikan rendah.Kata kunci: Artifisial, Subtrat, terumbu karang, ikan.
Diversity of Echinoderms in Paranti Beach, Tabang Village, Rainis District, Talaud Islands Regency, North Sulawesi Province Subrita Lalombombuida Lalombombuida; Marnix Langoy; Deidy Y. Katili
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 2 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (606.75 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.2.2019.24429

Abstract

This study aims to analyze the diversity of Echinoderms in Paranti Beach, Rainis District, Talaud Islands Regency, North Sulawesi Province. The method used was purposive random sampling and quadrat plot of 20 plots measuring 1m x 1m. Data analysis used diversity index Shannon and Wienner, value index, density, frequency and dominance index. The results of the study were found on the coast of Parantin Beach, namely; 27 species from 4 classes of Echinodermata which include the class Asteroidea (starfish), Echinodea (sea urchins), the class Holothuroidea (Teripang) and the class Ophioroidea (Star snake). Diversity index value on the coast of Paranti, namely at Station I (0.40); Station II (1.56) and at Station III (1.50). This number shows that the diversity of Echinoderms in Paranti Beach at Station I is relatively low and that for Station II and III are abundant.Keywords: Diversity, Echinodermata, Talaud Islands Regency ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis keanekaragaman Echinodermata di Pantai Paranti, Kecamatan Rainis, Kabupaten Kepulauan Talaud provinsi Sulawesi Utara. Metode yang digunakan adalah purposive random sampling dan petak kuadrat sebanyak 20 petakyang berukuran 1m x 1m. Analisi data yang digunakan indeks diversitas Shanon dan Wienner, indeks nilai pentinh, Kepadatan, frekuensi dan indeks dominansi. Hasil penelitian ditemukan dipesisir Pantai Parantin yaitu; 27 spesies dari 4 kelas Echinodermata yang termasuk yaitu kelas Asteroidea (bintang laut), Echinodea (Bulu babi), kelas Holothuroidea (Teripang) dan kelas Ophioroidea (Bintang ular). Nilai indeks Keanekaragaman di pantai Paranti yaitu pada Stasiun I (0,40); Stasiun II (1,56) dan pada Stasiun III (1,50). Jumlah ini menunjukan bahwa Keanekaragaman Echinodermata di Pantai Paranti pada Stasiun I tergolong rendah dan untuk Stasiun II dan III sedang melimpah.Kata kunci: Keanekaragaman, Echinodermata, Kabupaten Kepulauan Talaud 
Structure Of Mangrove Communities In Baturapa Village, Lolak District, Bolaang Mongondow Regency Frian Patra; Ridwan Lasabuda; Adnan S. Wantasen
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 2 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (696.191 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.2.2019.24449

Abstract

The Baturapa Village community uses mangroves to fulfill their various needs (fuel wood, house construction materials, color dyes and synthetic flower-making raw materials). This utilization must be carried out in a controlled manner to preserve the sustainability of the mangrove ecosystem. This study aims to determine the extent and the current structure of the mangrove community in Baturapa Village. The research was conducted in the mangrove area of Baturapa Village, Lolak District, Bolaang Mongondow Regency, North Sulawesi Province in March 2019.The method used was the line transect method to see the mangrove community structure including density, frequency, species dominance and Important Value Index (INP) and diversity index (H’). Mangrove area was calculated using Google earth pro and ArcGis 10.4 software. The outcomes of the calculation of the area of mangrove in the village of Baturapa are 37.4 hectares. The results of the identification of mangroves in the coastal area of Baturapa Village, Lolak District, Bolaang Mongondow Regency, have 11 species, with 111 total individuals. Of the 3 line transects, the highest species density is Rhizophora stylosa, 800 trees / ha (line transect III) with relative density ( KR) 57.1%, while T\the highest frequency of species is Rhizophora stylosa with a value of 1.0 with a relative frequency (FR) of 50% (line transect III). The highest species dominance is Rhizophora mucronata with a value of 4.6 where relative dominance (DR) is 53.4% (line transect II). Furthermore, the highest species value index (INP) is Rhizophora stylosa with a value of 118.6 (line transect III). Line transect I has the highest diversity index (H;) with a value of 1.99. A value of 1.99 (H’) greater than 1 and smaller 3.3 means that productivity is sufficient, ecosystem conditions are quite balanced and ecological pressure is moderate.Keywords: Baturapa Village, mangrove area, density, frequency, dominance, index important value, mangrove diversity indexABSTRAKMasyarakat Desa Baturapa memanfaatan mangrove untuk memenuhi berbagai kebutuhan hidupnya (kayu bakar, bahan pembangunan rumah,pewarna jarin dan bahan baku pembuatan bunga sintetis). Pemanfaatan ini harus dilakukan secara terkendali untuk menjaga keberlanjutan ekosistem mangrove. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui luasan dan struktur komunitas mangrove saat ini di Desa Baturapa. Penelitian ini dilakukan di kawasan mangrove Desa Baturapa, Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolaang Mongondow, Provinsi Sulawesi Utara pada bulan maret 2019. Metode yang digunakan yaitu metode line transect untuk mengetahui struktur komunitas mangrove meliputi kerapatan, frekuensi, domimasi spesies serta Indeks Nilai Penting (INP) dan Indeks keaneragaman (H’). Menghitung luas mangrove menggunakan sofware Google earth pro  dan ArcGis 10,4.  Hasil perhitungan luas mangrove  di desa Baturapa  37,4 Hektar. Hasil identifikasi mangrove di wilayah pesisir Desa Baturapa Kecamatan  Lolak Kabupaten Bolaang Mongondow terdapat  11 spesies,  dengan total individu sebanyak 111.  Dari ke-3 line transect, kerapatan spesies tertinggi dimiliki Rhizophora stylosa, 800 pohon/ha (line transect III) dengan kerapatan relatif (KR) 57,1 %. Frekuensi spesies tertinggi adalah  Rhizophora stylosa  dengan nilai 1,0 dengan frekuensi relatif (FR) 50% (line transect III). Dominasi spesies tertinggi adalah Rhizophora mucronata dengan nilai 4,6 dimana dominasi relatif (DR) 53,4% (line transect II).  Selanjutnya Indeks Nilai Penting (INP) spesies paling tinggi yaitu Rhizophora stylosa dengan nilai 118,6 (line transect III). Line transect  I memiliki  indeks keanekaragaman (H’)  tertinggi dengan nilai 1,99.  Nilai 1,99 (H’) lebih besar 1 dan lebih kecil 3,3 ini berarti produktivitas cukup, kondisi ekosistem cukup seimbang dan tekanan ekologi sedang. Kata kunci : Desa Baturapa, luas mangrove, kerapatan, frekuensi, dominasi, Indeks                     nilai penting,Indeks keaneragaman mangrove
Structure Of Phytoplankton Communities In Seagraas Ecosystem Of Kelurahan Tongkeina Bunaken Darat District Nikita Kekenusa; Rose O.S.E Mantiri; Gaspar D Manu
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 2 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (722.152 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.2.2019.24478

Abstract

This research was conducted at 3 stations in the seagrass ecosystem of the Tongkeina coastal waters district of Bunaken Darat Manado on March 16, 2019, at 10:35 - 13:45 WITA. This study aims to know the types and community structures of phytoplankton in the Tongkeina seagrass ecosystem and its environmental conditions. The method used to collect the sample is sampling. Samples were taken using a plankton net measuring 20 cm in mouth diameter with a mesh size of 60 microns. Based on the results of observations obtained by the composition of phytoplankton species, namely 17 genera of 22 species in 3 classes namely Bacillariophyceae, Cyanophyceae, and Pyramimonadophyceae. The highest density of phytoplankton in Tongkeina waters is at Station 2 (0.360 cells / l) with the highest relative density of Chaetoceros sp. (19.10%). While the highest density of phytoplankton is found at Station 3 (0.516 cells / l) with the highest relative density of Melosira sp. (21.69%). The lowest Diversity Index at Station 2 (H '= 2,217) and the highest at station 3 (H' = 2,284). This shows that overall these waters have moderate diversity values. The lowest Uniformity Index at Station 1 (e = 0.858) and the highest at Station 2 (e = 0.924). This shows that overall these waters have a medium uniformity value. The lowest dominance index at Station 3 (C = 0.119) and the highest at Station 1 (C = 0.127). This shows that no species dominate the waters. The water conditions such as temperature, salinity, pH, and brightness still support the growth of phytoplankton.Keywords: phytoplankton, community structure, seagrass, Tongkeina ABSTRAKPenelitian ini dilakukan pada 3 stasiun di  perairan ekosistem lamun kelurahan  Tongkeina kecamatan Bunaken Darat pada tanggal 16 Maret 2019 pukul 10:35 – 13:45 WITA, dengan tujuan mengetahui jenis dan struktur komunitas fitoplankton yang ada di perairan ekosistem lamun  Tongkeina serta kondisi lingkungannya. Metode yang digunakan adalah Metode sampling. Sampel diambil dengan menggunakan plankton net berdiameter mulut berukuran 20 cm dengan mesh size 60 mikron. Berdasarkan hasil pengamatan diperoleh komposisi jenis fitoplankton  yakni 17 genus 22 spesies dalam 3 kelas yaitu Bacillariophyceae, Cyanophyceae, dan Pyramimonadophyceae.Kepadatan tertinggi fitoplankton di perairan Tongkeina terdapat pada Stasiun 2 (0.360 sel/l) dengan kepadatan relatif tertinggi Chaetoceros sp. (19.10%). Sedangkan  kepadatan fitoplankton tertinggi terdapat pada Stasiun 3 (0.516 sel/l) dengan kepadatan relatif tertinggi Melosira sp. (21.69%). Indeks Keanekaragaman terrendah pada Stasiun 2 (H’= 2.217) dan tertinggi pada stasiun 3 (H’= 2.284). Hal ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan perairan ini memiliki nilai keanekaragaman sedang. Indeks Keseragaman terrendah pada Stasiun 1  (e= 0.858) dan tertinggi pada Stasiun 2  (e= 0.924). Hal ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan perairan ini memiliki nilai keseragaman  sedang. Indeks Dominansi terrendah pada Stasiun 3 (C= 0.119) dan yang tertinggi pada Stasiun 1 (C= 0.127). Hal ini menunjukkan bahwa tidak ada jenis yang mendominasi perairan. Adapun kondisi perairannya seperti suhu, salinitas, pH dan kecerahan masih menunjang pertumbuhan fitoplankton.Kata Kunci :Fitoplankton, Struktur Komunitas, Lamun, Tongkeina,
Gastropods In Seagrass Beds Of Tongkeina Beach Waters, Manado North Sulawesi Alvira Y. Bulahari; Alex D. Kambey; Anneke V. Lohoo
JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN TROPIS Vol. 10 No. 2 (2021)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1172.534 KB) | DOI: 10.35800/jpkt.10.2.2019.24479

Abstract

The Tongkeina coastal waters have relatively extensive tidal areas. In addition to the seagrass community, there are also distinctive coastal communities such as mangroves and coral reefs. Coastal resources in this region are often used by the local community as a food source and have been used as a place of recreation and hotels as well. This is the reason for this study to find out the existence of gastropods on the seagrass beds in the Tongkeina area. It is expected that this study will provide information on the development and existence of the gastropods in coping with the pressure due to the construction of the hotel several years before. The methods of analysis used in this study including identification of gastropods, density, dominance, and diversity. The same research has been conducted several years before, and therefore this information was used as a comparison of the development of gastropods in the area. Thirty-five species (23 genera) were identified, with the highest density recorded was Nassarius gruneri, 0.8667 Individual/m², the dominance of 0.13972, and diversity (H'= 2.6853) which is greater than the results of the previous study 5 years ago (H’=1,9382). These results indicate that these waters are in the process of improving from previous environmental conditions.Keywords : Gastropod, coastal, domination, diversity, Tongkeina. ABSTRAKPerairan pesisir Tongkeina memiliki wilayah pasang surut relatif luas. Selain komunitas Lamun,   juga  terdapat komunitas khas wilayah pesisir lainnya seperti Mangrove dan Terumbu karang. Sumber daya pesisir di wilayah ini  sering digunakan  untuk kebutuhan makanan masyarakat, di samping itu telah dimanfaatkan sebagai tempat rekreasi dan  Hotel. Hal ini menjadi alasan untuk mengetahui keberadaan Gastropoda di hamparan Lamun di daerah Tongkeina.  Diharapkan dapat memberikan informasi perkembangan keberadaan Gastropoda, setelah melewati tekanan akibat dibangunnya hotel sejak beberapa tahun sebelumnya. Metoda analisis yaitu jenis-jenis Gastropoda, kepadatan, dominasi, dan keanekaragaman. Hal yang sama juga telah dilakukan beberapa tahun sebelumnya, sehingga informasi ini dapat dijadikan pembanding perkembangan Gastropoda di daerah tersebut. Diperoleh 35 spesies (23 genera), kepadatan tertinggi adalah Nassarius gruneri, 0.8667 Ind/m², dominasi sebesar 0.13972, dan keanekaragamannya (H’= 2.6853) lebih besar dari hasil penelitian  5 tahun sebelumnya yaitu . 1,9382. Hasil ini menunjukkan bahwa perairan tersebut berada dalam proses perbaikan kondisi lingkungannya.Kata Kunci : Gastropoda, pesisir, dominasi, keanekaragaman, Tongkeina.

Page 1 of 12 | Total Record : 120