cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
JURNAL MANAJEMEN
Published by Universitas Mulawarman
ISSN : 02856911     EISSN : 25281518     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
JURNAL MANAJEMEN is a scientific journal in the field of management published twice a year (in January & July).
Arjuna Subject : -
Articles 25 Documents
Search results for , issue "Vol 14, No 3 (2022): September" : 25 Documents clear
Motivasi, komitmen kerja dan penghargaan terhadap kinerja karyawan Anisah Mukti Utami; Istiatin Istiatin; Bambang Mursito
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11447

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui pengaruh variabel faktor Motivasi, Komitmen Kerja dan Penghargaan terhadap Kinerja Karyawan di PT Solo Murni Boyolali. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif, dengan probability sampling sebagai teknik pengambilan sampel. Obeservasi, Wawancara dan kuesioner merupakan teknik pengumpulan data. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 2.458 orang karyawan, dengan sampel sebanyak 130 orang karyawan sebagai responden. Menggunakan analisis regresi linier berganda, dengan alat analisis SPSS versi 25. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Faktor Motivasi, Komitmen Kerja dan Penghargaan berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian dan variabel Motivasi, Komitmen Kerja, Peghargaan masing- masing memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan.
Pengaruh integrasi pemasok, integrasi pelanggan terhadap kinerja operasional dengan mediasi fleksibilitas rantai pasokan pada perusahaan plastik Saepul Rahman; Dedie S Martadisastra
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11452

Abstract

Pokok masalah terdapat pengaruh positif antara Integrasi Pelanggan Terhadap Kinerja Operasional dengan Fleksibilitas Rantai Pasokan sebagai variabel mediasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Integrasi Pemasok, Integrasi Pelanggan Terhadap Kinerja Operasional Dengan Mediasi Fleksibilitas Rantai Pasokan Pada Perusahaan Plastik. Metode penelitian tesis ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Kebaharuan dengan tesis ini yaitu pada kerangka kosep yang digunakan. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa Terdapat pengaruh signifikan antara Integrasi Pemasok Terhadap Kinerja Operasional dengan Fleksibilitas Rantai Pasokan sebagai variabel mediasi. Simpulan tesis ini yaitu Integrasi Pemasok, dan Integrasi Pelanggan secara bersama-sama terhadap Kinerja Operasional Pada Perusahaan Plastik diterima. Impplikasi meningkatkan kualitas sumber daya dengan melakukan pelatihan sumber daya manusia lebih unggul, dan rekomedasi untuk peneliti lain untuk menambah sampel penelitian.
Pengaruh pelatihan digitalpreneur terhadap kemandirian ekonomi santri Rizky Hidayat Almuzakir; Raya Sulistyowati
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11546

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh pelatihan digitalpreneur terhadap kemandirian ekonomi santri yang telah mengikuti program Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. Jenis survey yang dilakukan adalah kuantitatif dengan jumlah responden sebanyak 100 orang dengan menggunakan teknik probability sampling dengan kuesioner yang dibagikan melalui google form. Dalam penelitian ini menggunakan metode analisis data yaitu analisis regresi liniar sederhana, analisis koefisien determinasi, uji koefisien secara parsial. Hasil penelitian adalah tidak adanya pengaruh anatara pelatihan digitalpreneur terhadap kemandirian ekonomi santri dengan hasil signifikasi yaitu 0,298 yang berarti pelatihan digitalpreneur tidak berpengaruh terhadap kemandirian ekonomi santri.
Penggunaan model indeks tunggal dalam menentukan keputusan investasi pra- dan pascapandemi covid-19 Lara Dhuta. NM; Muh. Ichwan Musa; Nurman Nurman
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11434

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keputusan investasi saham pra- dan pascapandemi COVID-19 dengan menggunakan model indeks tunggal. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh saham-saham perusahaan yang tergabung dalam indeks pasar IDX30 pada Bursa Efek Indonesia periode 2018-2021 yaitu sebanya 50 saham, sedangkan sampel adalah 49 saham yang dipilih berdasarkan teknik purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan model indeks tunggal yang dimulai dengan mengumpulkan harga saham penutupan masing-masing hingga mendapatkan portofolio optimal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 15 saham yang termasuk dalam portofolio optimal pada prapandemi antara lain: (ANTM) (BBCA), (BBRI), (BRPT), (CPIN), (ERAA), (ICBP), (INCO), (INDF), (INKP), (JSMR), (KLBF), (PTBA), (SMGR), (TLKM). Dan pada masa pascapandemi yaitu saham (ADRO), (ANTM), (ASII), (BBCA), (BBNI), (BBRI), (BBTN), (BMRI), (BRPT), (BTPS), (CPIN), (ERAA), (EXCL), (INCO), (INKP), (JPFA), (KLBF), (MIKA), (PGAS), (PTPP), (PWON), (TBIG), (TINS), (TKIM), (TLKM), (TOWR), (UNTR), dan (WSKT).
Pengaruh pelayanan klaim peserta bpjs ketenagakerjaan terhadap kepuasan peserta Youda Subagja; Widwi Handari Adji; Wilma Zuarko Adji
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11383

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pelayanan klaim peserta terhadap kepuasan peserta pada kantor cabang bandung soekarno hatta. jenis penelitian bersifat deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini 100 responden. Penelitian ini tentunya memakai metode yaitu menyebarkan kuesioner, angket dan observasi. analisis data penelitian dengan menggunakan uji validitas, memiliki hasil keputusan r hitung rtabel 0,195 oleh karena itu, kita dapat melihat bahwa 16 pernyataan yang digunakan sebagai sarana variable X dan Y, dapat dikatakan valid atau digunakan sebagai sarana penelitian. dan uji reliability, nilai cronbach’s alpha adalah 0,913 pada reliabiti statistics sebagaimana pengambilan keputusan uji reliability dapat disimpulkan semua bahwa butir adalah reliabel dan uji regresi linear sederhana, jadi untuk nilai f pada korelasi nilai f hitung = 259.619 tingkat signifikansinya sebesar 0,001 o,o5 dalam hal ini terjadi pada model regressi bisa/dapat dipakai dengan memprediksikan suatu variabel religiusitas ada kata lain dari pengaruh variabel religiusitas (X) pelayanan klaim dan variabel (Y) kepuasan peserta. dengan menggunakan bantuan aplikasi software perangkat lunak spss versi 28.0.0.0 . data sekunder diperoleh dari buku-buku metode penelitian, jurnal, dokumen peserta serta literatur terkait. Antara lain teknik menganalisis data tersebut digunakan dengan cara mengumnpulkan data, penempatan data, penyajian data dan yang terakhir adalah penalaran. Hasil pada penelitian ini ditunjukan bahwa dalam pelayanan klaim peserta dengan 5 indikator, yaitu: 1) Nilai Tangible baik 2) Keandalan belum diterapkan dengan baik, 3) Responsivitas baik 4) Keamanan telah diterapkan dengan baik 5) Empati diterapkan. sesuai hasil pada penelitian empat dari 5 indikator kualitas pelayanan telah dilaksanakan dengan baik serta memenuhi kualitas pelayanan.
Analisis daya saing ekspor kakao indonesia ke amerika serikat tahun 2000-2019 Priska Dian Amalia; Mohammad Wahed
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11584

Abstract

Kakao merupakan salah satu andalan ekspor Indonesia. Bahkan Indonesia termasuk ke dalam 5 negara pengekspor kakao terbesar di dunia. Indonesia berada di urutan ketiga setelah Pantai Gading dan Ghana dan di urutan keempat terdapat Nigeria dan Kamerun. Kakao Indonesia telah di ekspor ke berbagai negara salah satunya Amerika Serikat. Namun dalam 10 tahun terakhir volume dan nilai ekspor kakao Indonesia ke Amerika Serikat menurun. Sehingga hal ini akan mempengaruhi daya saing Indonesia dengan negara lainnya. Maka dari itu, penelitian ini akan membahas bagaimana perkembangan ekspor kakao Indonesia selama tahun 2000-2019 dan bagaimana daya saing ekspor kakao Indonesia ke Amerika serikat dengan Pantai Gading, Ghana, Nigeria, dan Kamerun. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan metode Revealed Comparative Advantage (RCA). Hasil dari penelitian ini yaitu Indonesia memiliki keunggulan komparatif dan daya saing kuat karena nilai RCA Indonesia lebih besar dari 1. Namun nilai RCA Indonesia masih lebih kecil daripada Pantai Gading dan Ghana tetapi lebih besar daripada Nigeria dan Kamerun. Sehingga jika dibandingkan dengan Pantai Gading, Ghana, Nigeria, dan Kamerun maka daya saing Indonesia masih sedang.
Pengaruh kemudahan dan kepercayaan terhadap minat bertransaksi menggunakan spaylater Dik Dik Hardiansyah; Rina Maria Hendriyan
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11453

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan dan menganalisis pengaruh variabel bebas yaitu  kemudahan dan kepercayaan terhadap variabel terikat minat menggunakan  Spaylater. Sampel penelitian ini adalah 400 responden yang berdomisili di Karawang, Penelitian ini termasuk kedalam penelitian Kuantitatif serta metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan teknik pengambilan sampel Probality Sampling dengan menggunakan metode Simple Random Sampling. Dalam penelitian ini memanfaatkan SPSS 25 untuk Uji Keabsahan Data, Uji Asumsi Klasik, dan Uji Hipotesis. Hasil dari uji statistik T menunjukan bahwa kemudahan berpengaruh secara parsial signifikan dan positif terhadap minat bertransaksi, serta kepercayaan juga berpengaruh parsial  signifikan dan positif terhadap minat bertransaksi. Sedangkan hasil uji F menunjukan  bahwa variabel kemudahan dan kepercayaan berpengaruh secara simultan terhadap minat bertransaksi dengan signifikan. Nilai dari pengaruh variabel kemudahan dan kepercayaan terhadap minat bertransaksi adalah sebesar 0,627 atau 62,7%, dan 0,373 atau 37,3% dipengaruhi oleh variabel yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dalam meningkatkan sebuah minat bertransaksi sebuah perusahaan perlu memperhatikan kemudahan menggunakan layanan dan kepercyaan konsumen.
Pengaruh profitabilitas, liquiditas, dan solvabilitas terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur terdaftar di bursa efek Indonesia Risal Rinofah; Ratih Kusumawardhani; Ika Nurul Fadhilah
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11422

Abstract

Penelitian ini menguji dan menganalisis pengaruh profitabilitas, liquiditas, solvabilitas terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur subsector makanan dan minuman yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2014-2019. Populasi penelitian ini meliputi 14 perusahaan manufaktur sub sector makanan dan minuman yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2014-2019. Teknik analisis data yag digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, liquiditas berpengaruh terhadap nilai perusahaan, solvabilitas berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan profitabilitas, liquiditas dan solvabilitas berpengaruh signifikan terhadao niali perusahaan. 
Penggunaan single index model dalam pembentukan portofolio optimal saham syariah Wilda Wilda; Uhud Darmawan Natsir; Anwar Anwar
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11551

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui saham-saham perusahaan pada Jakarta Islamic Index (JII) yang membentuk portofolio optimal menggunakan single index model periode Juni 2017- November 2021, mengetahui proporsi dana masing-masing saham perusahaan yang membentuk portofolio optimal, serta mengetahui  return dan risiko dari portofolio optimal. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh saham perusahaan yang tergabung dalam Jakarta Islamic Index periode Juni 2017 - November 2021. Adapun yang menjadi sampel dalam penelitian adalah 46 saham perusahaan yang termasuk dalam kriteria yang ditetapkan peneliti. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan single index model. Hasil penelitian menunjukkan  bahwa 16 saham perusahaan sebagai penyusun portofolio optimal  yaitu saham ACES sebesar 1,52% ADRO sebesar 0,44%, ANTM sebesar 5,50%, BRPT sebesar 6,80%, CPIN sebesar 10,80%, ERAA sebesar 9,45%, INCO sebesar 7,42% INDY sebesar 3,83%, INKP sebesar 7,11%, ITMG sebesar 2,65% JPFA sebesar 2,10% MDKA sebesar 26,48%, MIKA sebesar 2,16%, PTBA sebesar 1,62% TKIM sebesar 8,80%, dan TPIA sebesar 3,30%. Expected return yang didapatkan investor dari portofolio optimal yang terbentuk adalah sebesar 0,0351 atau 3,51%. Risiko portofolio yang ditanggung oleh investor atas investasi dari portofolio saham optimal tersebut adalah 0,0066 atau 0,66%.
Pengaruh reward dan promosi jabatan terhadap kinerja karyawan Jennifer Jennifer; Syawaluddin Syawaluddin; Aidil Putra; Thomas Sumarsan Goh
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 3 (2022): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i3.11441

Abstract

Rendahnya kinerja karyawan yang ditandai dengan tingkat kualitas kerja menurun, ketidakhadiran dan keterlambatan karyawan yang meningkat, penyelesaian pekerjaan juga tidak tepat waktu. Hal ini diakibatkan oleh minimnya pemberian reward dan sistem promosi jabatan yang kurang optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah menguji dan menganalisa Reward dan Promosi Jabatan berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan PT Dextonindo Persada Medan. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah 76 karyawan sampling yang digunakan adalah sampling sensus. Teknik pengumpulan data adalah dengan pembagian kuesioner, wawancara, studi pustaka dan studi dokumentasi. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Analisa data mengunakan uji validitas dan reliabilitas, asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, determinasi, uji hipotesis secara simultan dan parsial.Hasil pengujian hipotesis secara parsial diperoleh bahwa H1 diterima yaitu Reward berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan PT Dextonindo Persada Medan. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis secara parsial diperoleh bahwa H2 diterima yaitu: Promosi Jabatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan PT Dextonindo Persada Medan. Hasil pengujian hipotesis secara simultan diperoleh bahwa H3 diterima yaitu: Reward dan Promosi Jabatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan PT Dextonindo Persada Medan.

Page 1 of 3 | Total Record : 25