cover
Contact Name
Hijrah Fahrian
Contact Email
penelitian.poltekkes@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
peneleitian.poltekkes@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota banjarmasin,
Kalimantan selatan
INDONESIA
JURNAL CITRA KEPERAWATAN
ISSN : 23016035     EISSN : 25023454     DOI : -
Core Subject : Health,
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 10 No 1 (2022): JURNAL CITRA KEPERAWATAN" : 6 Documents clear
Pendidikan Kesehatan (Health Education) Melalui Media Youtube Terhadap Perubahan Perilaku Masyarakat Menghadapi Pandemi Covid-19 Made Martini; Ni Nyoman Ari Ratnadi; Gede Budi Widiarta
JURNAL CITRA KEPERAWATAN Vol 10 No 1 (2022): JURNAL CITRA KEPERAWATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Kasus peningkatan COVID-19 merupakan suatu tantangan dan masalah secara global, hal tersebut menggambarkan sebagian masyarakat belum melakukan perilaku dan sadar akan pentingnya protokol kesehatan, sehingga diperlukan pendidikan kesehatan di masyarakat, Penelitian ini bertujuan untuk efektivitas media sosial: youtube dalam mengedukasi masyarakat dalam pencegahan COVID-19 terhadap perubahan perilaku di masyakat. Literature review ini dilakukan dengan penelusuran database elektronik yaitu Google Scholar, PubMed, dan ScientDirect. Publikasi artikel mulai dari tahun 2020-2021, dengan menggunakan kata kunci: youtube, health education, behaviour, Literature review ini menggunakan kreteria seleksi untuk melakukan data extraction yaitu artikel bahasa Inggris dan Indonesia, full text dan mencakup abstrak, metode penelitian kuantitatif dan kualitatif, subjek tenaga kesehatan. Artikel terakhir yang digunakan dalam literature review ini sebanyak 10 artikel yang memenuhi kreteria inklusi. Secara keseluruhan peneliti menemukan bahwa membahas tentang media sosial: youtube dan perilaku terkait pencegahan COVDI-19. Media sosial youtube efektif dalam mengedukasi masyarakat sehingga diharapkan dapat mengubah perilaku masyarakat
Pengaruh Spa Kaki Terhadap Peningkatan Sensisvitas Kaki Pada Klien Diabetes Melitus Habiba Kholimatul Hasanah; Asih Minarningtyas; Fauziah H Wada
JURNAL CITRA KEPERAWATAN Vol 10 No 1 (2022): JURNAL CITRA KEPERAWATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar tahun 2018, prevalensi Diabetes Mellitus di Indonesia mengalami peningkatan setiap tahunnya. Penderita diabetes memiliki risiko lebih tinggi terkena penyakit kaki, penyakit pembuluh darah di kaki berkurang. Internasional Diabetes Federation (IDF) mengungkapkan prevalensi Diabetes di Dunia pada tahun 2015 sebanyak 415 juta orang. Jumlah Pasien Diabetes di Asia Tenggara sebanyak 87 juta orang dimana Indonesia menempati urutan ke 7 dunia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh spa kaki diabetik terhadap sensasi kaki penderita diabetes. Perancangan dalam karya tulis ilmiah ini adalah studi pustaka dengan menggunakan metode pencarian basis data elektronik dan sumber pencarian google Scholar, Pubmed dan Semantic Scholar. Literatur review 3 artikel menunjukkan 3 artikel spa kaki efektif mencegah diabetes. Hasil studi literatur menunjukkan bahwa spa kaki dapat meningkatkan sensitivitas pada kaki.
Efektivitas Seks Edukasi Dengan Media Video Terhadap Peningkatan Pengetahuan Seks Dan Sikap Remaja Tentang Penyebaran Konten Pornografi Di SMP N 6 Rembang Purbalingga Sinta Laksmi Anindita; Moh. Ridwan; Suyanta Suyanta; Pramono Giri Kriswoyo
JURNAL CITRA KEPERAWATAN Vol 10 No 1 (2022): JURNAL CITRA KEPERAWATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31964/jck.v10i1.216

Abstract

Remaja merupakan masa – masa dimana sangat mudah terpengaruh baik dari lingkungan sekitar, teman sebaya dan yang marak saat ini adalah media sosial. Banyaknya kasus penyimpangan seksual, hamil diluar nikah, pergaulan bebas dikalangan remaja yang terjadi saat ini, hal ini bisa dikarenakan kurangnya pemaparan tentang seks edukasi baik di lingkup keluarga, sekolah maupun oleh petugas kesehatan menjadikan remaja tidak mengetahui tentang seks yang sehat dan benar, dan lebih memilih mencari informasi dari sumber-sumber yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah seks edukasi dengan media video evektif terhadap peningkatan pengetahuan seks dan sikap remaja tentang penyebaran konten pornografi di SMP N 6 Rembang. Metode penelitian ini menggunakan metode pre eksperimental, rancangan penelitian menggunakan One Group Pre-tes Post-test Design. Teknik pengambilan smapel dengan Simple Random Sampling dengan sampel sebanyak 72 responden. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah tingkat pengetahuan dan sikap sebagai variabel dependent dan seks edukasi dengan media video sebagai variabel independent. Teknik analisa data yang digunakan dengan Uji Wilcoxon dengan t-test sebagai alternative. Hasil penelitian menunjukan bahwa seks edukasi efektif terhadap peningkatan pengetahuan seks dan sikap remaja terhadap penyebaran konten pornografi di SMP N 6 Rembang dengan hasil untuk tingkat pengetahuan sebesar p=0,000 (p<0,05) dan untuk nilai sikap p=0,000 (p<0,05), maka Ha diterima.
Gagasan Aplikasi Smart TB untuk Meningkatkan Manajemen Tuberkulosis Di Indonesia Demi Terwujudnya Universal Health Coverage Grysha Viofananda Agung Kharisma Ade; Nurul Hidayah; Nadhifah Eriyanti
JURNAL CITRA KEPERAWATAN Vol 10 No 1 (2022): JURNAL CITRA KEPERAWATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Manajemen TB dari aspek keperawatan sehat-sakit dimasyarakat sekarang masih perlu optimalisasi yang berdampak pada meningkatnya keparahan penyakit salah satunya tuberkulosis. Berdasarkan Survei Pravelensi TB Badan Litbangkes Kemenkes RI Tahun 2013-2014, setiap tahunnya terdapat 1.000.000 kasus TB paru baru dengan angka kematian sebesar 100.000 orang/tahun atau 273 orang/harinya (ke-2 sedunia) yang menjadikan Indonesia negara kondisi darurat TB paru. Hal ini perlu ditangani secara serius dengan mengoptimalisasi sistem yang lama (website) melalui pendekatan baru dalam manajemen kesehatan yaitu mobile health berbasis android. Gagasan tentang aplikasi Smart TB menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) dimana sistem yang sebelumnya berpusat pada tenaga medis dalam operating sistemnya kini bisa digunakan oleh tenaga non medis (pasien, keluarga pasien, mahasiswa kesehatan, dan lain sebagainya) sehingga memudahkan manajemen pasien TB. Gagasan disusun berdasarkan 6 tahap, yaitu concept (pengonsepan), design (perancangan), material collecting (pengumpulan materi), assembly (perakitan), testing (pengujian), dan distribution (pendistribusian). Tujuan penelitian ini untuk emmberikan gagasan terhadap sistem management penyakit tuberculosis. Oleh karenanya, penting sekali memunculkan gagasan sebuah sistem untuk memanejemen penyakit tuberkulosis sebagai penunjang kesembuhan pasien demi terwujudnya universal health coverage.. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi smart TBmembantu optimalisasi program pemerintah yang sudah terlaksana sesuai Universal Health Coverage.
Dukungan Keluarga Meningkatkan Kepatuhan Berobat Penderita HIV/AIDS Mahdalena Mahdalena; Vitha Amalya Maharani
JURNAL CITRA KEPERAWATAN Vol 10 No 1 (2022): JURNAL CITRA KEPERAWATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Orang yang telah terinfeksi virus HIV akan sangat rentan terserang penyakit, akibat rusaknya sistem kekebalan tubuh. penderita HIV/AIDS dalam kesehariannya dituntut untuk mampu menghadapi permasalahan yang cukup kompleks. Penderita HIV/AIDS tidak hanya dihadapkan pada permasalahan dari sisi fisiologis akibat terinfeki HIV, tetapi juga dihadapkan pada stigma dan diskriminasi yang dapat menambah beban psikologis mereka. Kompleksnya permasalahan yang mesti dihadapi oleh penderita HIV/AIDS tentunya dapat berimbas pada penurunan kualitas hidup. Salah satu faktor yang memiliki peranan penting dalam kualitas hidup penderita HIV/AIDS adalah dukungan keluarga, oleh karena itu penelitian ini bertujuan mengetahui dukungan keluarga terhadap kepatuhan berobat penderita HIV AIDS di rumah sakit dr. H. Ansari Saleh Banjarmasin. Penelitian ini merupakan observasi analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel penderita HIV AIDS yang berobat di Rumah Sakit dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin. Hasil penelitian menunjukan sebagian besar (52%; n\39) keluarga mendukung tetapi ada juga keluarga tidak mendukung berjumlah 6 responden (8%) dan yang kurang mendukung berjumlah 30 responden (40%). kepatuhan mengikuti program pengobatan adalah 32 responden (42,7%) dan yang tidak patuh berjumlah 43 responden (57,3%). Berdasarkan uji regresi ordinal didapatkan nilai p = 0,554 dan α = 0,05. berarti tidak ada pengaruh dukungan keluarga terhadap Kepatuhan Mengikuti Program Pengobatan HIV/AIDS di RSUD Dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin.
Model Kualitas Hidup Pasien Gagal Ginjal Terminal yang Menjalani Hemodialisis Di RSUD Ratu Zaleha Martapura Agus Rachmadi; Akhmad Rizani; rahmilah rahmilah
JURNAL CITRA KEPERAWATAN Vol 10 No 1 (2022): JURNAL CITRA KEPERAWATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit Ginjal Kronik Tahap Terminal (End Stage Renal Disease atau ESDR) merupakan masalah kesehatan masyarakat di seluruh dunia termasuk Indonesia. Prevalensi gagal ginjal kronis di Indonesia 0,2%. menurut WHO (1999) diperkirakan akan terus meningkat antara tahun 1995-2025 sebesar 414 %. Tahun 2011 di Indonesia terdapat 15353 pasien menjalani hemodialisis dan tahun 2012 bertambah sebanyak 4268 orang (IRR, 2013). Penelitian ini bertujuan menyusun sebuah model statistik yang memprediksi kualitas hidup pasien ESDR dengan terapi hemodialisis berdasarkan variabel usia, lamanya menjalani terapi hemodialisis, IDWG dan jumlah penyakit komplikasi penyerta. Desain yang digunakan yaitu korelasi dengan pendekatan cross sectional, dengan teknik pengambilan sampel; purposive sampling, sebanyak 49 pasien. Analisis data dengan distribusi frekuensi (univariat), Pearson correlation (bivariat) dan regresi linier (multivariate) dengan taraf signifikan α 0,05. Hasil penelitian ada hubungan antara IDWG dengan kualitas hidup pasien yang menjalani terapi hemdoialisis dan didapatkan model fit antara usia, lamanya menjalani terapi hemodialisis, IDWG dan jumlah penyakit komplikasi penyerta dengan kualitas hidup pasien. Lebih mencermati IDWG yang merugikan, karena faktor yang paling dominan mempengaruhi kualitas hidup pasien.

Page 1 of 1 | Total Record : 6