cover
Contact Name
Rudy Kurniawan
Contact Email
rudy14k@gmail.com
Phone
+627174260033
Journal Mail Official
jurnal.ecotipe@yahoo.com
Editorial Address
Department of Electrical Engineering University of Bangka Belitung Dharma Research Building, Department of Electrical Engineering, Faculty of Engineering, University of Bangka Belitung Kampus Terpadu, University of Bangka Belitung Balunijuk, Bangka of Regency, Province of Bangka Belitung Islands
Location
Kab. bangka,
Kepulauan bangka belitung
INDONESIA
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering)
ISSN : 23555068     EISSN : 26224852     DOI : https://doi.org/10.3019/ecotipe
This scientific journal is called Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telcommunication, Information, and Power Engineering) with clusters of science in the field of Electrical Engineering covering the field of Electronics, Control, Telecommunications, Information/Informatics, and Power Electricity. The schedule of scientific journal publication is planned 2 times / volume in a year, ie April and October. The author can come from institutions outside the Department or from within the Department of Electrical Engineering University of Bangka Belitung. Aim and Scope : Electronics, Electronic Materials, Microelectronic System, Control System Engineering, Instrumentation and Control Engineering, Robotics, Telecommunication, Modulation and Signal Processing, Antenna and Wave Propagation, Information Technology, Information Theory and Coding, Computer Engineering and Informatics, Electrical and Power Engineering, Transmission and Distribution, Renewable Energy.
Articles 148 Documents
ANALISA PENGARUH INTERFERENSI TERHADAP AVAILABILITY PADA JARINGAN TRANSMISI MICROWAVE MENGGUNAKAN SOFTWARE PATHLOSS 5.0 STUDI KASUS DI PT. ALITA PRAYA MITRA Alfin Hikmaturokhman; Eka Wahyudi; Hendri Sulaiman
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 1 No 2 (2014): Jurnal Ecotipe Vol.1 No.2 Oktober 2014
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v1i2.47

Abstract

Dalam melakukan transmisi gelombang mikro terdapat pengaruh interferensi dan redaman, maka banyak propagasi yang tidak bebas pandang (Line of Sigh). Oleh karena itu dibutuhkan suatu perhitungan dan pengecekan suatu jaringan transmisi agar nilai interferensi tidak berpengaruh besar terhadap nilai availability yang seharusnya, ada beberapa cara untuk menghindari bahkan menghilangkan kasus interferensi adalah dengan mengganti sub-band dan mengganti sistem polarisasi pada antenna microwae. Pada jaringan transmisi milik PT.XL Axiata Banten terjadi suatu kasus interferensi, yaitu pada Hop link Panimbang-Labuan-Cigeulis dikarenakan menggunakan frekuensi yang sama dan sub-band yang sama. Dari hasil RF Scanning terlihat bahwa pada link tersebut memang terindikasi interference. Oleh karena itu dengan menggunakan software pathloss 5.0 akan dapat dilakukan suatu analisa suatu link atau jaringan yang terinterferensi. Sehingga dapat mengurangi dan mengatasi suatu kasus interferensi yang terjadi, dan nilai availability suatu link dapat bernilai baik. Pada saat interferensi nilai availabilitynya adalah 97.93992% . Optimasi yang dilakukan nantinya akan ada pergantian perangkat Outdor Unit (ODU) atau mengganti polarisasi antenna antara vertical atau horizontal dan dengan mangganti kanal frekuensi subband yang digunakan. Optimasi yang dilakukan adalah mengganti kanal frekuensi yang tadinya menggunakan 1h (high) - 1l (low) yaitu frekuensi 7.747,70 MHz-8.059,02 MHz menjadi kanal frekuensi 3h (high) – 3l (low) yaitu frekuensi 7.807,00 MHz-8.118,32 MHz. Dengan demikian interferensi yang ada pada sistem transmisi akan hilang. Kemudian setelah di optimasi nilai availability menjadi 99.99993%.
ANALISA KINERJA PAPR PADA SISTEM OWDM MENGGUNAKAN WAVELET PACKET Irwan Dinata
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 1 No 2 (2014): Jurnal Ecotipe Vol.1 No.2 Oktober 2014
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v1i2.48

Abstract

Pada komunikasi wireless, tuntutan untuk menyediakan layanan data kecepatan tinggi dengan memberikan kinerja yang baik memunculkan teknik baru dalam peningkatan efisiensi spektrum dan perbaikan kualitas sinyal akibat frequency selective fading. OFDM merupakan teknik multi-carrier yang paling banyak digunakan untuk memenuhi semua tuntutan tersebut. Tetapi dalam pengembangannya, OFDM ini masih memiliki beberapa kelemahan diantaranya masih besarnya nilai PAPR dan kurangnya perbaikan efisiensi spektral daya, sehingga digunakan OWDM untuk mengatasi kekurangan tersebut. Pada OWDM, Invers wavelet packet transform (IWPT) digunakan untuk membangkitkan simbol terkirim pada transmitter dan forward wavelet packet transform (WPT) akan mengembalikan simbol data terkirim tersebut pada receiver. Sistem OWDM ini akan membagi band frekuensi ke dalam beberapa sub-band yang berdiri independen dan terisolasi secara spektral yang disebut subchannelization. Dari hasil simulasi didapatkan OWDM memberikan beberapa hal yang dapat dibandingkan dengan OFDM. OWDM memberikan kinerja yang unggul dalam mereduksi nilai PAPR yang dihasilkan. Untuk OWDM sendiri jika diimplentasikan maka nilai PAPR terkecil dihasilkan pada orde wavelet yang kecil, wavelet Coiflet, penggunaan jumlah sub-band yang sedikit dan modulasi QPSK.
DISAIN KONTROLER PI DENGAN DECOUPLING PADA SISTEM KENDALI LEVEL COUPLED TANK Muhammad Sadli
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 1 No 2 (2014): Jurnal Ecotipe Vol.1 No.2 Oktober 2014
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v1i2.49

Abstract

Masalah pada Level Coupled Tank adalah adanya gangguan dalam aliran yang memasok tank akan membuat respon ketidakstabilan, sehingga bisa terjadi interaksi silang antara masukan dan keluaran. Kontrol PI adalah pilihan yang menarik ketika perumusan metode yang diusulkan untuk sistem Coupled Tank TITO. Kontrol PI memiliki kemampuan untuk mempertahankan nilai steady state pada respon gangguan. Dalam penelitian ini, menggunakan Decoupling dalam proses interaksi silang untuk setiap tangki. Coupled Tank pada sistem TITO dapat diubah fungsi transfernya ke SISO, sehingga dapat meminimalkan efek interaksi. Cara yang baik untuk merancang model adalah mempertimbangkan keadaan pada plant itu, jadi model kontrol yang diinginkan mampu mengatasi ketidak-linearitas dari sistem TITO. Simulasi menunjukkan nilai persen overshoot (Mp), settling time (Ts) dan error steady state (Ess), dari state pada masing-masing sistem adalah 0%, 38 detik, dan 0,22%.
IMPLEMENTASI LOGIKA FUZZY DALAM OPTIMASI JUMLAH PENGADAAN BARANG MENGGUNAKAN METODE TSUKAMOTO (STUDI KASUS : TOKO KAIN MY TEXT) Mutammimul Ula
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 1 No 2 (2014): Jurnal Ecotipe Vol.1 No.2 Oktober 2014
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v1i2.50

Abstract

Optimasi jumlah pengadaan barang dilakukan dengan menggunakan tiga variabel, yaitu penjualan, persediaan dan pengadaan. Variabel penjualan terdiri dari dua himpunan fuzzy, yaitu : turun dan naik, variabel persediaan terdiri dari dua himpunan fuzzy, yaitu : sedikit dan banyak, sedangkan variabel pengadaan terdiri dari dua himpunan fuzzy, yaitu berkurang dan bertambah. Dengan mengkombinasikan semua himpunan fuzzy tersebut, diperoleh empat aturan fuzzy, yang selanjutnya digunakan dalam setiap inferensi. Pada tahap inferensi, dicari nilai keanggotaan anteseden (α) dan nilai optimasi perkiraan pengadaan (z) dari setiap aturan. Optimasi pengadaan barang (z) dicari dengan metode defuzzifikasi rata-rata terpusat. Analisa dengan menggunakan metode Tsukamoto menghasilkan kondisi optimum pengadaan barang mencapai 38 kain/bal, ini mendekati perhitungan yang dihasilkan oleh Toko My Text tanpa menggunakan metode Tsukamoto, yaitu 35 kain/bal. Analisa dengan menggunakan metode Tsukamoto ini memperlihatkan kondisi rill yang harus dijalankan pihak penjual barang di Toko My Text dalam melakukan proses pengadaan barang supaya lebih tepat sasaran.
PENERAPAN METODE RUNGE-KUTTA ORDE 4 DALAM ANALISIS RANGKAIAN RLC Rika Favoria Gusa
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 1 No 2 (2014): Jurnal Ecotipe Vol.1 No.2 Oktober 2014
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v1i2.51

Abstract

Terdapatnya induktor dan kapasitor dalam rangkaian RLC tanpa sumber setidak-tidaknya menghasilkan sistem yang bercirikan sebuah persamaan diferensial orde kedua.Penyelesaian persamaan diferensial dapat dilakukan dengan menggunakan metode Runge-Kutta orde 4. Rangkaian-rangkaian RLC tanpa sumber yang mempunyai konfigurasi sama tetapi memiliki harga elemen yang berbeda akan menghasilkan tanggapan yang berbeda. Hal ini membuat analisis rangkaian RLC menjadi sukar. Langkah-langkah penyelesaian persamaan rangkaian RLC tanpa sumber yang merupakan persamaan diferensial orde kedua diawali dengan membuat dua persamaan diferensial orde pertama berdasarkan persamaan rangkaian RLC tersebut. Selanjutnya, dilakukan penyelesaian menggunakan metode Runge-Kutta orde 4 dengan bantuan program Matlab sehingga dapat diketahui jenis dan grafik tanggapan alami dari rangkaian RLC seri maupun rangkaian RLC paralel tersebutdalam waktu yang singkat. Dengan melakukan penyelesaian terhadap beberapa persamaan rangkaian RLC seri maupun rangkaian RLC paralel tanpa sumber, diperoleh bahwa penerapan metode Runge-Kutta orde 4 dapat memberikan hasil (nilai tanggapan alami) dengan tingkat ketelitian yang tinggi jika dibandingkan dengan nilai penyelesaian eksaknya. Untuk rangkaian RLC paralel tanpa sumber yang dibahas, selisih (error) terbesar bernilai 0,0023 (0,23%).Untuk rangkaian RLC seri tanpa sumber yang dibahas, tidak terdapat selisih (error) terhadap nilai eksaknya.
KANDUNGAN HARMONISA PADA LAMPU HEMAT ENERGI Wahri Sunanda
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 1 No 2 (2014): Jurnal Ecotipe Vol.1 No.2 Oktober 2014
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v1i2.52

Abstract

Harmonisa merupakan salah satu komponen sinusoidal dari satu periode gelombang yang mempunyai frekuensi kelipatan bulat dari frekuensi fundamentalnya yang menjadi permasalahan dari kualitas daya listrik. Distorsi harmonisa dari bentuk gelombang sinusoidal tegangan dan arus yang terjadi umumnya dipicu oleh beban non-linear, yang salah satunya adalah lampu hemat energi. Lampu hemat energi merupakan lampu fluorescent yang dioperasikan pada frekuensi tinggi yang diperoleh dari inverter kecil ballast elektronik. Pada penelitian ini dilakukan pengujian kandungan harmonisa tegangan, harmonisa arus, dan tingkat intensitas cahaya terhadap 4 merek lampu hemat energi dengan daya nyata nominal 8 watt, 16 watt, dan 20 watt dan menggunakan standar IEEE 519-1992 sebagai acuan dalam menetapkan batas tegangan dan arus harmonisa maksimum. Hasil pengujian menunjukkan bahwa total harmonisa distorsi (THD) tegangan pada berbagai merek lampu hemat energi dengan daya nyata nominal 8 watt, 16 watt, dan 20 watt tidak melebihi dari batas standar IEEE 519-1992 yaitu maksimum 5%. Sedangkan total harmonisa distorsi (THD) arus pada berbagai merek lampu hemat energi dengan daya nyata nominal 8 watt, 16 watt, dan 20 watt berada pada rentang nilai melebihi 71,2%.
APLIKASI KAMUS ISTILAH AKUNTANSI MENGGUNAKAN METODE KNUTH MORRIS PRATT Eva Darnila
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 2 No 1 (2015): Jurnal Ecotipe Vol.2 No.1 April 2015
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v2i1.53

Abstract

Kamus istilah akuntansi sangat bermamfaat bagi para akuntan dan pihak yang bergerak dalam bidang ekonomi, karena dapat mempermudah para akuntan dalam mencari kosa kata sehingga tidak perlu menggunakan kamus umum. Oleh karena itu dibutuhkan aplikasi kamus istilah akuntansi yang terintegrasi dengan perangkat selular akan sangat mempermudah pengguna dalam mencari arti kata dari suatu istilah dalam bidang akuntansi. Proses pencarian aplikasi istilah menggunakan metode knuth morris pratt yang juga merupakan metode pencocokan string. Metode knuth morris pratt menggunakan pergeseran karakter berdasarkan informasi yang diperoleh sebelum proses dilakukan (pre-process). Metode knuth morris pratt dinilai cukup efektif dalam melakukan pencarian, dikarenakan metode knuth morris pratt melakukan pergeseran karakter yang cukup jauh dengan menggunakan aturan fungsi batasan (border function).
PENDAYAGUNAAN CANGKANG BASAH EX HYDROCYCLONE PABRIK KELAPA SAWIT PT. PALMINDO MITRA LESTARI UNTUK PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA BIOMASSA Muhamad Samsir; Wahri Sunanda; Asmar Asmar
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 2 No 1 (2015): Jurnal Ecotipe Vol.2 No.1 April 2015
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v2i1.54

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi kelistrikan biomassa yang dihasilkan dari cangkang (shell) sisa produksi pabrik pengolahan kelapa sawit PT. Palmindo Mitra Lestari. Dengan mengkonversi nilai ketersediaan cangkang yang didapatkan dalam satu jam produksi dengan nilai kalor sebesar 23.569,2595 kJ/kg dan dikonversikan dengan 3.600.000 kJ/jam = 1 MW untuk mendapatkan nilai daya yang dihasilkan. Adapun potensi daya listrik yang dihasilkan jika jam operasional sistem pembangkit disesuaikan dengan jam produksi adalah sebesar 13,660 MW. Rata-rata potensi daya listrik yang bisa dihasilkan dari cangkang produksiEx Hydrocyclone selama tahun 2013 jika sistem pembangkit beroperasi 24 jam non stop mencapai 8,972 MW setiap jam.
RANCANG BANGUN THERMAL ANEMOMETER DENGAN KONTROL PROPOSIONAL INTEGRAL Muhamad Yusuf
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 2 No 1 (2015): Jurnal Ecotipe Vol.2 No.1 April 2015
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v2i1.55

Abstract

Menjaga kestabilan kecepatan udara pada pipa bertekanan yang digunakan untuk jalur distribusi gas sangat tidak mungkin dilakukan dengan anemometer jenis windmill, cup anemometer dan jenis yang lain. Salah satu jenis alat ukur yang sesuai dengan kondisi tersebut adalah Thermal Anemometer. Thermal anemometer merupakan salah satu alat ukur kecepatan angin yang menggunakan perubahan temperatur, kemudian dikonversi menjadi perubahan kecepatan angin dengan bantuan heater. Alat ukur ini banyak digunakan untuk mengukur kecepatan aliran/angin dalam PI pa bertekanan. Harga dari alat ukur ini relatif sangat mahal. Dalam penelitian ini dibuat konfigurasi antara sensor temperatur LM 35 dengan heater berupa elemen solder 40W untuk mengukur kecepatan angin. Sensor temperatur mempunyai time respon yang relatif lambat terutama fall time. Untuk mengatasi hal tersebut akan digunakan Kontroler Proposional Integral agar time respon yang dihasilkan lebih cepat. Konfigurasi sensor LM35 dengan kontroler proposional dan integral ini mampu mengukur kecepatan angin maksimal 6,9 m/s.
KLASIFIKASI BIT-PLANE NOISE PADA GAMBAR MENGGUNAKAN LOGIKA FUZZY Rahmad Hidayat
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 2 No 1 (2015): Jurnal Ecotipe Vol.2 No.1 April 2015
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/ecotipe.v2i1.56

Abstract

Teknik steganografi BPCS (Bit-Plane Complexity Segmentation) merupakan salah satu teknik steganografi yang cukup baru. Salah satu proses penting dalam Teknik Steganografi BPCS adalah proses penghitungan nilai kompleksitas suatu bit-plane. Nilai kompleksitas dihitung dengan melihat seberapa banyak pergantian bit yang terdapat dalam sebuah bit-plane. Jika bit-plane tersebut memiliki nilai kompleksitas yang tinggi, maka bi-plane tersebut dikategorikan sebagai bit-plane noise yang tidak mengandung informasi yang berharga pada gambar. Klasifikasi bit-plane yang menggunakan himpunan cripst (noise dan tidak) tersebut tidak adil, dimana sebuah perbedaaan nilai yang sedikit saja akan mengubah secara signifikan status dari bit-plane tersebut. Penelitian ini mencoba untuk menerapkan prinsip himpunan fuzzy untuk mengklasifikasikan bit-plane menjadi kedalam tiga buah himpunan yaitu informatif, informatif sebagian, dan noise region. Klasifikasi bit-plane kedalam himpunan fuzzy terebut diharapkan dapat menggolongkan bit-plane secara lebih objektif dan pada akhirnya daya tampung gambar terhadap pesan dapat ditingkatkan dengan dengan menggunakan inferensi fuzzy mamdani untuk mengambil keputusan bit-plane mana yang akan digantikan dengan pesan berdasarkan klasfikasi bit-plane yang tersedia dan ukuran pesan yang akan disisipkan.

Page 5 of 15 | Total Record : 148