cover
Contact Name
Zaenal Arifin
Contact Email
arifin1169@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnaltheorems.unma@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. majalengka,
Jawa barat
INDONESIA
Theorems (The Original Research of Mathematics)
Published by Universitas Majalengka
ISSN : 2528102X     EISSN : 25414321     DOI : -
Core Subject : Education,
Journal of THEOREMS (The Original Research of Mathematics) published by Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Majalengka, that contains writings from innovative and relevant research and conceptual studies related to mathematics and / or the development of mathematics learning.
Arjuna Subject : -
Articles 16 Documents
Search results for , issue "Vol 7, No 2 (2023)" : 16 Documents clear
PERBANDINGAN HASIL PEMBELAJARAN DARING MAHASISWA YANG BEKERJA DAN YANG TIDAK BEKERJA Huswatun Hasanah; Melinda Yanuar
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4435

Abstract

Tujuan utama seorang mahasiswa adalah untuk belajar, menimba ilmu yang diberikan oleh dosen, dan mengembangkan pola pikir agar mendapatkan indeks prestasi yang baik dan menyelesaikan kuliah tepat waktu. Namun, tidak semua mahasiswa hanya fokus dalam menjalankan proses perkuliahan saja, ada sebagian mahasiswa yang harus beraktivitas di luar kampus, seperti bekerja. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan hasil belajar mahasiswa yang bekerja dengan yang tidak bekerja sehingga menjadi referensi bagi para pihak yang berwenang agar menggunakan pembelajaran daring sebagai salah satu alternatif proses perkuliahan. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan posttest-only design with nonequivalent groups. Sampel penelitiannya adalah dua kelas mahasiswa Teknik Industri Universitas Banten Jaya yang mendapatkan perkuliahan Kalkulus 2 pada Semester Genap Tahun Akademik 2021/2022. Instrumen tes hasil Ujian Akhir Semester Mata Kuliah Kalkulus 2 digunakan sebagai teknik pengumpulan data yang kemudian dianalisis dengan bantuan software Statistical Package for Social Science (SPSS) versi 23 for Windows. Analisis data meliputi analisis data deskriptif yang digunakan untuk memperoleh gambaran mengenai data yang akan diuji, serta analisis data inferensial untuk membandingkan hasil pembelajaran daring mahasiswa yang bekerja dan tidak bekerja. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa terdapat perbedaan hasil pembelajaran daring mahasiswa yang bekerja dengan mahasiswa yang tidak bekerja dan nilai rata-rata hasil pembelajaran daring mahasiswa yang bekerja lebih tinggi daripada nilai rata-rata mahasiswa yang tidak bekerja.
ANALISIS PROSES BERPIKIR KONVERGEN DAN HAMBATAN EPISTEMOLOGI DITINJAU DARI SELF-AWARENESS KATEGORI OBJEKTIF Syifa Fauziah Septiani; Supratman Supratman; Khomsatun Ni'mah
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4326

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses berpikir konvergen dan hambatan epistemologi peserta didik dalam pemecahan masalah matematika ditinjau dari self-awareness. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kualitatif dengan metode eksploratif. Instrumen penelitian terdiri dari soal pemecahan masalah berpikir konvergen, angket self-awareness dan wawancara. Subjek penelitian terdiri dari dua orang peserta didik dari kelas XI SMA KHz Musthafa Sukamanah yang memiliki kategori self-awareness objektif (Oj). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) proses berpikir konvergen subjek kategori self-awareness objektif memenuhi semua tahapan berpikir konvergen pada masalah yang berkaitan dengan barisan aritmatika dimana subjek diminta untuk mencari banyaknya kursi pada baris tertentu jika diketahui banyaknya kursi dalam bentuk sistem persamaan linear satu variabel, sedangkan pada masalah yang berkaitan dengan deret aritmatika subjek diminta untuk menentukan penghasilan jika diketahui rata-rata produksinya ternyata masih ada subjek yang tidak memenuhi tahapan berpikir konvergen. 2) Subjek tidak mengalami hambatan epistemologi pada masalah barisan aritmatika. Sedangkan pada deret aritmatika subjek mengalami hambatan epistemologi yaitu hambatan teknik operasional dan secara umum mengalami hambatan konseptual, prosedural.
HUBUNGAN REGULASI DIRI DENGAN KECEMASAN BELAJAR MATEMATIKA YANG DIMILIKI PESERTA DIDIK KELAS VII MTs Tria Noor Fatonah; Nur Izzati
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4394

Abstract

Regulasi diri merupakan salah satu aspek yang sangat penting untuk mengendalikan kecemasan belajar yang dimiliki siswa, khususnya matematika. Hal tersebut tampak pada siswa kelas VII MTs Negeri Tanjungpinang yang kurang akan regulasi pada dirinya yang menyebabkan kecemasan selama belajar matematika. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat hubungan regulasi diri dengan kecemasan belajar matematika yang dimiliki siswa MTs. Populasi penelitian ini adalah siswa-siswi MTs Negeri Tanjungpinang tahun ajaran 2022/2023 dan sampel penelitian kelas VII sebanyak 31 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa angket regulasi diri dan angket kecemasan. Metode penelitian menggunakan korelasi product moment. Hasil penelitian yaitu nilai sig. (2-tailed) sebesar 0,007 < 0,05 dan nilai pearson correlation sebesar 0,478  sehingga terdapat hubungan yang sedang antara regulasi diri dengan kecemasan belajar matematika yang dimiliki siswa kelas VII MTs Negeri Tanjungpinang
KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA DAN MOTIVASI BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DAN KIMIA Erik Santoso; Nurisa Ainulhaq
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4451

Abstract

Salah satu aspek yang penting dalam mencapai prestasi belajar siswa yang ideal adalah kemandirian dan motivasi belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat hubungan antara kemandirian belajar siswa dengan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika dan kimia dan dampaknya pada prestasi belajar siswa.  Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik korelatif. Teknik ini bertujuan untuk melihat hubungan keduanya sehingga didapat analisis data yang menyeluruh dari keduanya. Penelitian ini dilaksanakan di dua sekolah yang berada di Jawa Barat yaitu SMK Galuh Rahayu Sindangkasih dan SMK Mandalahyu Bekasi. Penelitian ini dilaksanakan selama bulan November tahun 2022. Angket diberikan pada siswa kelas X sebanyak 30 orang per sekolah sedangkan prestasi belajar didapat dari rata-rata nilai yang didapatkan siswa yang bersumber dari data pengolahan nilai dari guru.Hasil pengolahan dan analisis data disimpulkan bahwa kemandirian dan motivasi belajar memiliki korelasi dengan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika dan kimia
Pengembangan Kuis dan Game Edukasi Menggunakan Wordwall pada Pembelajaran Daring Pertidaksamaan Nilai Mutlak Bentuk Linier Martiwi Parisa; I Nyoman Arcana; Agustinus Eko Susetyo; Krida Singgih Kuncoro
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4351

Abstract

Banyak permasalahan yang terjadi dalam proses pembelajaran, terutama pada media pembelajaran berbasis teknologi yang digunakan, peneliti bermaksud untuk mengembangkan media pembelajaran yaitu pengembangan kuis dan game edukasi menggunakan Wordwall pada pembelajaran pertidaksamaan nilai mutlak bentuk linier. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengembangkan kuis dan game edukasi menggunakan Wordwall,  dan (2) untuk mengetahui kelayakan produk tersebut dari hasil validasi. Metode penelitian yang digunakan adalah Model ADDIE. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Data dianalisis dengan teknik deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kuis dan game edukasi menggunakan Wordwall telah dikembangkan mengikuti Model ADDIE yang meliputi lima langkah, yaitu: (1) analisis, (2) perancangan, (3) pengembangan, (4) implementasi, dan (5) evaluasi. Hasil validasi menunjukkan bahwa (1) ahli materi menilai pengembangan media ini sangat layak dengan rata-rata persentase 77%, dan (2) ahli media memperoleh rata-rata persentase 77,33%  berkualifikasi layak.  Pada tahap implementasi memperoleh skor rata-rata pada uji coba terbatas sebesar 78,67% (termasuk kategori sangat menarik) dan uji coba lapangan utama sebesar 84,14% (termasuk kategori sangat menarik sekali); dan diperoleh korelasi yang positif dan signifikan antara skor angket respons peserta didik dan  skor hasil belajar melalui kuis (r = 0,641 signifikan pada taraf signifikansi 5%). Implikasinya. kuis dan game yang dihasilkan melalui penelitian ini dapat digunakan sebagai sarana pembelajaran. Oleh karena itu, disarankan kepada guru untuk mengembangkan kuis dan game menggunakan aplikasi Wordwall untuk materi  lainnya.
KEEFEKTIFAN PENDEKATAN PROBLEM-BASED LEARNING PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DITINJAU DARI MOTIVASI DAN KEMANDIRIAN BELAJAR Antonius Simbolon
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4377

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keefektifan pendekatan problem-based learning ditinjau dari motivasi dan kemandirian belajar. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan populasi seluruh siswa kelas VIII di salah satu SMP Negeri 2 Tanjung Morawa. Sampel penelitian ini adalah siswa di satu kelas VIII yang dibagi menjadi 2, yaitu kelas eksperimen (kelompok siswa bernomor absen ganjil) dan kelas kontrol (kelompok siswa bernomor absen genap) dengan banyaknya siswa berturut-turut 17 dan 16 siswa. Data dikumpulkan menggunakan angket motivasi dan kemandirian belajar. Analisis data menggunakan uji t untuk mendeskripsikan keefektifan pendekatan problem-based learning ditinjau dari masing-masing variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pendekatan problem-based learning efektif ditinjau dari motivasi, dan (2) pendekatan problem-based learning efektif ditinjau dari kemandirian belajar. Hasil analisis keefektifan pendekatan problem-based learning ditinjau dari motivasi ditunjukkan dari nilai t variabel motivasi adalah 4,356 dan nilai signifikan motivasi setelah perlakuan adalah 0,001 kurang dari 0,05. Keefektifan pendekatan problem-based learning ditinjau dari kemandirian belajar dibuktikan dari nilai t variabel kemandirian adalah 5,058 dan nilai signifikannya 0,000 kurang dari 0,05.
Pengembangan Bahan Ajar Matematika Beroerientasi High Order Thinking Skill (HOTS) Matematika yang Memfasilitasi Kecerdasan Emosional Dan Kecerdasan Spritual Dedi Nurjamil; Asep Saepulloh
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4452

Abstract

Bahan ajar merupakan bahan pembelajaran yang didesain oleh guru agar pelaksanaan pembelajaran dapat berjalan dengan baik sehingga mampu mencapai tujuan pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan produk bahan ajar matematika yang berorientasi HOTS dan memfasilitasi kecerdasan emosional dan spritual. Penelitian  ini  termasuk  jenis  penelitian  pengembangan,  menggunakan tiga tahap model 4-D  yang dikembangkan oleh  (Thiagarajan, 1974)  yang meliputi pendefinisian (define), perancangan (design), dan pengembangan (develop) dengan  modifikasi  peneliti.  Tahap  disseminate  (penyebarluasan) pada model 4-D tidak dilakukan karena terbatasnya waktu dan biaya. Peneliti mengembangkan bahan ajar matematika pada materi program linier untuk materi di SMK. Penelitian   ini   dilakukan   di   SMK Galuh Rahayu Kecamatan   Sindangkasih Kabupaten Ciamis kelas XI. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 2022-2023. Berdasarakan hasil pengembangan bahan ajar pada mata pelajaran matematika kelas XI SMKS Galuh Rahayu Sindangkasih menunjukan bahwa bahan ajar tersebut valid digunakan dalam pembelajaran matematika materi program linier, kemudian efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa dan terakhir praktis digunakan dalam pembelajaran
ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA DALAM PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SMP Rahma Fitria; Puji Nugraheni; Isnaeni Maryam
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4363

Abstract

Kemampuan berpikir kritis dalam pembelajaran matematika digunakan untuk memperoleh pemahaman mendalam. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir kritis siswa dalam pemecahan masalah matematika siswa SMP pada materi pola bilangan dalam bentuk soal cerita.Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Subjek penelitian ada 3 orang siswa kelas VIII SMP N 7 Purworejo Tahun Pelajaran 2022/2023 yang sudah mendapatkan materi pola bilangan. Teknik pengambilan data menggunakan teknik purposive. Instrumen yang digunakan adalah tes berpikir kritis dalam pemecahan masalah matematika dan hasil wawancara yang dilakukan peneliti terhadap subjek penelitian. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.Berdasarkan hasil analisis diperoleh bahwa kemampuan berpikir kritis siswa dalam pemecahan masalah matematika pada siswa SMP yaitu siswa mampu merumuskan pokok-pokok permasalahan (clarification) yang dapat dilihat pada tahap memahami masalah, siswa mampu menentukan apa yang diketahui dan ditanyakan. Siswa mampu memberikan alasan untuk mendapatkan argumen yang benar (assessment) yang dapat dilihat pada tahap siswa merencanakan  penyelesaian, siswa mampu membuat konsep berdasarkan informasi. Siswa mampu menyelesaikan soal berdasarkan konsep yang telah diketahui (strategy/tactic) yang dapat dilihat pada tahap siswa melaksanakan rencana,  siswa menyelesaikan masalah sesuai rencana berdasarkan konsep jawaban yang telah dibuat. Siswa mampu membuat kesimpulan dengan jelas dan logis dari hasil penyelidikan (inference) yang dapat dilihat pada tahap siswa mampu menarikan kesimpulan, siswa mampu menarik kesimpulan dengan tepat dari hasil perhitungan. Kata kunci: kemampuan berpikir kritis, pemecahan masalah matematika
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN LECTURE MAKER MATERI LOGIKA MATEMATIKA KELAS XI SMK Nur hidayat; Supratman Supratman; Khomsatun Ni’mah
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4411

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran Lecture Maker dan untuk mengetahui kualitas efektifitas pemahaman konsep Logika Matematika setelah menggunakan media pembelajaran Lecture Maker. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan model pengembangan 4D Models yang melalui beberapa tahap yaitu Define, Design, Development, dan Dissemination. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu wawancara, validasi media dan materi, angket respon kepada peserta didik, dan tes kemampuan pemahaman konsep logika matematika. Hasil validasi dari ahli media dan materi dinyatakan “valid”. Selain itu dilakukan tes pemahaman konsep Logika Matematika kepada 29 peserta didik setelah menggunakan produk pengembangan. Respon diberikan dan sebanyak 73,50% peserta didik memberikan penilaian baik. Kualitas efektifitas dari penggunaan media pembelajaran Lecture Maker pada materi Logika Matematika mengacu pada hasil perhitungan effect size sebesar 2,15 yang menunjukan interpretasi efektifitas yang besar. Peningkatan pemahaman konsep peserta didik mengacu pada hasil perhitungan rata-rata pretest dan postest yaitu dari 19,52% menjadi 34,72% menunjukkan interpretasi peningkatan yang “Besar”. Dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran Lecture Maker  valid dan dapat digunakan dalam pembelajaran matematika materi logika matematika pada kelas XI SMK
ANALISIS KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA KELAS IX MTS PADA MATERI FUNGSI KUADRAT Distya Haerani Saputri; Nur Izzati
Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics) Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/th.v7i2.4479

Abstract

Tujuan dilakukan penelitian ini untuk mendeskripsikan kemampuan representasi matematis yang dimiliki siswa kelas IX MTs Negeri Tanjungpinang pada materi fungsi kuadrat. Metode yang digunakan penelitian ini ialah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian berjumlah 3 siswa yang dipilih dari 29 siswa kelas IX 1 di MTs Negeri Tanjungpinang. Penentuan subjek penelitian dilakukan dengan purposive sampling yakni berdasarkan tingkat kemampuan tinggi, sedang, dan rendah. Instrumen yang digunakan berupa soal tes pada materi fungsi kuadrat sebanyak 3 soal uraian. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan model Miles and Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa dengan kategori kemampuan tinggi mampu memenuhi tiga indikator representasi matematis yakni visual, verbal, dan simbolik. Siswa dengan kategori kemampuan sedang mampu memenuhi dua indikator representasi matematis yakni verbal dan simbolik, siswa tidak mampu memenuhi indikator visual karena kurang memahami cara penyelesaiannya dari soal yang diberikan. Siswa dengan kategori kemampuan rendah hanya mampu memenuhi satu indikator representasi matematis yakni verbal, siswa tidak memenuhi indikator visual dan simbolik karena tidak memahami informasi yang diberikan pada soal dan tidak memahami cara penyelesaiannya.

Page 1 of 2 | Total Record : 16