cover
Contact Name
Shabri Putra Wirman
Contact Email
shabri.pw@umri.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnal.photon@umri.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
JURNAL PHOTON
ISSN : 2087393x     EISSN : 25795953     DOI : -
This journal provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global exchange of knowledge
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue " Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon" : 10 Documents clear
PENGARUH KONDISI KALSINASI PADA SINTESIS SENYAWA HYDROXYAPATITE Utami, Lisa; Arief, Syukri; Jamarun, Novesar
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1030.206 KB)

Abstract

Kalsium fosfat telah menjadi perhatian yang menarik dalam bidang medis dan kedokteran karena biocompatibilitynya yang baik dan struktur serta komposisi kimianya yang sama dengan fasa mineral jaringan keras manusia (tulang dan gigi). Penelitian ini difoukuskan untuk mempelajari faktor yang mempengaruhi morfologi dan komposisi fasa dari senyawa hydroxyapatite dengan menggunakan prekusor diammonium hydrogen phosphate sebagai sumber fosfat serta pengaruh kalsinasi pada suhu 200, 400, 600, 800 dan 1000oC. Produk hidroxyapatite yang dihasilkan dikarakterisasi dengan FTIR, XRD, SEM dan TGA. Hidroxyapatite yang dihasilkan dengan variasi suhu kalsinasi mempengaruhi morfologi dan komposisi fasa dari senyawa kalsium fosfat yang dihasilkan. Fasa yang terbentuk sebelum sampel powder fosfat dikalsinasi dengan (NH4)2HPO4 sebagai sumber fosfat adalah Ca2P2O7.2H2O dengan ukuran kristal 67 nm. Ketika sampel powder kalsium fosfat dikalsinasi pada temperatur 600˚C fasa yang terbentuk dengan menggunakan (NH4)2HPO4 sebagai sumber fosfat adalah hydroxiapatite (HAP) dengan ukuran kristal 8,66 nm Dan ketika sampel dikalsinasi pada temperatur 1000˚C fasa yang dihasilkan yaitu Ca2P2O7 dan Ca3(PO4)2.
DESKRIPSI PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG KEHAMILAN EKTOPIK DI POLI KEBIDANAN RSUD ARIFIN ACHMAD PEKANBARU Widiyanto, Juli; Pratiwi, Suci
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (612.439 KB)

Abstract

Kehamilan ektopik adalah kehamilan yang terjadi di luar kandungan, di mana sel telur yang telah dibuahi tumbuh dan berimplantasi di tempat yang tidak normal. Kehamilan ektopik merupakan kehamilan yang berbahaya bagi seorang wanita, apabila terlambat mendapat penanganan yang tepat, dapat menyebabkan kondisi yang gawat bagi wanita tersebut. Keadaan gawat ini jika di biarkan dapat menyebabkan kehilangan darah dan berbagai komplikasi yang dapat berakhir dengan kematian. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil tentang kehamilan ektopik di Poli Kebidanan RSUD Arifin Achmad pekanbaru. Desain penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan jumlah sampel 30 responden dengan populasi adalah ibu-ibu hamil di Poli Kebidanan RSUD Arifin Achmad Pekanbaru dengan teknik pengambilan sampel secara accidental sampling. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 13-29 Juli 2007 dengan menyebarkan kuesioner yang berisi 20 pertanyaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran pengetahuan ibu hamil tentang kehamilan ektopik di Poli kebidanan RSUD Arifin Achmad Pekanbaru adalah berpengetahuan kurang sebanyak 21 orang (70%), cukup sebanyak 8 orang (26,7 %), dan baik sebanyak 1 orang (3,3 %). Berdasarkan hasil penelitian tersebut perlu adanya penyebarluasan informasi tentang Kehamilan Ektopik agar pengetahuan ibu hamil meningkat sehingga dapat menurunkan angka kematian ibu.
PENGARUH SUHU AIR PADA PROSES PENGGILINGAN KEDELAI (Glycin Max (L) Merril) TERHADAP KADAR PROTEIN SUSU DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETRI UV-Vis Fatisa, Yuni; -, Maslinda
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (629.159 KB)

Abstract

Telah dilakukan penelitian pengaruh suhu air pada proses penggilingan kedelai terhadap kadar protein susu kedelai. Variasi suhu air yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 30,40,60 dan 100 oC. Untuk menentukan pengaruh suhu air pada proses penggilingan kedelai terhadap kadar protein susu kedelai digunakan analisis data anova satu arah dengan taraf signifikansi 5 % dan 1 %.Hasil analisis menunjukkan bahwa variasi suhu air yang digunakan pada proses penggilingan kedelai berpengaruh nyata terhadap kadar protein susu kedelai. Dimana kadar protein pada suhu 30oC adalah 2,583%, 40oC adalah 3,789%, 60oC adalah 4,415%, 80 oC adalah 3,876 dan 100 oC adalah 2,189%. Dari hasil penelitian diperoleh kadar protein tertinggi didapat dari penggilingan yang menggunakan air suhu 60 oC.
GAMBARAN SIKAP DAN TINDAKAN IBU HAMIL DALAM MEMENUHI KEBUTUHAN NUTRISI SELAMA KEHAMILAN DI PUSKESMAS LANGSAT PEKANBARU Yarnita, Yeni; -, Maswarni; Handiyani, Intan
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (552.659 KB)

Abstract

Nutrisi selama kehamilan adalah memelihara kebutuhan energi ibu, penyedia zat bagi pertumbuhan janin dan memberikan energi bagi proses laktasi atau menyusui, sehingga janin maupun bayi mendapatkan konsumsi zat gizi dari ibunya. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran sikap dan tindakan ibu hamil dalam memenuhi nutrisi selama kehamilan di Puskesmas Langsat Pekanbaru. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan tehnik Accidental Sampling yaitu pengambilan sampel dilakukan dengan mengambil kasus atau responden yang kebetulan ada atau tersedia. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisa data digunakan adalah univariate. Hasil penelitian menunjukan bahwa gambaran sikap dan tindakan ibu hamil dalam memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan di Puskesmas Langsat Pekanbaru dikategorikan kurang baik yaitu negative sebanyak 19 responden (63,33%) dan tindakan kurang sebanyak 18 responden (60%). Berdasarkan hasil penelitian tersebut disarankan agar upaya ibu hamil lebih baik dalam perawatan kehamilan dan kebutuhan nutrisi selama kehamilan.
ANALISA KANDUNGAN LOGAM BERAT DAN ION ASAM (NITRAT DAN SULFAT) DALAM AIR ISI ULANG DI PEKANBARU -, Lazulva; Windri, Richa Elni; -, Melda
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (629.303 KB)

Abstract

Analisa kandungan logam berat pada air baku dan air isi ulang di daerah Panam, Tangkerang, dan Gobah, Pekanbaru telah dilakukan. Logam berat yang dianalisa adalah Fe dan Cu. Hasilnya menunjukkan bahwa kadar logam berat pada air baku dan air isi ulang realtif rendah dan masih sesuai dengan nilai ambang batas (NAB) syarat kualitas air minum yang ditetapkan dalam Peraturan Menteri Kesehatan RI. Selain logam berat juga diukur parameter fisika dan kimia seperti suhu, warna dan pH, nitrat dan sulfat. Hasilnya menunjukkan parameter fisika masih sesuai dengan NAB yang ditetapkan dalam Peraturan Menteri Kesehatan. Untuk parameter kimia yaitu nitrat dan sulfat masih sesuai dengan NAB, namun untuk pH masih belum memenuhi syarat air minum karena pH air baku dan isi ulangnya dibawah standar yang telah ditentukan.
PENERAPAN PEMBELAJARAN INTERAKTIF DENGAN CD PEMBELAJARAN PADA MATERI LINGKARAN UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR MATEMATIKA SISWA DI SMP NEGERI 3 PANGKALAN KURAS -, Darto
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (498.026 KB)

Abstract

Pengembangan pembelajaran interaktif dengan menggunakan CD pembelajaran pada materi lingkaran dapat meningkatkan aktivitas belajar matematika siswa, hal ini disebabkan materi lingkaran yang abstrak dapat disajikan dalam bentuk kongkrit dengan menggunakan pembelajaran interaktif CD pembelajaran. Pembelajaran yang disajikan dengan kongkrit, sehingga siswa tidak bosan atau jemu dalam belajar matematika dan ini berimplikasi terhadap pembelajaran matematika. Selama ini anggapan siswa belajar matematika adalah sesuatu hal yang menakutkan apa lagi pada soal atau materi geometri dimana setiap materi begitu abstrak, sehingga siswa belajar matematika banyak mengalami kesulitan didalam memahami konsep-konsep matematika. Berdasarkan hasil analisis data dari perbandingan antara sebelum dan sesudah tindakan, maka dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan aktivitas belajar matematika siswa terhadap pembelajaran matematika pada materi pokok lingkaran di kelas VIII SMP Negeri 3 Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan melalui penerapan pembelajaran Interaktif dengan CD pembelajaran matematika.
DESIGN, MANUFACTURING AND TESTING KINETIC ADSORPTION TEST RIG Ridwan, Abrar; -, Nasruddin; Martin, Awaludin; Firmansyah, Arfie I.
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1043.931 KB)

Abstract

Adsorption on a solid adsorbent is the fundamental processes in the field of separation processes, purification of gases, adsorption cooling, advanced adsorption cooling, and extensive work on hydrogen storage. The understanding of the thermodynamic properties of adsorbent plus adsorbate system is important to analyze. Information concerning the relevant adsorption equilibrium and characterized of adsorbent is generally an essential requirement for the analysis and design of an adsorption separation process. For practical application, theadsorption equilibrium must be known over a broad range of operation temperatures. Also, the isotherms of pure species are fundamental information for dynamic simulation of adsorbers. The main objective of this research is to design kinetic adsorption test rig to investigate the capacity and rate of adsorption on adsorbent and adsorbate pair’s. The result of design kinetic adsorption test rig including dimensions of vapor vessel (pressure vessel) and measuring cell. The volume of vapour vessel is 1000 ml and measuring cell is 100 ml. Kinetic adsorption test rig was manufactured to investigate capacity and rate of adsorption up to 40 bar.
IDENTIFIKASI GUGUS FUNGSI DAN KANDUNGAN MINERAL LEMPUNG PACITAN DENGAN SPEKTROSKOPI INFRA RED (IR) X-RAY DIFFRACTION (XRD) Soleman, Pangoloan
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (735.531 KB)

Abstract

Clay is natural mineral from silicate family like crystal which has approximately 2 micrometer. There are two component unit of atom in clay mineral. One consists of oxygen or hidroksida with alumunium, iron or magnesium that coordinated in octahedral system. Others, it is tetrahedral system from silicon with oxygen or hidroksida. Based on IR analysis, it can be known that metal─OH bending vibrations it can be seen at 912,3 cm─1 wavelength. On the other bands between 694,3 and 754,1 cm─1 that are Si─O bending vibrations. X-Ray Diffraction (X-RD) analysis be seen main peak at 2 = 5,70o (d001=15,48 Å) and 2 = 20,02o (d001=4,43 Å). That are for smectite mineral kind montmorillonite as main unit in clay from Pacitan
IDENTIFICATION TARGETED ON toxR GENE AND DETECTION OF VIRULENT FACTOR ENCODING GENES ON Vibrio parahaemolyticus ISOLATED FROM RAW CHICKEN MEAT Fitrianda, Eka
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (659.547 KB)

Abstract

A number of V. parahaemolyticus isolates has been isolated from raw chicken meat samples collected in Pasar raya Padang. Isolation was done using ChromagarTM Vibrio media. Identification of toxR gene was then done to these isolates. toxR is a very specific gene in V. parahaemolyticus species. Detection for the presence of genes encoding virulence factors, in this case were the gene encoding thermostable direct hemolysin (tdh) and TDH related hemolysin (trh) was performed on toxR positive V. parahaemolyticus isolates. Identification of toxR gene and detection of tdh and trh genes were done trough amplification using polymerase chain reaction PCR (method). The results showed that all of the tested V. parahaemolyticus isolates (22 isolates) had toxR gene, but none of isolates has gene encoding the production of virulence factors both tdh and trh.
SKRINING DAN IDENTIFIKASI BAKTERI TERMOFILIK PENGHASIL SELULASE DAN AMILASE DARI SUMBER AIR PANAS BUKIT KILI SOLOK SUMATERA BARAT DENGAN ANALISIS GEN 16S rRNA Octarya, Zona; Syukur, Sumaryati; RN, Endang Purwati
Sistem Informasi Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon
Publisher : Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (653.198 KB)

Abstract

Enzim termostabil dari bakteri termofilik merupakan enzim yang sangat potensial untuk mengatasi kendala teknis industri yang berhubungan dengan proses pada suhu tinggi. Salah satu sumber enzim adalah mikroorganisme termofilik yang banyak terdapat pada sumber air panas. Indonesia merupakan negara kepulauan yang banyak mempunyai sumber air panas, salah satunya adalah Kabupaten Solok. Penelitian ini mencakup skrining dan identifikasi bakteri penghasil enzim termostabil selulase dan amilase dari sumber air panas Bukit Kili Ketek di Kabupaten Solok. Suhu air panas adalah 52°C pada bulan Juni 2009 dan pH air adalah 8. Kultur murni yang diperoleh adalah sebanyak 22 kultur Dari hasil pewarnaan gram, diperoleh sebagian besar bakteri air panas adalah jenis bakteri streptobacilli (basilus) gram positif, hanya dua isolat yang merupakan gram negatif yaitu isolat S1B dan S5B. S2A adalah isolat yang mempunyai aktifitas selulase paling tinggi dibandingkan dari isolat yang lain karena mempunyai indeks zona bening selulase lebih tinggi yaitu 2,6. Isolat S2A juga menghasilkan amilase tinggi dengan indeks zona bening 2,5. Persen identitas bakteri air panas S2A yang diperoleh adalah 97% dengan Anoxybacillus flavithermus strain AE3.

Page 1 of 1 | Total Record : 10


Filter by Year

2011 2011


Filter By Issues
All Issue Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Photon Vol 13 No 1 (2022): Jurnal Photon Vol 12 No 2 (2022): Jurnal Photon Vol 12 No 1 (2021): Jurnal Photon Vol 11 No 2 (2021): Jurnal Photon Vol 11 No 1 (2020): Jurnal Photon Vol 10 No 2 (2020): Jurnal Photon Vol 10 No 1 (2019): Jurnal Photon Vol 9 No 2 (2019): Jurnal Photon Vol 9 No 2 (2019): Jurnal Photon Vol 9 No 1 (2018): Jurnal Photon Vol 9 No 1 (2018): Jurnal Photon Vol 8 No 2 (2018): Jurnal Photon Vol 8 No 2 (2018): Jurnal Photon Vol 8 No 01 (2017): Jurnal Photon Vol 8 No 01 (2017): Jurnal Photon Vol 7 No 02 (2017): Jurnal Photon Vol 7 No 02 (2017): Jurnal Photon Vol 7 No 01 (2016): Jurnal Photon Vol 7 No 01 (2016): Jurnal Photon Vol 6 No 02 (2016): Jurnal Photon Vol 6 No 02 (2016): Jurnal Photon Vol 6 No 01 (2015): Jurnal Photon Vol 6 No 01 (2015): Jurnal Photon Vol 5 No 2 (2015): Jurnal Photon Vol 5 No 2 (2015): Jurnal Photon Vol 5 No 1 (2014): Jurnal Photon Vol 5 No 1 (2014): Jurnal Photon Vol 4 No 2 (2014): Jurnal Photon Vol 4 No 2 (2014): Jurnal Photon Vol 4 No 1 (2013): Jurnal Photon Vol 4 No 1 (2013): Jurnal Photon Vol 3 No 2 (2013): Jurnal Photon Vol 3 No 2 (2013): Jurnal Photon Vol 3 No 1 (2012): Jurnal Photon Vol 3 No 1 (2012): Jurnal Photon Vol 2 No 2 (2012): Jurnal Photon Vol 2 No 2 (2012): Jurnal Photon Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon Vol 2 No 1 (2011): Jurnal Photon Vol 1 No 2 (2011): Jurnal Photon Vol 1 No 2 (2011): Jurnal Photon Vol 1 No 1 (2010): Jurnal Photon Vol 1 No 1 (2010): Jurnal Photon More Issue