cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
ekrek@gunadarma.ac.id
Editorial Address
Jalan Margonda Raya 100
Location
Kota depok,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa
Published by Universitas Gunadarma
ISSN : 14109093     EISSN : 20898088     DOI : http://dx.doi.org/10.35760/tr.
Jurnal ini diterbitkan secara berkala tiga kali dalam setahun, April, Agustus, dan Desember. Artikel yang dimuat dalam jurnal ini merupakan artikel ilmiah hasil penelitian tentang teknologi dan rekayasa yang meliputi teknik informatika, teknik elektro, teknik mesin, dan teknik industri. Artikel dapat ditulis dalam bahasa indonesia maupun bahasa inggris.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 22, No 3 (2017)" : 7 Documents clear
ANALISIS SIFAT MEKANIS MATERIAL CYLINDER BLOCK MOTOR YAMAHA MIO J DENGAN PENAMBAHAN UNSUR SILIKON (Si) Putra, Andri Dwi; Mulyanto, Tri
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 22, No 3 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Blok liner silinder merupakan bagian dari blok silinder yang berfungsi sebagai tempat berlangsungnya proses kerja engine. Dimana pada bagian ini terjadi proses kerja proses kerja hisap, kompresi, kerja dan buang. Oleh karena itu agar tidak terjadi kebocoran kompresi yang disebabkan oleh gesekan antara ring piston dan dinding liner silinder, diperlukan dinding liner silinder yang mempunyai nilai kekerasan yang tinggi. Pengujian yang dilakukan yaitu pengujian komposisi kimia, pengujian kekerasan, pengujian kuat tarik dan pengujian struktur mikro. Dengan nilai kekerasan yang didapat hal ini tidak dimungkinkan untuk blok silinder bahan aluminium silikon dilakukan proses reparasi over size atau korter terhadap dinding liner blok silinder. Hal ini sangat berbeda bila dibandingkan dengan blok silinder liner pada umumnya. Pengujian komposisi kimia terlihat perbandingan sampel 1 dan sampel 2 Silikon (Si) dari 14.3% menjadi 18.7%, Tembaga (Cu) dari 2.70% menjadi 4.12% dan Aluminium (Al) dari 81.5% menjadi 75.3%. Dari hasil tersebut ada peningkatan pada Si dan Cu, akan tetapi penurunan pada Al. Pengujian struktur mikro terdapat perbandingan unsur Silikon (Si), pada sampel 1 terdapat Si lebih banyak dibandingkan dengan sampel 2. Pengujian kekerasan (metode Rockwell) terdapat perbandingan nilai rata-rata, pada sampel 1= 60 HRB dan sampel 2 = 54 HRB, lebih besar sampel 1 dibandingkan dengan sampel 2. Sehingga semakin kecil nilai rata-rata maka kekerasannya menurun. Pengujian Impact (metode Charpy) terdapat perbandingan nilai rata-rata dari 3 spesimen. Pada sampel 1 0.195 J/mm dan sampel 2 0.268 J/mm, sampel 1 lebih kecil dibandingkan dengan sampel 2, sehingga keuletannya meningkat.Kata Kunci: Blok Silinder, Liner, Pengujian Kekerasan, Pengujian Komposisi Kimia, Pengujian Metalografi, Pengujian Impact.
APLIKASI MEDIA SOSIAL UNTUK PEMASARAN TEMPAT MAKAN DAN KULINER MENGGUNAKAN TEKNOLOGI MOBILE BACKEND AS A SERVICE Putra, Andika Kurnia; Kurniawati, Ana
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 22, No 3 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan media sosial saat ini sudah sangat berkembang, terutama dalam bidang bisnis makanan. Pemasaran tempat makan dan kuliner secara online melalui media sosial memiliki kelebihan yang banyak daripada penjualan secara manual. Untuk membangun media penyimpanan data dan informasi dari aplikasi media sosial diperlukan dana yang besar, alternatif lainya adalah menggunakan teknologi cloud computing sebagai media penyimpanan data dan informasi yang menghubungkan keseluruhan sistem aplikasi media sosial yang ada. Saat ini muncul implementasi terbaru dari layanan cloud computing bernama mobile backend as a service, sebuah model yang menyediakan layanan bagi pengembang web dan aplikasi mobile. Oleh karena itu dibuatlah suatu aplikasi media sosial untuk pemasaran tempat makan dan kuliner dengan memanfaatkan teknologi mobile backend as a service bertujuan untuk membantu para pengusaha kuliner memasarkan tempat makan dan sekaligus membantu masyarakat dalam mencari tempat makan. Aplikasi ini dibuat dengan phonegap. Apllikasi ini dapat diakses secara langsung melalui web browser mozila firefox dan smartphone Android yang terkoneksi internet. Aplikasi ini mempunyai menu profil, unggah data tempat makan, dan pencarian tempat makan berdasarkan lokasi dan menu makanan. yang dimiliki oleh usaha tempat makan. Aplikasi telah diuji coba pada mozila firefox dan pengujian aplikasi (mobility testing) menunjukkan bahwa fungsi aplikasi berjalan baik pada OS Android 4.0 (Ice Cream Sandwich) hingga OS Android 4.2 (Jelly Bean).Kata Kunci: Android, Media Sosial, Mobile Backend as A Service, Tempat Makan dan Kuliner
PENERAPAN DAN PEMANFAATAN CLOUD COMPUTING (STUDI KASUS VIRTUAL CLASS) PADA UNIVERSITAS GUNADARMA Assyurawati, Ratna; Tintri, Dharma
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 22, No 3 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu pengembangan layanan cloud computing TIK di Universitas Gunadarma sebagai sumber ajar elektronik virtual class. Hasil uji validitas kuesioner penelitian ini dengan variabel performa kinerja Vclass & fitur Vclass, sampel yang diambil sebanyak 90 responden, menunjukkan semua indikator tersebut valid. Uji reliabilitas Kinerja Vclass dan fitur dari V-class sebesar 0.889, variabel tersebut memenuhi persyaratan reliabilitas dan reliabel. Uji Normalitas, dari variabel kinerja dan fitur Vclass terhadap dosen diperoleh nilai signifikan sebesar 0,812, sedangkan nilai signifikan dari variabel kinerja dan fitur Vclass terhadap mahasiswa sebesar 0,555, nilai signifikan dari 2 kelompok lebih besar dari 0,05, maka dua variabel tersebut berdistribusi normal. Hasil uji homogenitas signifikansi sebesar 0,583. signifikansi lebih dari 0,05 maka hasil dari dua variabel tersebut mempunyai varian sama atau homogen. Angka Levene Statistic menunjukkan semakin kecil nilainya maka semakin besar homogenitasnya. Dari hasil Uji independent sample tes, nilai probabilitas dengan Equal variances assumed 0,090 > 0,05, dapat disimpulkan bahwa kedua varian sama maka Ho diterima. Dapat disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan nilai rata-rata yang diperoleh dalam pengujian Vclass antara dosen dan Mahasiswa.Kata Kunci : Penerapan dan pemanfaatan sistem informasi cloud computing, e-learning, virtual class.
ALGORITMA UNTUK MASALAH KNAPSACK MULTIDIMENSI Marina, Nola
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 22, No 3 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Knapsack adalah jenis masalah yang populer di bidang kombinatorial dan optimasi. Masalah knapsack adalah bagaimana memilih objek yang akan dimasukkan ke dalam knapsack sehingga  kendala terpenuhi dan memperoleh keuntungan maksimum. Knapsack sederhana hanya memiliki satu kendala, sedangkan knapsack multidimensional memiliki lebih dari 1 kendala. Semakin banyak kendala maka semakin susah diselesaikan. Masalah ini termasuk ke dalam kelas NP-hard sehingga membutuhkan algoritma heuristik untuk menemukan solusinya. Pendekatan greedy digunakan untuk mengaproksimasi solusi dengan efisien. Konsep greedy yang digunakan adalah dengan memasukkan objek ke dalam knapsack berdasarkan urutan efisiensinya. Pada penelitian ini dibandingkan beberapa jenis efisiensi yang dapat memberikan solusi yang lebih baik. Untuk pengujian digunakan beberapa data dari benchmark masalah knapsack dengan ukuran n hingga 2500 dan ukuran m hingga 100. Kata Kunci: Greedy, Heuristik, Knapsack Multidimensi.
ANALYSIS AND DESIGN OF SYSTEM SALES AND INVENTORY CONTROL IN THE RETAIL SECTOR OF MICRO, SMALL, MEDIUM ENTERPRISES (MSMEs) Apriansah, Apriansah
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 22, No 3 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem akuntansi yang baik sangat dibutuhkan oleh dunia usaha. Selain itu bisnis sekarang membutuhkan sistem komputerisasi, terutama di perusahaan yang memiliki rutinitas transaksi tinggi dan memiliki banyak data untuk diolah seperti di sektor ritel UMKM. Dalam penelitian ini dibahas sistem akuntansi dalam bentuk sistem pengendalian penjualan dan persediaan pada UMKM ritel di Kabupaten Jagakarsa, Jakarta Selatan, serta disain sistem dalam bentuk sistem pengendalian penjualan dan persediaan dengan menggunakan Visual Basic 6.0. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sistem akuntansi dalam bentuk sistem pengendalian penjualan dan persediaan dan membuat sistem pengendalian penjualan dan persediaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah System Development Life Cycle (SDLC), yang terdiri dari dua tahap, yaitu analisis sistem dan perancangan sistem. Dengan perbaikan sistem ini dapat mempermudah dalam menghasilkan laporan yang dibutuhkan oleh perusahaan secara tepat dan akurat seperti laporan persediaan dan laporan penjualan yang akan diberikan kepada pemilik toko. Sehingga bisa membantu manajemen untuk pengambilan keputusan.Kata kunci: Sistem penjualan dan pengendalian persediaan, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), Visual Basic 6.0
IMPLEMENTASI KARTU RFID UNTUK SISTEM TRANSAKSI BASIS DATA DIGITAL Christanto, Ferdo Eko; Candra, Robby
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 22, No 3 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam kehidupan sehari-hari manusia tidak terlepas dari berbagai macam penggunaan teknologi, khususnya teknologi RFID (Radio Frequency Identification) yang sangat berpengaruh diberbagai aspek seperti sistem kontrol, pengenal, keamanan, pembayaran dan sebagainya. Pada penelitian ini dibuat sebuah sistem yang berkerja hanya dengan satu buah kartu RFID yang digunakan untuk melakukan transaksi digital dengan tujuan untuk mempermudah kegiatan manusia untuk berbagai transaksi data digital. Cara kerja sistem ini yaitu dengan membuka program yang berada di web browser dan kemudian RFID tersebut membaca kartu yang berisi semua identitas dan dapat mengendalikan sistem finansial dan kartu tersebut berisi RFID. Sistem transaksi digital menggunakan RFID ini ternyata lebih menguntungkan dibandingan dengan sistem transaksi konvensional baik dari segi keefektifan, maupun keamanan. Dengan satu kartu RFID ini dapat mempermudah manusia dalam berbagai akses transaksi data digital.Kata kunci : Data Digital, RFID, Transaksi
PROTOTYPE SISTEM PENANGGULANGAN KEBAKARAN BERBASIS SMS GATEWAY MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER ARDUINO UNO Fauzan, Ahmad
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 22, No 3 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keamanan merupakan hal yang penting dalam lingkungan masyarakat. Bertambahnya tingkat populasi masyarakat membuat suatu daerah yang kosong menjadi padat terisi dengan perumahan. Jika salah satu rumah terjadi korsleting listrik dan mengakibatkan kebakaran, maka api akan mudah menyebar ke rumah lainnya. Untuk menghindari hal itu dibutuhkan alat pendeteksi api dan asap agar dapat meminimalisir dampak kerugian yang diterima pemilik rumah. Pada penelitian ini, dibuat prototype sistem penanggulangan kebakaran berbasis SMS gateway yang dapat melakukan penanggulangan dini jika terjadi kebakaran dan mengirimkan notifikasi SMS peringatan saat terdeteksi api dan atau asap. Sistem ini menggunakan sensor MQ-2 untuk mendeteksi gas dan asap, flame sensor untuk mendeteksi api, mini pump sebagai motor penggerak untuk mengalirkan air pemadam api, serta SIM800L untuk mengirimkan notifikasi SMS kepada pengguna. Seluruh komponen tersebut dikontrol menggunakan mikrokontroler Arduino Uno. Prototype sistem penanggulangan kebakaran berbasis SMS gateway ini diharapkan dapat menjadi salah satu alternatif sistem keamanan rumah.Kata Kunci: Arduino Uno, Kebakaran, SMS Gateway.

Page 1 of 1 | Total Record : 7