cover
Contact Name
Verdi Yasin
Contact Email
verdiyasin@jayakarta.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jisamar@stmikjayakarta.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research
ISSN : 25988700     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
JISIMAR (Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research), terbit empat kali setahun pada bulan Februari, Mei, Agustus dan November, memuat naskah hasil pemikiran dan hasil penelitian di bidang Teknologi Informasi, Sistem Informasi, Sistem Informasi Manajemen, Sistem Informasi Akuntansi, Ilmu Manajemen dan Manajemen Terapan, Manajemen Sumber Daya, Sistem Manajemen Enterprise, Akuntansi.
Arjuna Subject : -
Articles 408 Documents
PERANCANGAN APLIKASI MONITORING ANGKA KREDIT PEJABAT FUNGSIONAL PENGENDALI EKOSISTEM HUTAN PADA DITJEN PLANOLOGI KEHUTANAN DAN TATA LINGKUNGAN KEMENTRIAN LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN Tri Wahyudi; Zulhalim Zulhalim
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 2 (2018): JISAMAR : Volume 2, Nomor 2, June 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (660.301 KB)

Abstract

Kenaikan jabatan/pangkat pejabat fungsional Pengendali Ekosistem Hutan berdasarkan angka kredit yang diusulkan, apabila angka kredit yang diusulkan tersebut memenuhi syarat untuk kenaikan jabatan/pangkat, maka pejabat fungsional tersebut akan diusulkan kenaikan jabatan/pangkat setingkat lebih tinggi. Dengan aplikasi yang menggunakan PHP dan MySQL ini dapat segera diketahui pejabat fungsional Pengendali Ekosistem Hutan (PEH) yang yang sudah 5 (lima) tahun tidak dapat mengumpulkan angka kredit, sehingga dapat segera diberikan surat pembebasan. Pejabat fungsional PEH dapat segera diberikan peringatan, apabila dalam waktu 4 (empat) tahun tidak dapat mengumpulkan angka kredit, sehingga bisa segera mengumpulkan angka kredit sebelum dibebaskan dari jabatannya.
PERANCANGAN APLIKASI SISTEM PENYEWAAN ALAT BERAT (studi kasus: PT. Jaya Alam Sarana Jakarta) Julinda Maya Paramudita; Verdi Yasin
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 3 No 1 (2019): JISAMAR: Volume 3, Nomor 1, February 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (450.07 KB)

Abstract

Teknologi Informasi merupakan teknologi yang berkembang cepat pada saat ini. Kemajuan disetiap bidang tak lepas dari teknologi sebagai penunjangnya. Masalah yang dihadapi PT. Jaya Alam Sarana Jakarta adalah belum tersedianya sistem berbasis web sebagai media untuk penyewaan alat berat yang selama ini dilakukan oleh customer. Metode yang dapat digunakan dalam pengembangan sistem ini adalah metode berorientasi obyek dengan menggunakan tools desain Pendekatan Terstruktur; Flow of Document, Data Flow Diagram (DFD), Entity Relationship Diagram,(ERD), Selain sebagai pelayanan sistem berbasis web ini juga sebagai media promosi yang sangat dibutuhkan oleh perusahaan. Atas dasar itu perumusan peneliti adalah membuat aplikasi efektif berbasis web yang berguna untuk customer menyewa alat berat serta user dalam melakukan kegiatan pekerjaannya sampai dengan pembuatan laporan sebagai alat Decision Maker bagi Manager sehingga hasil yang dilaporkan lebih valid. Pembahasan dimulai dengan penginstalan aplikasi pendukung, instalasi Sublime dan langkah-langkah penyelesaian aplikasi tersebut. Semua pembahasan dan penerapan berdasarkan teori-teori berupa buku panduan aplikasi berbasis web.
SISTEM PELAYANAN JEMAAT BERBASIS WEB Usman Gultom; Jajang Murpratomo
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 1 (2018): JISAMAR: Volume 2, Nomor 1, February 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (914.957 KB)

Abstract

Web atau website dapat diartikan sebagai kumpulan halaman yang menampilkan informasi data teks, data gambar diam atau gerak, data animasi, suara, video dan atau gabungan dari semuanya, baik yang bersifat statis maupun dinamis yang membentuk satu rangkaian bangunan yang saling terkait dimana masing-masing dihubungkan dengan jaringan-jaringan halaman (hyperlink). Web statis adalah web yang mengandung informasi tetap, jarang berubah, dan isi informasinya searah hanya dari pemilik website. Contoh web statis adalah web yang berisi profil perusahaan dan web dinamis adalah web yang mempunyai isi formasi selalu berubah-ubah, dan isi informasinya interaktif dua arah berasal dari pemilik serta pengguna website. Contoh website dinamis adalah seperti Friendster, Multiply, dll. Dalam sisi pengembangannya, website statis hanya bisa diupdate oleh pemiliknya saja, sedangkan website dinamis bisa diupdate oleh pengguna maupun pemilik. Tujuan Penelitian ini adalah membangun suatu sistem pelayanan yang dapat dengan mudah menjangkau pelanggan dalam hal ini jemaat, sehingga jemaat dapat dengan mudah memperoleh informasi secara cepat, tepat dan akurat. Peralatan yang digunakan dalam mengakses sistem yang akan dibangun dapat menggunakan Telepon Celuler, PC, Labtob dan peralatan lainnya yang memiliki koneksi internet. Sistem yang akan dibangun adalah sistem dengan kombinasi Company Profile dengan Content Management System atau CMS menggunakan metode Unified Modeling System (UML) yang didukung oleh database My_SQL dan Bahasa Pemrograman PHP dengan tujuan terbentuknya database yang handal dan komunikatif.
SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT MATA PADA MANUSIA DENGAN METODE FORWARD CHAINING Embun Fajar Wati; Lukman Hakim; Anggi Puspita Sari
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 4 (2018): JISAMAR : Volume 2, Nomor 4, December 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (495.497 KB)

Abstract

Tidak semua penderita penyakit mata dapat mengetahui penyakit mata. Keterbatasan pengetahuan di bidang medis, masalah finansial serta kesulitan transportasi untuk ke dokter spesialis mata membuat penderita penyakit mata tidak mendapat penanganan yang tepat. Untuk itu di butuhkan suatu aplikasi yang dapat melakukan aksi seperti dokter spesialis mata. Pada tugas akhir ini, dibuat suatu aplikasi sistem pakar penyakit mata menggunakan metode forward chaining. Forwaid Chaining digunakan karena dapat mendiagnosa penyakit mata dari berbagai gejala yang ada. Forward chaining juga dapat merepresentasikan gejala penyakit mata ke dalam sebuah model grafis. Pengujian dilakukan dengan metode black box. Hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa metode forward chaining dapat memberikan hasil berupa nilai hasil diagnosa jenis penyakit mata berdasarkan gejala yang dipilih. Sistem pakar untuk mendiagnosa penyakit mata dengan metode forward chaining memberikan solusi dalam mengatasi penyakit mata yang diderita serta solusi untuk menangani penyakit mata yang diderita user secara tepat.
BONUS DEMOGRAFI DI INDONESIA : SUATU ANUGERAH ATAU PETAKA Sita Dewi; Dwi Listyowati; Bertha Elvy Napitupulu
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 3 (2018): JISAMAR : Volume 2, Nomor 3, August 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (482.533 KB)

Abstract

Bonus dianalogikan sebagai keuntungan. Bonus Demografi adalah keuntungan ekonomi yang diperoleh karena banyaknya penduduk usia kerja yang merupakan sumber meningkatnya produktivitas. Bonus demografi hanya terjadi 1 kali dalam sejarah perjalanan penduduk yaitu pada saat rasio ketergantungan dibawah 50/100. Bonus demografi dapat membawa keuntungan (anugerah) tetapi juga dapat membawa bencana ( petaka).
METODE QUEUE TREE DALAM MEMBANGUN MANAJEMEN BANDWIDTH BERBASIS MIKROTIK Hendra Supendar; Martua Hami Siregar
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 2 (2018): JISAMAR : Volume 2, Nomor 2, June 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (712.371 KB)

Abstract

Akses jaringan internet saat ini menunjukkan trend yang sangat tinggi, baik di bidang pendidikan, ekonomi, sosial bahkan untuk dunia usaha. Penetrasi yang sangat cepat membuat pengguna internet pun semakin banyak. Demikian juga pada PT. Fesry Jaya Nusantara (PT. FYN) sistem jaringan komputer yang sedang berjalan pada PT. FYN saat ini sudah makin berkembang, namun perkembangan jaringan yang memang dibutuhkan PT. FYN ternyata tidak diimbangi oleh pengaturan penggunaan jaringan internet sehingga jaringan masih terasa lambat dan tidak stabil. Oleh karena itu perlu kiranya diterapkan sebuah metoda yang dapat mengatur akses jaringan karyawan sehingga bandwidth dapat terbagi secara merata ke semua client. Dengan menggunakan metode queue tree berbasis mikrotik maka dapat mengatur penggunaan bandwidth dan meminimalisir penyalahgunaan bandwidth internet. Dengan metode ini juga terbukti dapat membatasi koneksi bandwidth baik ketika download maupun upload.
PENGARUH PELATIHAN DAN KOMPENSASI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN Saprudin Saprudin
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 1 (2018): JISAMAR: Volume 2, Nomor 1, February 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (458.384 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh pelatihan dan kompensasi terhadap kepuasan kerja karyawan di PT Trias Mitra Jaya Manunggal. Sampel penelitian yang digunakan adalah 60 karyawan dengan teknik sampel jenuh. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang dianalisis menggunakan analisa jalur. Hasil analisis menunjukkan bahwa pelatihan berpengaruh langsung terhadap kepuasan kerja dengan koefisien jalur 0,503 dan koefisien determinasi 0,253, kompensasi berpengaruh langsung terhadap kepuasan kerja dengan koefisien jalur 0,573 dan koefisien determinasi 0,328. Berdasarkan penelitian ini maka dapat disimpulkan bahwa pelatihan dan kompensasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja secara signifikan.
PENGARUH KOMPENSASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN Saprudin Saprudin; Riyanto Wujarso
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 4 (2018): JISAMAR : Volume 2, Nomor 4, December 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.176 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh kompensasi dan kepuasan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan di PT Trias Mitra Jaya Manunggal. Sampel penelitian yang digunakan adalah 60 karyawan dengan teknik sampel jenuh. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang dianalisis menggunakan analisa regresi linear. Hasil analisis menunjukkan bahwa kompensasi berpengaruh langsung terhadap produktivitas kerja dengan koefisien jalur 0,386 dan koefisien determinasi 0,149 dan kepuasan kerja berpengaruh langsung terhadap produktivitas kerja dengan koefisien jalur 0,734 dan koefisien determinasi 0,538. Berdasarkan penelitian ini maka dapat disimpulkan bahwa kompensasi dan kepuasan kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja secara signifikan
PEMBUATAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN KUE BERBASIS WEB DENGAN METODE RAD (RAPID APPLICATION DEVELOPMENT) Ita Dewi Sintawati
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 4 (2018): JISAMAR : Volume 2, Nomor 4, December 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (674.535 KB)

Abstract

Salah satu produk dari industri rumahan adalah kue. Kue merupakan cemilan atau makanan ringan yang memiliki cita rasa manis, asin maupun gurih. Biasanya bahan utama pembuat kue adalah tepung. Tepung ini bisa berupa tepung terigu, tepung tapioka, tepung beras, tepung sagu, bahkan ada beberapa kue yang terbuat dari tepung jagung. Mayoritas cara pemasaran produk dari industri rumahan ini dengan cara dijual keliling. Hal ini tentu saja tidak efektif, dikarenakan membuang banyak waktu dan tenaga, serta belum tentu produk yang dibawa-bawa tersebut terjual habis. Hal ini yang membuat penulis tertarik untuk membangun sebuah web sebagai media promosi dan transaksi dalam menjual kue.Adapun metode yang digunakan adalah RAD (Rapid Application Development). Metode ini mempunyai 4 (empat) tahapan penting yaitu: Fase perencanaan syaratsyarat, Fase perancangan, Fase konstruksi dan fase pelaksanaan. Sistem ini dibuat dan di rancang dengan bahasa pemograman PHP, dan menggunakan editor Macromedia Dreamweaver serta menggunakan MySQL sebagai perancangan databasenya. Diharapkan sistempenjualan kue berbasis web ini dapat membantu kegiatan operasional produksi, promosi dan transaksi menjadi lebih baik, lebih memudahkan dalam bertansaksi dan mendapatkan laporan penjualan dan pendapatan lebih akurat dan terperinci. Kata kunci : Sistem Informasi Penjualan Kue, RAD, Web
FILSAFAT LOGIKA DAN ONTOLOGI ILMU KOMPUTER Verdi Yasin; Muhammad Zarlis; Mahyuddin K.M. Nasution
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 2 No 2 (2018): JISAMAR : Volume 2, Nomor 2, June 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (587.756 KB)

Abstract

Logika adalah metode atau teknik yang diciptakan untuk meneliti ketepatan penalaran serta mengkaji prinsipprinsip penalaran yang benar dan penarikan kesimpulan yang absah. Ilmu logika berhubungan dengan kalimatkalimat (argumen) dan hubungan yang ada diantara kalimat-kalimat tersebut. Tujuannya adalah memberikan aturan-aturan sehingga orang dapat menentukan apakah suatu kalimat bernilai benar. Kalimat yang dipelajari dalam logika bersifat umum, baik bahasa sehari-hari maupun bukti matematika yang didasarkan atas hipotesahipotesa. Oleh karena itu aturan-aturan yang berlaku di dalamnya haruslah bersifat umum dan tidak tergantung pada kalimat atau disiplin ilmu tertentu. Ilmu logika lebih mengarah dalam bentuk sintaks-sintaks daripada arti dari kalimat itu sendiri. Secara umum logika dibedakan menjadi dua yaitu Logika Pasti dan Logika Tidak Pasti. Logika pasti meliputi Logika Pernyataan (Propotitional Logic), Logika Predikat (Predicate Logic), Logika Hubungan (Relation Logic) dan Logika Himpunan. Sedangkan logika tidak pasti meliputi Logika Samar atau kabur (Fuzzy Logic). Logika Pernyataan membicarakan tentang pernyataan tunggal dan kata hubungnya sehingga didapat kalimat majemuk yang berupa kalimat deklaratif. Logika Predikat menelaah variabel dalam suatu kalimat, kuantifikasi dan validitas sebuah argumen. Logika Hubungan mempelajari hubungan antara pernyataan, relasi simetri, refleksif, antisimtris, dll. Logika himpunan membicarakan tentang unsur-unsur himpunan dan hukum-hukum yang berlaku di dalamnya.

Page 4 of 41 | Total Record : 408