cover
Contact Name
indah dwi sartika
Contact Email
indahdwisartika@radenfatah.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
raudhatulathfal@radenfatah.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
ISSN : 25812793     EISSN : 25812793     DOI : -
Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini is a peer-reviewed journal which is published by PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Raden Fatah Palembang. Then, the articles will be sent to the Mitra Bebestari/ peer reviewer and will go to the next selection by Blind Preview Process. Publishes biannually in June and December. This Journal publishes current original research on problems of early childhood, education, parenting, media, Islamic education, religion, humanities, and development (religion, social Emotional, physic, motoric, art, language, cognitive).
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 2 (2018): Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini" : 6 Documents clear
PENINGKATAN KEMAMPUAN PENGENALAN KONSEP BILANGAN MELALUI MEDIA BULLETIN BOARD Indah Dwi Sartika
Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol 2 No 2 (2018): Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Publisher : PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/ra.v2i2.2844

Abstract

Penelitian tindakan ini bertujuan untuk menggambarkan proses dan hasil dalam meningkatkan kemampuan pengenalan konsep bilangan anak kelompok A PAUD Wesley Mandiri, Lampung Utara melalui penerapan media bulletin board. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan dengan model Kemmis dan Taggart, yang meliputi perencanaan, tindakan dan observasi, refleksi. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok A PAUD Wesley Mandiri yang berjumlah 12 orang anak. Penelitian dilakukan dalam dua siklus yang terdiri dari delapan pertemuan pada setiap siklus. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah analisis data kualitatif dan analisis data kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan pengenalan konsep bilangan anak-anak mengalami peningkatan setelah diterapkan media bulletin board. Skor kemampuan membaca permulaan anak pada pra siklus sebesar 31,75, siklus I sebesar 40,33, dan siklus II sebesar 47,33. Hasil tersebut memberikan implisasi bahwa kemampuan pengenalan konsep bilangan dapat ditingkatkan melalui media bulletin board. Kata Kunci: kemampuan pengenalan konsep bilangan, bulletin board, penelitian tindakan
PENGARUH VIDEO CERITA IPIN DAN UPIN TERHADAP KEMAMPUAN MENYIMAK DAN BERBICARA PADA ANAK TAMAN KANAK-KANAK KELOMPOK A KECAMATAN NGAWI KABUPATEN NGAWI Elisa Novie Azizah
Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol 2 No 2 (2018): Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Publisher : PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/ra.v2i2.2845

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji: (1) pengaruh video cerita Ipin dan Upin terhadap kemampuan menyimak pada anak TK kelompok A, (2) pengaruh video cerita Ipin dan Upin terhadap kemampuan berbicara pada anak TK kelompok A, (3) pengaruh video cerita Ipin dan Upin terhadap kemampuan menyimak dan berbicara pada anak TK kelompok A. Penelitian ini menggunakan pola rancangan Quasi Eksperimental dengan desain penelitian Non equivalent Control Group Design. Penelitian ini dilaksanakan di TK Al Huda dan TK Dharmawanita Beran pada anak kelompok A. Data yang diperoleh dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi dianalisis menggunakan analisis statistik uji Manova SPSS versi 23 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) berdasarkan uji Manova yang menghasilkan nilai sig = 0,000 yang jauh dibawah 0,05 maka 0,000 < 0,05 sehingga hipotesis video cerita Ipin dan Upin terhadap kemampuan menyimak pada anak TK kelompok A dapat diterima, (2) berdasarkan uji Manova yang menghasilkan nilai sig = 0,000 yang jauh dibawah 0,05 maka 0,000 < 0,05 sehingga hipotesis video cerita Ipin dan Upin terhadap kemampuan berbicara pada anak TK kelompok A dapat diterima, (3) berdasarkan uji Manova yang menghasilkan nilai sig = 0,000 yang jauh dibawah 0,05 maka 0,000 < 0,05 sehingga hipotesis video cerita Ipin dan Upin terhadap kemampuan menyimak dan berbicara pada anak TK kelompok A dapat diterima. Kata Kunci: kemampuan menyimak dan berbicara, media video cerita Ipin dan Upin
GAMBARAN IKLIM KERJA GURU TK PADA TK DI KECAMATAN AIR HANGAT KABUPATEN KERINCI Besti Usmafidini
Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol 2 No 2 (2018): Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Publisher : PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/ra.v2i2.2846

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan iklim kerja guru TK yang dilihat dari gambaran hubungan yang terjalin dan keterbukaan dalam komunikasi antara sesama guru dan antara guru dengan kepala sekolah, serta gambaran kebebasan dalam bekerja guru TK pada TK di Kecamatan Air Hangat Kabupaten Kerinci. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek peneli-tian dalam penelitian ini adalah semua guru TK pada TK di Kecamatan Air Hangat Kabupaten Kerinci yang berjumlah 20 orang dan semuanya dijadikan responden penelitian. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan teknik analisis data menggunakan perhitungan persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) hubungan yang terjalin antara sesama guru dan antara guru dengan kepala sekolah pada TK di Kecamatan Air Hangat Kabupaten Kerinci sudah baik, (2) keterbukaan dalam komunikasi antara sesama guru dan antara guru dengan kepala sekolah pada TK di Kecamatan Air Hangat Kabupaten Kerinci sudah baik, (3) kebebasan dalam bekerja guru TK pada TK di Kecamatan Air Hangat Kabupaten Kerinci sudah baik. Kata Kunci: iklim kerja, guru TK, TK
IMPLEMENTASI TOLERANSI BERAGAMA PADA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI Jumiatmoko Jumiatmoko
Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol 2 No 2 (2018): Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Publisher : PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/ra.v2i2.2847

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan kegiatan pembiasaan dalam implementasi toleransi beragama, (2) Mendeskripsikan pengembangan kurikulum dalam mendukung implementasi toleransi beragama, (3) Mendeskripsikan peran guru kelas dan agama dalam melaksanakan pembinaan toleransi beragama, dan (4) Mendeskripsikan peran orang tua dalam mendukung implementasi toleransi beragama. Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan Kualitatif deskriptif. Objek penelitian ini adalah Implementasi toleransi beragama dengan narasumber kepala sekolah, guru kelas, guru agama, orang tua dan anak. Analisis data yang digunakan yaitu analisis model interaktif Miles dan Huberman. Data penelitian ini diperoleh melalui wawancara mendalam, pengamatan terlibat, dan analisis dokumen. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa implementasi toleransi beragama di TK Negeri Pembina Karangmalang Sragen dilaksanakan melalui (1) Kegiatan pembiasaan, berupa Bina Agama Pagi, berdoa bersama sebelum dan sesudah belajar, serta berdoa bersama sebelum dan sesudah makan, (2) Kurikulum yang mengandung unsur penanaman dan pengembangan sikap toleransi dengan bobot muatan 43,99 % dari keseluruhan bobot kurikulum, (3) Guru kelas yang memiliki peran untuk melaksanakan pembinaan toleransi beragama secara terstruktur dan tidak terstruktur, (4) Guru agama yang memiliki peran untuk memberikan materi, pesan, dan pembiasaan terkait toleransi beragama, (5) Orang tua yang memiliki peran untuk menyamakan persepsi, membangun komitmen, dan berperan serta dalam kegiatan implementasi toleransi beragama. Kata Kunci: toleransi, agama, PAUD
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS MELALUI MEDIA PLAY DOUGH Yecha Febrieanitha Putri
Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol 2 No 2 (2018): Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Publisher : PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/ra.v2i2.2848

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui apakah kemampuan motorik halus dapat ditingkatkan melalui media play dough. Penelitian dilaksanakan pada kelompok A PAUD Adzkiyah Desa Sukarami dengan jumlah anak yaitu 12 orang yang dilaksanakan tahun 2018. Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian tindakan kemmis dan taggart dengan menggunakan 2 siklus masing-masing siklus dilakukan 3 pertemuan. Setiap pertemuan dilakukan dengan empat kegiatan yaitu. Perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Analisis data menggunakan analisis data analisis data kuantitatif dan analisis data kualitatif. Analisis data kuantitatif diperoleh dari diskripsi nilai pra-siklus, siklus satu dan siklus dua. Sedangkan analisis data kualitatif diperoleh dari catatatan lapangan, catatan dokumentasi dan catatan wawancara dengan menggunakan empat bagian yaitu data reduction, data display dan data kesimpulan. Hasil dari penelitian kemampuan motorik halus melalui media play dough di kelompok A PAUD Adzkiyah Desa Sukarami mengalami peningkatan pada setiap siklusnya. Nilai pada siklus 1 yaitu sebesar 61,17% kemudian meningkat ke siklus 2 menjadi 80,08%. Kata Kunci: kemampuan motorik halus, media play dough
PERSEPSI GURU PAUD TERHADAP FAKTOR-FAKTOR YANG MENGHAMBAT DALAM MELAKSANAKAN PEMBELAJARAN DI PAUD SE-KECAMATAN UJAN MAS KABUPATEN KEPAHIANG Prety Citra Pratesi
Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol 2 No 2 (2018): Raudhatul Athfal: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Publisher : PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/ra.v2i2.2849

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah persepsi guru PAUD terhadap faktor-faktor yang menghambat dalam melaksanakan pembelajaran pada aspek pengelolaan kelas, aspek media dan sumber belajar, aspek metode dan strategi pembelajaran, serta aspek bahan belajar dan penilaian pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan persepsi guru PAUD terhadap faktor-faktor yang menghambat dalam melaksanakan pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik Total Sampling, dengan sampel yang berjumlah 34 guru PAUD di Kecamatan Ujan Mas. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan kuisioner. Berdasarkan hasil dan pembahasan hasil penelitian maka dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Persepsi guru PAUD pada aspek pengelolaan kelas tergolong tinggi, 2. Persepsi guru PAUD pada aspek media dan sumber belajar tergolong tinggi, 3. Persepsi guru PAUD pada aspek metode dan strategi pembelajaran tergolong tinggi, dan 4. Persepsi guru PAUD pada aspek bahan belajar dan penilaian pembelajaran tergolong sangat tinggi. Dari kesimpulan ini, disarankan kepada guru untuk mengikuti pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan kompetensi melaksanakan pembelajaran. Kata Kunci: persepsi, guru PAUD, pembelajaran

Page 1 of 1 | Total Record : 6