cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Instructional Development Journal
ISSN : 26571536     EISSN : 26861267     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Instructional Development Journal (IDJ) (2657-1536) pertama kali pada tahun 2018 diterbitkan oleh Center for Instructional Development (CiD) Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Instructional Development Journal (IDJ) terbit 2 (dua) kali setahun pada bulan Juli dan Januari, berisi tulisan/artikel hasil pemikiran dan hasil penelitian yang ditulis oleh para pakar, ilmuwan, praktisi, dan pengkaji dalam disiplin ilmu kependidikan dan pembelajaran.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 2 (2023): IDJ" : 7 Documents clear
Pengaruh Dukungan Sosial Keluarga terhadap Literasi Keuangan Siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Siak Hulu Emilia Susanti; Suhertina Suhertina; Yasnel Yasnel
Instructional Development Journal Vol 6, No 2 (2023): IDJ
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/idj.v6i2.25467

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh dukungan sosial keluarga terhadap tingkat literasi keuangan siswa di Sekolah Menengah Negeri Atas 2 Siak Hulu. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif. Adapun metode kuantitatif dapat diartikan sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivesme, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, pengumpulan data menggunakan instrument penelitian. populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X di SMA Negeri 2 Siak Hulu yang berjumlah 452 siswa. jumlah sampel Penelitian yang dilakukan oleh penulis jumlah sampel 208 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Proportional Stratified Random Sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Deskriptif Kuantitatif, perubahan data Ordinal ke data Interval, Uji Linearitas, Uji Normalitas, regresi linear sederhana dan Uji Korelasi. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa dukungan sosial keluarga terhadap literasi keuangan siswa pada mata pelajaran ekonomi tergolong Baik yaitu 73.09%. Tergolong baik karena berada pada rentang interval 61% - 80% dikategorikan baik. Dapat diketahui bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara dukungan sosial keluarga terhadap literasi keuangan siswa sebesar 0,427 atau 42.7% terhadap literasi keuangan siswa pada mata pelajaran ekonomi sedangkan sisanya 57.3% diterangkan oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
An Exploration of Students’ Foreign Language Speaking Anxiety in Classroom Presentation at SMAN 1 Kampar Timur Sellina Rosa Zumarnis; Zelly Putriani
Instructional Development Journal Vol 6, No 2 (2023): IDJ
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/idj.v6i2.25468

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat kecemasan berbicara siswa dalam bahasa asing dan faktor-faktor yang berkontribusi terhadapnya dalam presentasi kelas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus di SMAN 1 Kampar Timur pada tahun ajaran 2022-2023. Sebanyak empat siswa kelas sepuluh dijadikan sampel penelitian dengan menggunakan purposive sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner, observasi, dan wawancara satu lawan satu. Kuesioner FLCAS (Foreign Language Classroom Anxiety Scale) digunakan untuk mengukur tingkat kecemasan berbicara siswa. Hasilnya menunjukkan bahwa siswa mengalami tingkat kecemasan yang bervariasi, termasuk tingkat sangat cemas dan cemas. Dalam analisis data, delapan faktor yang berkontribusi terhadap kecemasan berbicara siswa diidentifikasi. Faktor-faktor ini meliputi kurangnya rasa percaya diri, tata bahasa yang kurang baik, pengucapan yang buruk, ketakutan akan membuat kesalahan, ketakutan akan dicemooh, ketakutan akan penilaian negatif, kurangnya persiapan, dan ketakutan akan ujian. Hasil penelitian ini juga menyoroti pentingnya keterampilan tata bahasa dalam mengatasi kecemasan berbicara siswa. Terakhir, penelitian ini menyimpulkan bahwa kecemasan berbicara siswa tidak dapat hanya dinilai dari tingkat kecemasannya, melainkan juga harus mempertimbangkan faktor-faktor yang berkontribusi terhadapnya. Salah satu faktor utama adalah kurangnya persiapan untuk presentasi di kelas.
Hubungan Motivasi dan Kompetensi dengan Kinerja Guru PNS Sekolah Dasar Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu pada Era New Normal Indarti Indarti; Rian Vebrianto; Joko Purwanto
Instructional Development Journal Vol 6, No 2 (2023): IDJ
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/idj.v6i2.25400

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi hubungan antara motivasi dan kompetensi dengan kinerja guru PNS Sekolah Dasar di Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu, terutama dalam konteks Era New Normal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan mengumpulkan data melalui survei menggunakan kuesioner kepada guru-guru PNS di sekolah dasar yang ditunjuk sebagai responden. Analisis data dilakukan dengan teknik statistik deskriptif dan analisis regresi untuk menentukan apakah ada hubungan yang signifikan antara motivasi, kompetensi, dan kinerja guru. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang faktor-faktor yang memengaruhi kinerja guru PNS di Era New Normal, sehingga dapat memberikan masukan bagi pihak-pihak terkait dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dasar di wilayah tersebut.
Pengaruh Literasi Ekonomi terhadap Sikap Hemat Siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Siak Hulu Emilia Susanti; Nurzena Nurzena; Herlina Herlina; Murny Murny; Anaka Avava
Instructional Development Journal Vol 6, No 2 (2023): IDJ
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/idj.v6i2.25469

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh literasi ekonomi terhadap sikap hemat siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Siak Hulu. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah siswa kelas X1 sampai X12 di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Siak Hulu dengan jumlah populasi sebanyak 452 siswa. Jumlah sampel penelitian yang dilakukan oleh penulis jumlah sampel 208 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Proportional Stratified Random Sampling. Teknik analisis data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Deskriptif Kuantitatif, Perubahan data Ordinal ke data Interval, Uji Linearitas, Uji Normalitas, dan Uji Korelasi. Dapat disimpulkan bahwa korelasi literasi ekonomi terhadap sikap hemat siswa adalah sebesar 0,389 dengan tingkat probabilitas 0,000. Oleh karena itu probabilitas lebih kecil dari 0.05, maka Ho ditolak Ha diterima. Variasi variabel literasi ekonomi terhadap sikap hemat siswa mampu menjelaskan sebesar 15,1% sedangkan sisanya 84,9% dipengaruhi atau dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan di dalam penelitian ini.TRANSLATE with x EnglishArabicHebrewPolishBulgarianHindiPortugueseCatalanHmong DawRomanianChinese SimplifiedHungarianRussianChinese TraditionalIndonesianSlovakCzechItalianSlovenianDanishJapaneseSpanishDutchKlingonSwedishEnglishKoreanThaiEstonianLatvianTurkishFinnishLithuanianUkrainianFrenchMalayUrduGermanMalteseVietnameseGreekNorwegianWelshHaitian CreolePersian //  TRANSLATE with COPY THE URL BELOW Back EMBED THE SNIPPET BELOW IN YOUR SITE Enable collaborative features and customize widget: Bing Webmaster PortalBack//
Peningkatan Prestasi Belajar Siswa melalui Penggunaan Media Benda Asli pada materi Bangun Ruang Siswa Kelas IX-4 SMPN 1 Tanah Merah Tahun Pelajaran 2016/2017 Susi Tri Rahayu
Instructional Development Journal Vol 6, No 2 (2023): IDJ
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/idj.v6i2.25951

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran bangun ruang di sekolah menengah pertama dengan memanfaatkan media pembelajaran benda asli, khususnya bangun tabung dan kerucut dalam ukuran sebenarnya. Penelitian dilakukan dalam tiga siklus dengan perencanaan dan tindakan yang disesuaikan berdasarkan hasil observasi pada siklus sebelumnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran benda asli signifikan dalam meningkatkan partisipasi siswa dalam proses pembelajaran. Terdapat peningkatan yang nyata dalam kategori kesiapan belajar, interaksi antar siswa, interaksi siswa dan guru, serta pemahaman materi pada siklus ketiga. Penelitian ini memberikan implikasi penting untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran dengan memanfaatkan sumber daya di sekitar kita.
Pengaruh Media Pembelajaran Index Card Match (ICM) terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X IPS SMAN 2 Tapung Hilir pada Materi Pembentukan Tanah Fatimah Depi Harahap; Syarifuddin Syarifuddin; Essi Fatdayanti Sirait
Instructional Development Journal Vol 6, No 2 (2023): IDJ
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/idj.v6i2.25486

Abstract

Penelitian ini berawal dari rumusan masalah Pengaruh Media Pembelajaran Index Card Match (ICM) terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X IPS SMAN 2 Tapung Hilir Pada Materi Pembentukan Tanah. Penelitian ini di latar belakangi dari rendahnya hasil belajar siswa dan kurangnya variasi media yang digunakan dalam proses pembelajaran. Penelitian ini menggunakkan pendekatan kuantitatif dengan metode quasi eksperimen . Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas X IPS 3 yang berjumlah 36 orang sebagai kelas eksperimen dan kelas X IPS 2 yang berjumlah 36 orang sebagai kelas kontrol, Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes. Analisis data dilakukan dengan menggunakan statistik parametrik, dengan uji t- test. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil belajar siswa yang mengalami peningkatan dengan menggunakan media pembelajaran Index Card Match (ICM). Hal ini dapat dilihat dari nilai rata- rata pretest yaitu sebesar 60,42 menjadi 83,89 pada nilai postest. Maka terdapat pengaruh Media Index Card Match (ICM) terhadap hasil belajar siswa kelas X IPS 3 SMAN 2 Tapung Hilir adalah 38,8%.TRANSLATE with x EnglishArabicHebrewPolishBulgarianHindiPortugueseCatalanHmong DawRomanianChinese SimplifiedHungarianRussianChinese TraditionalIndonesianSlovakCzechItalianSlovenianDanishJapaneseSpanishDutchKlingonSwedishEnglishKoreanThaiEstonianLatvianTurkishFinnishLithuanianUkrainianFrenchMalayUrduGermanMalteseVietnameseGreekNorwegianWelshHaitian CreolePersian //  TRANSLATE with COPY THE URL BELOW Back EMBED THE SNIPPET BELOW IN YOUR SITE Enable collaborative features and customize widget: Bing Webmaster PortalBack//   This page is in Japanese Translate to English    AfrikaansAlbanianAmharicArabicArmenianAzerbaijaniBengaliBulgarianCatalanCroatianCzechDanishDutchEnglishEstonianFinnishFrenchGermanGreekGujaratiHaitian CreoleHebrewHindiHungarianIcelandicIndonesianItalianJapaneseKannadaKazakhKhmerKoreanKurdish (Kurmanji)LaoLatvianLithuanianMalagasyMalayMalayalamMalteseMaoriMarathiMyanmar (Burmese)NepaliNorwegianPashtoPersianPolishPortuguesePunjabiRomanianRussianSamoanSimplified ChineseSlovakSlovenianSpanishSwedishTamilTeluguThaiTraditional ChineseTurkishUkrainianUrduVietnameseWelsh Always translate Japanese to EnglishPRO Never translate Japanese Never translate ejournal.uin-suska.ac.id
Analisis Kurikulum Diniyah Al-Washliyah di Madrasah Aliyah Al-Qismu ‘Aliy Medan M. Rizqi Aslami Purba; Siti Halimah; Salminawati Salminawati; Maya Siti Sakdah
Instructional Development Journal Vol 6, No 2 (2023): IDJ
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/idj.v6i2.26411

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi: 1) konteks kurikulum Diniyah al-Washliyah di madrasah Aliyah al-Qismu Al 'Aliy Medan, 2) Masukan organisasi terhadap kurikulum Diniyah al-Washliyah di Madrasah Aliyah al-Qismu Al 'Aliy Madrasah Medan, 3) Proses implementasi kurikulum Diniyah al-Washliyah di Madrasah Aliyah al-Qismu Al 'Aliy Medan, 4) Produk kurikulum Diniyah al-Washliyah di Madrasah Aliyah al-Qismu Al 'Aliy Medan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan diperoleh hasil sebagai berikut: 1) Konteks kurikulum diniyah al-washliyah berpedoman pada kerangka kualifikasi nasional (KKNI) dan sibghah al-washliyah oleh dewan besar al jam'iyatul washliyah, 2 ) Masukan terhadap penyelenggaraan kurikulum Diniyah al-Washliyah di madrasah Aliyah al-Qismu Al 'Aliy Medan mengutamakan pendidikan ilmu agama Islam serta peningkatan pengetahuan dan keterampilan pendidikan guru agama yang berwawasan keilmuan. 3) Implementasi Diniyah Kurikulum al-Washliyah pada madrasah Aliyah al-Qismu Al 'Aliy Medan memadukan kurikulum dasar dengan SK 3 Menteri tahun 1975 yang mewajibkan komposisi kurikulum madrasah terdiri dari 70% mata pelajaran umum sekuler dan 30% mata pelajaran agama Islam 4) Kurikulum Diniyah al-Washliyah pada madrasah Aliyah al-Qismu Al 'Aliy Medan digabungkan dengan SKB 3 Menteri menjadi Al-Qur'an-Hadits, Aqidah-Akhlak, Fikih, SKI, Pendidikan, Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia, Arab, Inggris, Matematika , Sains, Ilmu Pengetahuan Sosial, Seni Budaya, Pendidikan Jasmani, Olah Raga, dan Kesehatan, Teknologi Informasi dan Komunikasi, Muatan Lokal dan (Kealwashliyahan).

Page 1 of 1 | Total Record : 7