cover
Contact Name
Sumardi Sadi
Contact Email
jurnalteknikumt@gmail.com
Phone
+6281328193939
Journal Mail Official
mardiesadi99@gmail.com
Editorial Address
Jl. Perintis Kemerdekaan I No 33 Cikokol Kota Tangerang
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
JURNAL TEKNIK
ISSN : 23028734     EISSN : 25810006     DOI : http://dx.doi.org/10.31000/jt.v9i2
Jurnal Teknik merupakan kumpulan artikel dari berbagai program studi keteknikan dan Education, Sains dan Teknologi, yaitu Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Sipil, Teknik Industri dan Teknik Informatika, Teknologi Kelautan, Teknologi Perikanan Laut, Teknologi Pertanian, atau artikel program studi keteknikan lainnya. P-ISSN 2302-8734 dan E-ISSN : 2581-0006. Jurnal Teknik menerima artikel dari khalayak umum dibidang keteknikan, baik regional maupun nasional, semua jurnal akan diproses sesuai prosedur publikasi ojs yang berlaku. Pada edisi volume 8 semua artikel yang masuk dibatasi dengan plagiarisme cheker masimal 30%, untuk edisi berikutnya vol 9 dan seterusnya semua artikel dibatasi oleh plagliarisme cheker maksimum 20%. Artikel harus langsung disubmit oleh penulis dengan email penulis.
Articles 13 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019" : 13 Documents clear
PERENCANAAN KESEIMBANGAN LINI (LINE BALANCING) UNTUK MENINGKATKAN EFISIENSI LINTASAN KERJA PERKAITAN ELEVATOR PADA PT HYUNDAI ELEVATOR INDONESIA Hermanto Hermanto
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1581

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk memperbaiki keseimbangan lini pada perakitan elevator PT Hyundai Elevator Indonesia dengan menggunakan metode line balancing. Satu metode yang digunakan yaitu metode Metode Rangked Positional Weights (RPW),. Pada penelitian ini peneliti mengusulkan perbaikan keseimbangan lini untuk meningkatkan efisiensi lintasan pada perakitan elevator di PT Hyundai Elevator Indonesia. Setelah peneliti melakukan pengolahan data dengan menggunakan metode line balancing yang diusulkan, penulis dapat menarik kesimpulan dari metode line balancing perhitungan dengan menggunakan metode kill - bridge Weston heuristic (KWH), dengan balace delay sebesar 4%, smoothing indeks 35 menit dan efisiensinya 96%  Sehingga hasil yang di dapat bisa sebagai perencanaan keseimbangan lini untuk meningkatkan efisiensi kerja pada PT Hyundai Elevator Indonesia.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI PENJUALAN BERBASIS WEB DENGAN PHP DAN MYSQL PADA TOKO ROYALTI Sri Mulyati
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1599

Abstract

Kemajuan teknologi yang mengalami perkembangan yang pesat memiliki dampak bagi hampir semua aspek kehidupan. Seiring dengan perkembangan tersebut, hampir semua perusahaan maupun organisasi terus mengikuti perkembangan dan mengantisipasi serta mengatasi tantangan kemajuan tersebut. Sehingga banyak yang memanfaatkan kecanggihan teknologi contohnya dalam bidang administrasi. Pada Toko Royalti sistem administrasi penjualannya nya masih secara manual, oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem aplikasi yang bertujuan untuk merekap dan mengelola data dan aplikasi yang dimaksud adalah aplikasi sistem administrasi penjualan. Aplikasi administrasi ini dibuat menggunakan bahasa pemograman PHP dan MYSQL dengan menggunakan metode waterfall. Aplikasi berbasis web ini bertujuan untuk memudahkan dan juga menghemat waktu pengguna dalam mengakses aplikasi tersebut sehingga sangat membantu pengguna dalam proses administrasi
SIMULASI PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SAMPAH DI STT PLN SEBAGAI BAGIAN DARI LISTRIK KERAKYATAN (LK) Rizqia Cahyaningtyas; Abdul Haris; Puji Puji; Rosidah Rosidah; Luqman Luqman
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1593

Abstract

Listrik Kerakyatan adalah suatu gagasan untuk mengelola tenaga listrik dari sumber daya yang ada disekitar masyarakat, dengan menghimpun dan memanfaatkan berbagai teknologi sederhana dan murah yang cocok untuk dikelola oleh masyarakat awam. Bahan bakar utama dari Listrik Kerakyatan yang saat ini dikelola oleh STT PLN adalah Sampah perkotaan dan energi yang berasal dari Bio Massa. dan pengelolaan sampah ini pun sangat baik apabila dikembangkan baik diperkotaan, di daerah pedesaan serta daerah terpencil. Tentunya hal ini sangat relevan dengan kondisi Indonesia yang darurat penanggulangan sampah perkotaan, serta krisis energi listrik. Model listrik kerakyatan yang sudah dimatangkan ini masih memiliki kendala mengenai sosialisasi ke masyarakat luas, Salah satu masalah yang dihadapi adalah media untuk menjelaskan kepada masyarakat mengenai siklus atau arus pengubahan bahan sampah menjadi energi listrik. Model simulasi dianggap sebagai model yang sangat cocok untuk menyampaikan informasi yang dapat menjadi pengetahuan untuk masyarakat luas mengenai listrik kerakyatan. Tahapan pembuatan Simulasi Listrik Kerakyatan ini  menggunakan metode  Multimedia Development Life Cycle (MDLC) dimulai dengan konsep, rancangan, pengumpulan material bahan-bahan multimedia yang digunakan, pembuatan, pengujian sampai dengan distribusi. Dengan bahasa pemrograman VB.net dan 3D Studio Max untuk membangun aplikasi simulasi.
UJI KADAR GAS METAN SAMPAH ORGANIK PASAR TARUMANEGARA MENGGUNAKAN RANCANG BANGUN TONG SAMPAH LISTRIK TERINTEGRASI SENSOR SEBAGAI POTENSI SUMBER ENERGI ALTERNATIF Alhara Yuwanda
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1598

Abstract

Energi dapat dihasilkan dari beberapa sumber yang dikumpulkan dan dipanen dengan konversi menjadi listrik. Salah satu media nya adalah elektrolisis dari limbah organik. Tetapi diperlukan pebaharuan untuk membuat sistem dengan terintegrasi komputer. Mesin pengolah limbah organik yang terintegrasi dengan sensor suhu dan kelembaban ini dikembangkan karena kebutuhan solusi alternative. Digunakan Sensor DHT 11dan Sensor MQ4 untuk menguji kelembaban dan metan. Grafik menunjukan peningkatan dan penurunan gas yang dihasilkan. Hasil dari grafik puncak optimal yang dihasilkan.pada hari ke 8 yaitu sebesar 2650 ppm dengan volume tong digester satu galon sebanyak 19 Liter. Hal tersebut sesuai dengan suhu dan kelembapan yang dihasilkan yaitu pada hari ke 8 dan 9. Hasil ini dapat menjadi dasar petani yang memproduksi gas metan dan metode dari prototype ini untuk mengevaluasi gas metan yang dihasilkan. 
RANCANG BANGUN APLIKASI ANDROID UNTUK KONTROL LAMPU GEDUNG MENGGUNAKAN MEDIA BLUETOOTH BERBASIS ARDUINO UNO Andri Susanto
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1594

Abstract

Dalam suatu gedung lampu adalah salah satu dari Bagian yang penting, untuk mempermudah mengendalikan lampu gedung digunakan perantara Bluetooth yang terintegrasi pada Android dan Arduino. Keseluruhan alat ini dibagi menjadi beberapa bagian yaitu terdiri atas handphone android, modul bluetooth HC-05, mikrokontroller arduino uno R3, modul relay, dan lampu. Alat ini bekerja saat Bluetooth handphone menyambungkan koneksi ke Bluetooth HC-05, dari Bluetooth HC-05 kemudian ke mikrokontroler untuk memproses perintah, dari mikrokontroler kemudian ke modul relay yang bekerja sebagai pengganti saklar yang berfungsi untuk menghidupkan atau mematikan lampu yang di inginkan. Hasil penelitian yang menggunakan metode blackbox menunjukkan bahwa Aplikasi pada Android dapat berkomunikasi dengan arduino dengan jarak <12 meter. Aplikasi yang dibuat dapat melakukan 3 perintah yaitu dengan perintah tombol(ON/OFF), perintah suara(speech recognition), dan perintah countdown timer. Alat  ini telah teruji dan bisa dijadikan media android smartphone light controller via koneksi Bluetooth tanpa harus menekan tombol lampu.
RANCANG BANGUN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN JUMLAH PRODUKSI MENGGUNAKAN METODE FUZZY TSUKAMOTO Rohmat Taufiq
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1589

Abstract

Industri konveksi baju adalah suatu perusahaan yang menghasilkan pakaian jadi seperti pakaian wanita, pakaian pria, pakaian anak – anak, pakaian olahraga maupun pakaian – pakaian politik. Industri konveksi bisa dibilang perusahaan yang sedang karena tenaga kerjanya masih dibilang sedikit. Ketidak-stabilannya pemesanan yang tinggi pada waktu tertentu dan rendah pada waktu tertentu mengakibatkan sulitnya menentukan jumlah produksi yang tepat. Ketidaktepatan jumlah produksi sangat berpengaruh terhadap tingkat kerugian yang diakibatkan kurangnya pekerja, karena jumlah produksi barang yang terlalu rendah ataupun berlebihan. Masalah ini bisa diselesaikan dengan mengembangkan sebuah aplikasi dalam sistem pendukung keputusan. Adapun teknik yang dapat diterapkan dalam mengembangkan sistem pendukung keputusan ini adalah fuzzy Tsukamoto. Aplikasi ini diterapkan dalam menentukan jumlah produksi, dengan variabel permintaan, pekerja dan produksi. Setiap variabel terdiri dari dua himpunan yang di kombinasikan hingga diperoleh sembilan aturan fuzzy, yang selanjutnya digunakan dalam tahap inferensi. Pada tahap inferensi, dicari nilai keanggotaan anteseden (α) dan nilai perkiraan jumlah produksi (z) dari setiap aturan. Jumlah barang yang akan diproduksi (Z) dicari dengan metode defuzzifikasi rata-rata terpusat. Dalam penelitian ini dibuktikan dengan tabel perbandingan antara perhitungan manual dengan perhitungan sistem, dan didapatkan hasil persentase kebenaran dari sistem ini adalah sebesar 96%.
ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK BOS ROTOR PADA PROSES MESIN CNC LATHE DENGAN METODE SEVEN TOOLS Endi Haryanto
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1595

Abstract

Masalah yang sering terjadi pada PT X ialah produk cacat yang dapat meningkatkan biaya sehingga terjadi pemborosan. Tujuan dari penelitian ini adalah ini adalah untuk membantu perusahaan dalam mencapai standar kualitas yang sudah ditetapkan dan mengurangi pemborosan yang terjadi karena produk cacat. Metode yang digunakan untuk meningkatkan kualitas pada PT X ialah seven tools. Terdapat 7 alat analisis dalam metode seven tools, yaitu : check sheet, scatter diagram, fishbone diagram, pareto diagram, flow chart, histogram, control chart. Flow chart berfungsi untuk memperlihatkan alur produksi pada PT. X sehingga dapat mempermudah proses analisis selanjutnya. Check sheet dan histogram berfungsi untuk menyajikan data lengkap produk cacat berdasarkan jenis cacatnya. Control chart berfungsi untuk memonitor produk cacat yang keluar dari batas kendali yang sudah ditentukan. Scatter diagram berfungsi untuk memperlihatkan apakah beberapa variabel yang diambil memiliki hubungan. Pareto chart berfungsi untuk dapat memperlihatkan jenis produk cacat mana yang paling dominan sehingga dapat dilakukan tindakan terhadap produk cacat yang dominan tersebut. Fish-bone diagram berfungsi untuk membantu mencari faktorfaktor yang menjadi penyebab terjadinya produk caca
USULAN PERBAIKAN TATA LETAK FASILITAS PRODUKSI YARN PROCESSING DENGAN METODE SYSTEMATIC LAY OUT PLANNING (STUDI KASUS DI PT. AP Tbk.) Tina Hernawati Suryatman; Hartono Hartono; Rifqi Maulana Fadil
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1624

Abstract

PT. AP Tbk. A company engaged in the integrated textile industry, one of the companies that produce various types of high-quality production in yarn manufacturing. Problems that occur at PT. AP Tbk. Superior in yarn processing facilities. In the layout production facility has not been used optimally, location settings are not optimal. found a step back that caused the distance to be far away. For that, it is necessary to restructure the layout of these machines so that the total distance of material handling is faster. Based on the results of research and data processing using a systematic Layout Lay out method, the layout is more efficient when compared to the layout before repair. With the SLP method, two alternative layout locations are produced which can minimize the distance of the material flow and the cost of material handling. Layout 1 can save a distance of 45 meters by issuing material handling costs of 3881.52 rupiah from the initial layout, while layout 2 can save a distance of 57 meters by looking for material handling costs of 4744.08 rupiah from the initial layout. Thus, layout 2 is more recommended so that activities and production results are more optimal and handling of cost material becomes smaller.
ANALISA PENGARUH PERBEDAAN DOSIS GULA TERHADAP TEKSTUR DENGAN METODE ANOVA SATU ARAH SERTA PENENTUAN DOSIS TERBAIK DENGAN METODE AHP DAN ANALISA KUALITAS DENGAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT PADA PRODUK MANISAN TOMAT Chriswahyudi Chriswahyudi
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1591

Abstract

Manisan tomat sebagai salah satu pengolahan makanan dari bahan tomat dan gula sehingga dapat menjadi solusi alternatif ekonomi bagi petani tomat. Untuk mendapatkan komposisi manisan tomat tepat maka diperlukan penelitian yang terkait dengan analisa pengaruh perbedaan  dosis gula terhadap pengujian tekstur manisan tomat dengan metode Anova satu arah. Untuk mengetahui dosis gula yang terbaik dengan menggunakan metode pendekatan AHP. Untuk menetapkan spesifikasi kebutuhan dan keinginan konsumen didapat dengan menggunakan metode QFD. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dosis gula yang berbeda mempengaruhi tekstur manisan tomat. Hasil analisa dari penelitian ini menunjukkan bahwa dosis gula terbaik adalah 25%. Hasil analisa matriks House of Quality didapat bahwa keinginan terbesar konsumen terhadap produk manisan tomat adalah rasa manis, tekstur kenyal / tidak lembek dengan bobot kepentingan 207. Untuk respon kebutuhan teknis terbesar berdasarkan keinginan konsumen adalah harga Rp. 15.000,- per kemasan 250gram. harga tersebut sesuai penelitian dapat dijangkau di kalangan masyarakat dengan bobot kolom 4563.
ANALISA PERBAIKAN PRODUKTIVITAS MENGGUNAKAN METODE OVERALL EQUIPMENT EFFECTIVINESS (OEE) PADA MESIN FILLING DENGAN PENDAKATAN SIX BIG LOSSES UNTUK MENCARI PENYEBAB LOSSES TERTINGGI PADA PRODUKSI SKINCARE STUDI KASUS PT XYZ Bambang SW
Jurnal Teknik Vol 8, No 1 (2019): Januari-Juni 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jt.v8i1.1596

Abstract

PT. XYZ merupakan perusahaan yang bergerak di bidang kosmetik yang tujuan utama menginginkan target produksi yang direncanakan dapat terpenuhi dengan baik. Akan tetapi karena faktor yang memiliki persentase terbesar dari faktor six big losses adalah reduce speed (34,92%) dan breakdown losses (32,08%) yang bisa menghambat proses produksi sehingga pencapaian target produksi masih jauh dari harapan. Selama periode Maret- November 2017 di peroleh nilai OEE  (62,54% - 77,83%), availability ratio  ( 76,28 % - 85,70%), performance efficiency  (83,23 %-99,24%) dan rate  quality product  (93,11%-97,09%). Nilai OEE tertinggi pada bulan September  sebesar 77,83 %. Dan nilai OEE terendah pada bulan April 2017 (62,54 %). Tingkat kapabilitas yang diproses yang dihasilkan bernilai 0,588 yang bearti bahwa kapabilitas proses rendah, sehingga perlu ditingkatkan performansinya melalui proses perbaikan. Kajian kondisi apa saja yang dapat diperbaiki dengan menggunakan 5W+1H. Apa yang telah dilakukan di  PT. XYZ diharapkan dapat menjadi langkah awal peningkatan efektifitas mesin yang nantinya akan sampai pada penerapan Total Productive Maintenance.

Page 1 of 2 | Total Record : 13