cover
Contact Name
Atika Dini Savitri
Contact Email
-
Phone
+6285232734788
Journal Mail Official
ubthumaniora@gmail.com
Editorial Address
Gedung Rektorat Lantai 3 Jl. Lama No. 01, Kelurahan Pantai Amal, Kecamatan Tarakan Timur, Kota Tarakan, Kalimantan Utara.
Location
Kota tarakan,
Kalimantan utara
INDONESIA
Jurnal Borneo Humaniora
Jurnal Borneo Humaniora adalah jurnal yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu, diadopsi dalam berbagai aktivitas penelitian dosen. Yang tergolong dalam rumpun ilmu humaniora yaitu: Ekonomi, Teologi, Filsafat, Hukum, Sejarah, Filologi, Bahasa, Budaya & Linguistik (Kajian bahasa), Kesusastraan, Kesenian, dan Psikologi. Artikel-artikel yang dipublikasikan di Jurnal BORNEO HUMANIORA (p-ISSN 2615-4331 dan e-ISSN 2599-3305) yang diterbitkan oleh LPPM UBT setahun 2 kali terbit pada bulan Februari dan Agustus. Untuk menunjang kelangsungan eksistensi Jurnal Borneo Humaniora redaksi mengundang para peneliti untuk menyumbangkan artikel hasil penelitian di bidang Ilmu-ilmu Humaniora.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 2 (2022)" : 5 Documents clear
Kemampuan Menulis Puisi Siswa Kelas X MAN Tarakan Nurul Hayati; Siti Fathonah
Jurnal Borneo Humaniora Vol 5, No 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Borneo Tarakan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/borneo_humaniora.v5i2.3049

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kelas guna mendeskripsikan kemampuan menulis puisi siswa kelas X MAN Tarakan. Metode yang digunakan adalah analisis deskripsi dengan melihat gejala yang sesuai dengan kondisi kelas yang ada. Subjek dalam penelitian ini merupakan siswa kelas X MAN Tarakan dengan jumlah 30 siswa. Penelitian ini dilaksanakan selama satu semester ganjil. Siswa di ajak untuk mampu mendefinisikan terlebih dahulu mengenai pengertian puisi hingga akhirnya sisiwa mampu menuliskan puisi. Hal yang mendasari penelitian ini adalah untuk melihat kemampuan serta kesiapan siswa dalam menuliskan serta mengembangkan keterampilan menulisnya. Dengan adanya penelitian kelas ini maka kita dapat melihat kemampuan asli siswa yang sesungguhnya. Berdasarkan hal tersebut maka penelitian akan memuat kemampuan menulis yang dilihat dari ranah kognitif. Pemerolehan ini diambil dari proses pembelajaran yang disampaikan oleh guru. Puisi yang dituliskan berkaitan dengan tema kemanusiaan . hasil yang didapati adalah kemampuan menulis puisi siswa meningkat dengan menggunakan siklus PTK dan mencapai angka ketuntasan.
EVALUASI PENERAPAN PENILAIAN KINERJA KERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL BERBASIS SISTEM 360 DERAJAT FEEDBACK-APPRAISAL DI KANTOR REGIONAL VIII BKN Ari Wibawa
Jurnal Borneo Humaniora Vol 5, No 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Borneo Tarakan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/borneo_humaniora.v5i2.2937

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi penerapan penilaian kinerja Pegawai Negeri Sipil berbasis sistem 360 derajat feedback apraisal, evaluasi berfokus pada penilaian kinerja yang mewujudkan penilaian yang Tingkat Objektifitas (X1), Tingkat Keterukuran (X2), Tingkat Akuntabilitasl (X3), Tingkat Partisipatif (X4), Tingkat Transparansi (X5), dan penilaian kinerja yang dapat mewujudkan Tingkat Mutual Trust (X6), Tingkat Kepuasan Kerja (X7), Tingkat Learning Organization (X8).Sampel diambil sebanyak 50 orang dan dipilih menggunakan simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner sedangkan pengujian hipotesis menggunakan One Sample t test.Hasil pengujian membuktikan Penerapan e-perilaku mewujudkan tingkat Penilaian Kinerja PNS yang Objektif (thitung ; 12,488); Terukur (thitung ; 11,214); Akuntabel (thitung ; 8,447); Partisipatif  (thitung ; 8,225); Transparan (thitung ; 5,086); Penerapan e-perilaku dapat mewujudkan Tingkat Mutual Trust (thitung ; 6,703); Tingkat Kepuasan Kerja (t hitung ; 5,988);  dan Tingkat Learning Organization (thitung ; 11,617).
PENERAPAN MEDIA TEKA-TEKI SILANG DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN SISWA KELAS II DI SDN 029 TARAKAN Asmawati Asmawati; Ady Saputra; Degi Alrinda Agustina; Kartini Kartini; Mety Toding Bua; Sivora Sivora
Jurnal Borneo Humaniora Vol 5, No 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Borneo Tarakan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/borneo_humaniora.v5i2.2944

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa denganmenerapkan media Teka-Teki Silang. Jenis penelitian ini digunakan jenis penelitian tindakankelas dalam pembelajaran tahun pembelajaran 2021/2022 dengan subjek penelitian kelas II Dyang terdiri dari 28 siswa. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak 2 siklus dengan prosedursiklus yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Hasil penelitian inimenunjukkan bahwa dengan penerapan media teka-teki silang dapat meningkatkankemampuan membaca permulaan siswa kelas II di SDN 029 Tarakan. Pada siklus I hasil teskemampuan membaca permulaan siswa diperoleh nilai sebesar 64% siswa yang tuntas darijumlah keseluruhan siswa, pada aspek afektif diperoleh data sebesar 61% siswa yang tuntas,dan aspek psikomotorik diperoleh data sebesar 78% siswa yang tuntas. Kemudian pada siklusII mengalami peningkatan kemampuan membaca permulaan siswa mencapai nilai sebesar 82% siswa yang tuntas dari hasil tes, pada aspek afektif diperoleh data sebesar 82% siswa yangtuntas dan aspek psikomotorik diperoleh data sebesar 89% siswa yang tuntas. Adapun hasiltes kemampuan membaca permulaan siswa, aspek afektif dan aspek psikomotorik telahmencapai indikator keberhasilan sehingga penelitian ini dikatakan berhasil dalammeningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa kelas II di SDN 029 Tarakan.
MENINGKATKAN KEDISIPLINAN DAN KINERJA MELALUI BIMBINGAN TERSTRUKTUR GURU DI SMP 5 BANGUNTAPAN BANTUL SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2020/2021 Tri Heriyanto
Jurnal Borneo Humaniora Vol 5, No 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Borneo Tarakan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/borneo_humaniora.v5i2.2965

Abstract

Penelitian Tindakan Sekolah ini dilaksanakan di SMP Negeri 5 Banguntapan  yang beralamat di Sanggrahan, Potorono, Banguntapan .Penelitian Tindakan Sekolah  ini bertujuan untuk mengetahui: 1)Sejauhmana peningkatan kedisiplinan kerja melalui bimbingan terstruktur guru di SMP 5 Banguntapan, 2)Untuk mengetahui sejauhmana Pelaksanaan penerapan bimbingan terstruktur dapat meningkatkan kedisiplinan guru di SMP 5 Banguntapan Hasil penelitian tindakan siklus pertama dan kedua tentang peningkatan kedisiplinan dan kinerja guru menggunakan pembimbingan terstruktur dapat meningkatkan kedisiplinan dan kinerja guru di SMP Negeri 5 Banguntapan, semakin meningkat.Melalui  pembimbingan terstruktur akan meningkatkan kedisiplinan dan kinerja guru observasi kedisiplinan, dari perolehan nilai rata-rata siklus I sebesar 68,7yang berada pada kategori cukup dan perolehan nilai rata-rata siklus II sebesar 82,9 yang berada pada kategori baik, untuk observasi kinerja perolehan nilai rata-rata siklus I sebesar 63,2 yang berada pada kategori cukup dan perolehan nilai rata-rata siklus II sebesar 86,3 yang berada pada kategori baik.Sedangkan hasil pengisian angket kedisplinan pada siklus I mencapai 75,1 pada kategori cukup menjadi 81 pada siklus II., terdapat kenaikan sebesar 5,9 %, pengisian angket kinerja pada siklus I mencapai 76,5 pada kategori cukup menjadi 80,3 pada siklus II., terdapat kenaikan sebesar 3,8 %.  Untuk pembimbingan terstruktur 67,9pada siklus I menjadi  menjadi 82,6 pada siklus II terdapat kenaikan sebesar 14,7 %. Adanya peningkatan disiplin dan kinerja guru dalam pembelajaran merupakan peran dari pihak kepala sekolah juga kolaborator memberikan dukungan dan pembimbingan terstruktur terhadap pelaksanaan kedisiplinan dan kinerja guru dalam proses belajar mengajar.
The Implementaion of Google Form as an Evaluation Tool by English Language Teachers at SMPN 5 Tarakan Fitrah Ulfa; Woro Kusmaryani; Arifin Arifin
Jurnal Borneo Humaniora Vol 5, No 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Borneo Tarakan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/borneo_humaniora.v5i2.3048

Abstract

This study attempted to outline the benefits and drawbacks of using Google Form as an assessment tool for English classes at SMP N 5 Tarakan. The Google Form itself is a component of a Google features that may gather data from different responses to different purposes, like surveys and task media. This study examined how Google Form could be used as an evaluation, which should make teaching and learning more convenient. The descriptive qualitative method was employed in this investigation. Study of documentation, observation, and interviews were all used in collecting of data, which was then qualitatively assessed using a coding system and narratively recounted. The subjects of this study were English teachers and students who were represented based on the highest scores in English subjects from each class. The results of this study indicated there were both advantages and disadvantages to using Google Form as a tool for learning evaluation by English teachers and student from the planning, preparation, and readiness stages of facilities and infrastructure to the implementation stage, using Google Form had an impact and benefits in terms of effectiveness and efficiency. The Google Form substantially benefited teachers in terms of money, time, and effort. It aided students in completing practical assignments more succesfully and with greater statisfaction.

Page 1 of 1 | Total Record : 5