cover
Contact Name
Novi Puji Lestari
Contact Email
novipujilestari61@gmail.com
Phone
+6282232951386
Journal Mail Official
novipujilestari61@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Studi Kasus Inovasi Ekonomi
ISSN : 25286269     EISSN : 26232103     DOI : https://doi.org/10.22219/skie.v3i2
Studi Kasus Inovasi Ekonomi (SKIE) adalah jurnal pengabdian berkala yang diterbitkan dua kali setahun (Maret dan September). Editor menerima naskah layanan publik yang berfokus pada 1) memberdayakan ekonomi masyarakat; 2) pengembangan dan pemberdayaan ekonomi kreatif; 3) pembangunan ekonomi berbasis digital; 4) pengembangan dan pemberdayaan usaha kecil, mikro dan menengah (UKM); dan 5) pemberdayaan ekonomi masyarakat pedesaan.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2019)" : 5 Documents clear
PENINGKATAN NILAI EKONOMIS BUAH PISANG KELOMPOK TANI WANA GIRI BANJAR BADINGKAYU PENGERAGOAN JEMBRANA Nirmala, Bagus Made Sabda; Ardiyasa, I Wayan; Upadani, I Gusti Ayu Widari
Studi Kasus Inovasi Ekonomi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (623.685 KB) | DOI: 10.22219/skie.v3i2.9756

Abstract

Giri Desa pengeragoan, Banjar Badingkayu terletak di Jembrana. Kelompok Tani ini terletak sekitar 68,7 Km dariDenpasar. Jumlah penduduk di Banjar Badingkayu, berjumlah sekitar 450 KK, mayoritas sebagai petani yangtergabung dalam kelompok-kelompok tani. Salah satu komuditas yang dihasilkan adalah buah pisang sebanyak 1000-2500 buah sekali panen, dengan periode panen 1-2 minggu. Tetapi masih terdapat kendala yang dihadapi oleh anggotakelompok tani ini yaitu nilai jual buah pisang yang dihargai rendah dikarenakan persaingan buah pisang yang berasaldari luar Bali. Kendala kedua adalah, anggota kelompok tani ini masih terkendala kreativitas dalam meningkatkan nilaiekonomis pisang. Pengabdian ini, memberikan pelatihan pengolahan hasil panen buah pisang menjadi keripik pisangvarian rasa, memberikan bantuan alat vacuum frying, melakukan promosi produk dengan digital marketing,menggunakan website dan media sosial. Selain itu, dilakukan juga pengemasan dan branding logo produk keripikpisang. Pengemasan ini, dapat digunakan sebagai brand packaging keripik pisang dan awareness promosi produkkeripik pisang ini.
PKM PENDIRIAN BANK SAMPAH PADA KELOMPOK IBU RUMAH TANGGA, JANDA, DAN LANSIA DI DESA DEKETAGUNG, KECAMATAN SUGIO, KABUPATEN LAMONGAN Muryani, Muryani; Ajija, Shochrul Rohmatul; Rachmayanti, Riris Diana; Erlando, Angga
Studi Kasus Inovasi Ekonomi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (556.733 KB) | DOI: 10.22219/skie.v3i2.8955

Abstract

Program pengabdian masyarakat yang telah dilaksanakan di desa Deketagung, Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan memiliki design kegiatan membentuk bank sampah untuk memberdayakan ibu rumah tangga, janda, danlansia. Pemberdayaan masyarakat ini juga bertujuan untuk memperbaiki kondisi lingkungan serta meningkatkanperekonomian masyarakat desa tersebut. Kegiatan yang telah dilakukan meliputi: sosialisasi pembentukan bank sampahpada kelompok ibu rumah tangga, lansia, dan janda, membentuk kelompok-kelompok untuk mengelola sampah ditingkat rumah tangga, mendesain insetif pertukaran sampah yang bisa didaur ulang, dan menghitung hasil sampah yangterkumpul, evaluasi pencatatan bank sampah, dan Focus Group Discussion (FGD. Adanya program pengabdianmasyarakat melalui pendampingan pembentukan bank sampah di desa Deketagung, diharapkan mampu meningkatkanperekonomian masyarakat desa Deketagung melalui pengelolaan sampah dan mewujudkan lingkungan bersih
SISTEM BAGI HASIL IJABQABUL.ID Maika, M Ruslianor; Kautsar, Irwan Alnarus; Wardhana, Bayu; Isnawati, Retty
Studi Kasus Inovasi Ekonomi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (360.702 KB) | DOI: 10.22219/skie.v3i2.8760

Abstract

Isu utama pengabdian masyarakat ini adalah tidak adanya rujukan jelas pembagian hasil antara unit bisnis Ijabqabul.id dengan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA). Ijabqabul.id adalah platform jasa keuangan Syariah yang berbasis wakaf produktif. Permasalahan  yang  kemudian  muncul  adalah  bagaimana cara menghitung bagi hasil unit bisnis ijabqabul.id yang nantinya berfungsi sebagai revenue generator bagi UMSIDA. Metode pelaksanaan pembagian hasil menggunakan pendekatan manajemen bisnis sahabat Nabi berdasarkan Al-Quran dan Hadist. Sistem bagi hasil ini menggunakan dua metode yaitu (1) Wakaf dan (2) membagi hasil usaha menjadi 3 yaitu, 1/3 untuk sedekah, 1/3 untuk tambahan modal usaha, 1/3 untuk operasional dan manajemen. Untuk 1/3 yang ketiga dibagi menjadi 2 yaitu operasional dan manajemen. Adapun UMSIDA selaku pemilik usaha akan memperoleh bagian dari manajemen. Sistem bagi hasil seperti ini selain adil, juga berkah sebagaimana dicontohkan oleh Sahabat.  
MEKANISASI PEMADATAN LOG BOG UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI JAMUR TIRAM DI DESA GENENG, KEC. GENENG, KAB. NGAWI Winangun, Kuntang; Putra, Wawan Trisnadi; Fadelan, Fadelan; Suffiadi, Nanang
Studi Kasus Inovasi Ekonomi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (360.702 KB) | DOI: 10.22219/skie.v3i2.7477

Abstract

Masyarakat Desa Geneng Kecamatan Geneng yang sebagian besar bermata pencaharian sebagai petani padi serta buruh tani, sehingga membutuhkan penghasilan tambahan sebelum musim panen. Salah satu upaya untuk meningkatkan penghasilan masyarakat di Desa Geneng adalah dengan budidaya jamur tiram yang memanfaatkan limbah serbuk kayu sebagai media tanam. Metode yang digunakan yaitu memberikan sosialisasi pemanfaatan limbah serbuk kayu dan bekatul sebagai media tanam jamur tiram. Penggunaan mesin pemadat log bog jamur tiram dapat meningkatkan produksi jamur tiram, mesin dapat mempermudah pemadatan log bog dan mengurangi tenaga pekerja dalam memproduksi log bog jamur tiram. Prosedur kerja yang dilaksanakan untuk mengatasi permasalahan sebagai berikut (1) Konsultasi: Kegiatan ini dilaksanakan sebelum pelatihan. Ini bertujuan untuk menggali minat, bakat, dan potensi yang di miliki oleh warga Desa Geneng. (2) Pelatihan : Peserta diberi bekal teori dengan ceramah dan diskusi budidaya jamur tiram. (3) Pendampingan: Masyarakat diberikan pendampingan penggunaan alat pemadat log jamur tiram untuk mempercepat proses produksi. Kegiatan praktek yang akan dilakukan oleh warga adalah proses budidaya jamur tiram dan penggunaan alat pemadat log jamur tiram yang dibimbing oleh tim pengabdi.
PENINGKATAN KUALITAS KESEHATAN LINGKUNGAN PRODUKSI PENGARAJIN TOPENG MALANGAN DAN SOUVENIR DI DESA JABUNG KABUPATEN MALANG Riyanto, Wahyu Hidayat; Syaifullah, Yunan; Pramuja, Risky Angga
Studi Kasus Inovasi Ekonomi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (722.203 KB) | DOI: 10.22219/skie.v3i2.9645

Abstract

Kesuliatan yang dihadapi di desa jabung adalah kurangnya penghijauan akses menuju tempat pengrajin topeng sehingga kampung topeng terlihat gersang. Kemudian masih rendahnya pengetahuan pengelolaan sampah/limbah dan manajemen lingkungan produksi yang terkesan berantakan serta bagaimana membuang sisa cat atau tinta lukis topeng dan masih rendahnya kesadaran pengrajin kebersihan dan kesehatan yang menyebabkan para pengrajin tidak menggunakan masker dan sarung tangan ketika membuat topeng dan souvenir lainnya. Penyelesaian masalah yang terjadi pada pengrajin topeng yaitu dengan cara memberi penyuluhan kebersihan lingkungan agar muncul kesadaran para pengrajin akan pentingnya kebersihan lingkungan. Selain itu membantu pengrajin dalam hal mengatur serta menata lingkungan produksi pengrajin topeng. Hasil dari pengabdian ini yaitu adanya peningkatan kualitas kebersihan lingkungan produksi. Kebersihan lingkungan produksi berdampak pada kenyamanan pengrajin topeng dalam menghasilkan karya sehingga para pengrajin lebih giat dalam berkarya dan memberi nilai tambah ekonomi. 

Page 1 of 1 | Total Record : 5