cover
Contact Name
T. Aria Auliandri
Contact Email
aria@feb.unair.ac.id
Phone
+6281332529696
Journal Mail Official
inobis.info@gmail.com
Editorial Address
Jl. Gajayana 539 Malang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Inobis: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
ISSN : -     EISSN : 26140462     DOI : https://doi.org/10.31842/jurnalinobis
Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia (INOBIS), diterbitkan oleh Pengurus Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia, secara berkala empat kali dalam setahun. Jurnal INOBIS bertujuan untuk menyebar luaskan hasil penelitian di bidang manajemen dan bisnis kepada para akademisi, praktisi, mahasiswa dan pihak yang berminat. Jurnal INOBIS menerima kiriman artikel yang ditulis dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Penulis harus menyatakan bahwa artikel yang dikirim ke Jurnal INOBIS tidak dikirim atau dipublikasikan ke jurnal lain. Penentuan artikel yang dimuat di Jurnal INOBIS melalui proses review oleh tim dewan redaksi Jurnal INOBIS dengan mempertimbangkan antara lain: terpenuhinya persyaratan baku publikasi jurnal, metode riset yang digunakan, signifikansi, dan kontribusi hasil penelitian terhadap keilmuan manajemen.
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018" : 11 Documents clear
Pengaruh Pemberdayaan, Perilaku Inovatif, Dan Motivasi Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Bumbu Bali Restoran Tanjung Benoa Badung, Bali A A Sagung Diah Istri Pramayani; I Gusti Ayu Dewi Adnyani
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (658.261 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.57

Abstract

Karyawan merupakan aset pentintuk meningkatkan produktivitasnya.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberdayaan, perilaku inovatif, dan motivasi kerja terhadap produktivitas kerja.. Penelitian ini dilakukan di Bumbu Bali Restoran. Jumlah responden adalah sebanyak 35 orang karyawan dengan metode sampling jenuh. Pada penelitian ini pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuisioner dengan menggunakan metode pengukuran data skala Likert. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda. Pemberdayaan memberi kontribusi dalam keberhasilan perusahaan. Memiliki perilaku inovatif juga merupakan hal yang penting untuk mengembangkan inovasi dalam meningkatkan produktivitas. Disamping itu produktivitas dapat ditingkatkan dengan diberikannya dorongan yang mampu memotivasi kerja karyawan. Karyawan hendaknya selalu diberikan kepercayaan, cara cara baru dalam proses bekerja dan senantiasa didukung fasilitas dan perlengkapan kerja untuk meningkatkan produktifitas 
Mobile Display Advertising ”Pengaruh Aktivitas Browsing, Flow, Dan Kepercayaan Online Terhadap Niat Pembelian Barang-Barang Terbaru Di Instagram” (Studi Pada Follower Akun Instagram Kategori Produk Fashion, Gadget, dan Kuliner di Surabaya) Jiwangga Hadi Nata; Sukaris Sukaris
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (455.71 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.58

Abstract

Popularitas Instagram yang pada awal peluncurannya merupakan sosial media untuk berbagi foto dan video, pada saat ini bertransformasi menjadi salah satu media pemasaran yang potensial. Pesatnya perkembangan M-Commerce membuat Instagram menjadi sosial media favorit bagi para pemasar untuk menstimuli perilaku konsumen. Selain untuk berbagi foto dan video, pengguna instagram memanfaatkannya untuk mencari informasi tentang suatu produk dari akun yang mereka ikuti. Perasaan menyenangkan yang didapat membuat mereka menghabiskan waktu lama,dan mereka mendapatkan informasi yang membuat mereka percaya terhadap akun tersebut dan menstimuli terjadinya niat pembelian pada produk yang di posting akun yang mereka ikuti. Penelitian ini menggunakan teori Stimulus-Organism-Response (S-O-R) dan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Pengambilan sampel dengan menggunakan metode non-probability sampling, menggunakan tehnik purposive sampling. Responden dalam penelitian ini sebanyak 200 responden. Teknik Analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktifitas browsing pada Instagram memiliki pengaruh positif terhadap kondisi flow, kepercayaan online, dan niat pembelian. Kemudian kepercayaan online pada akun di Instagram memiliki pengaruh positif terhadap kondisi flow. Demikian juga dengan variabel kondisi flow dan kepercayaan online juga memiliki pengaruh terhadap niat pembelian barang-barang terbaru di Instagram. 
Tinjauan Empiris Tentang Orientasi Kewirausahaan Bagi Pengusaha Perempuan Di Kota Malang Rois Arifin; Hadi Sunaryo
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (477.313 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.59

Abstract

Penelitian ini mengulas tentang orientasi kewirausahaan pengusaha perempuan di Kota Malang. Telaah konsep tentang orientasi kewirausahaan diperdalam dengan membentuk model pengukuran yang mengadaptasi dari penelitian sebelumnya. Model yang telah dibentuk diuji dan dianalisis melibatkan 71 pengusaha perempuan di Kota Malang yang menjadi responden dalam penelitian. Hasil penelitian mengindikasikan bahwa pengusaha perempuan lebih menganggap penting sikap proaktif sebagai bentuk terpenting dari orientasi kewirausahaan. Sementara fakta di lapangan mengungkap orientasi kewirausahaan bagi pengusaha perempuan lebih cenderung ditunjukkan oleh sikap pengambilan risiko. Diskusi tentang temuan penelitian mengarahkan kepada peran dari tipologi usaha yang dijalankan pengusaha disinyalir mempunyai implikasi penting pada orientasi kewirausahaan yang dimiliki oleh pengusaha perempuan. Selain itu pentingnya pengusaha perempuan memfokuskan pada keinovasian untuk menunjang orientasi kewirausahaannya menjadi lebih kuat dan mapan. 
Persepsi Masyarakat Terhadap Penggunaan Transportasi Online (Grab) Di Malang Ratna Tri Hardaningtyas
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (499.309 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.60

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat terhadap penggunaan transportasi online di Malang (GRAB). Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen yang menggunakan pelayanan dari transportasi online (GRAB). Teknik pengambilan sampel menggunakan metode indepth interview dengan melakukan wawancara secara mendalam kepada informan yang berjumlah 10 orang dilatar belakangi usia dan profesi yang berbeda. Teknik analisa yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif yang berguna untuk memberikan fakta dan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi masyarakat terhadap penggunaan transportasi online (GRAB) berpengaruh signifikan dan positif. Persepsi masyarakat terbukti bahwa dapat mempengaruhi pandangan terhadap transportasi online. Dikarenakan tansportasi online melakukan pelayanan terhadap masyarakat, maka mulai dari kinerja maupun atribut transportasi dapat mempengaruhi persepsi masyarakat. Baik atau buruknya persepsi yang ada di masyarakat terhadap transportasi online, bergantung pada kualitas pelayanan itu sendiri. Kesuksesan sebuah pelayanan dibidang jasa ditunjang oleh kinerja para pengemudi transportasi online pada saat memberikan pelayanan terhadap masyarakat. Pelayanan yang diberikan kepada masyarakat akan sangat mempengaruhi persepsi masyarakat sebagai konsumen baik itu persepsi buruk maupun persepsi yang baik terhadap transportasi online.
Faktor Kontekstual, Bran Switching, Dan Keputusan Pembelian Operator Seluler Di Kota Denpasar I Made Oka Santika; I Nyoman Nurcaya
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (575.23 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.61

Abstract

In this era there are many mobile operators who offer various services with excellence and uniqueness of its own. Young consumers are more likely to follow trends, so they make operator purchases by alternating. This phenomenon shows that contextual and behavioral factors alternating brands lead to consumer purchase decisions. The purpose of this study is to explain the influence of contextual factors and brand switching on purchasing decisions. This research was conducted on the user of mobile operator in Denpasar City which domiciled in Denpasar City. Sample size taken as many as 120 people with purposive samling method. Data were collected by distributing questionnaires using a 5-point Likert scale to measure 15 indicators. The analysis technique used is multiple linear regression. The result of research indicate that contextual factor variable have positive and significant effect to purchasing decision. Brand switching variables have a positive and significant effect on purchasing decisions. This research is expected to be a consideration for cellular service providers in meeting the needs and desires of consumers and is expected to be used as a subject of further study and add references related to variables studied.
Pengaruh Mekanisme GCG, Kebijakan Investasi Dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan Yang Dimediasi Oleh Kebijakan Pendanaan Rusdayanti Asma; Redawati Redawati
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (369.684 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.62

Abstract

Tujuan akhir dari perusahaan adalah meningkatkan kemakmuran pemegang saham yang dapat dilihat dari meningkatnya nilai perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Mekanisme GCG, Kebijakan Investasi dan Kebijakan Dividen terhadap Nilai Perusahaan yang dimediasi oleh Kebijakan Pendanaan perusahaan. Populasi penelitian adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling, diperoleh sampel sebanyak 268 perusahaan. Metode analisis data penelitian ini yaitu analisis SEM-PLS dengan menggunakan alat statistic WrapPLS 5.0. Hasil penelitian pengujian pengaruh langsung meunujukkan bahwa Kebijakan investasi berpengaruh terhadap Kebijakan Pendanaan, sedangkan Mekanisme GCG dan Kebijakan dividen tidak berpengaruh terhadap Kebijakan Pendanaan. Hasil Pengujian juga menunjukkan bahwa Kebijakan investasi, Kebijakan dividend dan Kebijakan Pendanaan berpengaruh terhadap nilai Perusahaan sedangkan Mekanisme GCG tidak berpengaruh terhadap nilai Perusahaan. Hasil pengujian pengaruh tidak langsung menunjukkan bahwa kebijakan pendanaan mampu memediasi hubungan antara Kebijakan Investasi dengan nilai perusahaan, tetapi tidak mampu memediasi hubungan antara Mekanisme GCG dan Kebijakan Dividen dengan nilai Perusahaan. 
The effect of firm created content and user generated content evaluation on customer-based brand equity Vinna Hermaren; Adrian Achyar
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (466.777 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.63

Abstract

The purpose of this paper is to investigate social media communication and its impact on customer-based brand equity. Compare two social media communication tools that are firm created content and user generated content. A total of 114 data sets developed through a standard online survey to investigate the impact of firm created content and user-generated content evaluation in social media on brand awareness / association, perceived quality and brand loyalty to the cosmetics industry in Indonesia. A mini survey was conducted to find out the types of cosmetic brands that do not perform ad campaigns in traditional media such as television to see clearly the influence of brand communication in social media against brand awareness and association. The author applies Structural Equation Modeling (SEM) techniques to investigate the effect of communication on social media on customer-based brand equity. The findings of this study indicate that evaluation of firm created content has a positive and significant impact on brand association / awareness, perceived quality and brand loyalty. Meanwhile, evaluation of user-generated content has significant effect only on brand awareness / association and perceived quality. In the dimensions of customer-based brand equity, only perceived quality is significantly influenced by brand awareness / association. This research is relevant for marketers for the development of corporate strategy, especially in the cosmetics industry that uses social media as a medium of communication to customers. 
Analisis Pengaruh Positioning Produk Dan Citra Merk Terhadap Keputusan Pembelian (Studi pada Civitas Akademika di Universitas Kahuripan Kediri dan Universitas Islam Kediri) Muhammad Tody Arsyanto; Rahmawati Rahmawati
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (692.683 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.64

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh langsung atau tidak langsung, positioning produk dan citra merek terhadap keputusan pembelian pada konsumen samsung mobile. Penelitian ini dilaksanakan di Kampus Universitas Kahuripan Kediri dan Universitas Islam Kadiri Kediri. Desain penelitian survey digunakan dalam penelitian ini. Untuk pengumpulan data dengan wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan adalah analisis path (path analysis). Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) variabel Atribut Produk, Manfaat, Pemakai, Pesaing, dan Harga berpengaruh signifikan terhadap variabel citra merek, sedangkan variabel penerapan & penggunaan dan kategori Produk tidak berpengaruh yang signifikan; (2). Variable citra merek berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian; (3). variabel Atribut Produk, penerapan & penggunaan, Pemakai, Pesaing, dan citra merek berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian, sedangkan variable Manfaat, Kategori Produk, dan Harga tidak berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Dari penelitian dapat disimpulkan bahwa variable penerapan dan penggunaan, pemakai, pesaing dan citra merek berpengaruh langsung terhadap keputusan pembelian. Adapun variable atribut produk, manfaat dan harga berpengaruh tidak langsung pada keputusan pembelian melalui variable citra merek. Untuk itu, dengan tidak mengurangi peran penting variable yang berpengaruh tidak langsung, variable yang berpengaruh langsung seyogyanya dipertahankan dan ditingkatkan. 
Analisis Pemberdayaan UMKM Dan Peningkatan Daya Saing Dalam Kancah Pasar Global Kristina Sedyastuti
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (357.411 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.65

Abstract

Pemberdayaan UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) di tengah arus globalisasi dan tingginya persaingan membuat UMKM harus mampu mengadapai tantangan global, seperti meningkatkan inovasi produk dan jasa, pengembangan sumber daya manusia dan teknologi, serta perluasan area pemasaran. Hal ini perlu dilakukan untuk menambah nilai jual UMKM itu sendiri, utamanya agar dapat bersaing dengan produk produk asing yang kian membanjiri sentra industri dan manufaktur di Indonesia, mengingat UMKM adalah sektor ekonomi yang mampu menyerap tenaga kerja terbesar di Indonesia (Sudaryanto, 2011). Belum kokohnya fundamental perekonomian Indonesia mendorong pemerintah untuk membangun struktur ekonomi dengan mempertimbangkan keberadaan UMKM. Sektor ini telah terbukti memberikan lapangan kerja dan memberikan kesempatan bagi UMKM untuk berkembang di masyarakat. Keberadaan UMKM tidak dapat diragukan karena terbukti mampu bertahan dan menjadi penggerak ekonomi, terutama setelah krisis ekonomi. Di sisi lain, UKM juga menghadapi banyak masalah, yaitu keterbatasan modal kerja, sumber daya manusia yang rendah, dan kurang cakapnya penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi. Metode Penelitian ini menggunakan pendekatan eksploratif deskriptif dengan menganalisis strategi pemberdayaan UMKM dalam menghadapai pasar Global. Karya ilmiah ini juga dikembangkan dengan menggunakan pendekatan kajian literatur atau studi putaka. Pendekatan teori/konsep dilakukan dengan merujuk dari beberapa sumber, seperti buku dan jurnal ilmiah. Semua uraian gagasan yang ada digabungkan dalam satu susunan kerangka pemikiran. Kendala lain yang dihadapi oleh UMKM adalah hubungan dengan prospek bisnis yang kurang jelas dan perencanaan visi misi yang belum stabil. Pemberian informasi dan jaringan pasar, kemudahan akses pendanaan dan pendampingan serta peningkatan kapasitas teknologi informasi merupakan beberapa strategi peningkatan daya saing UMKM Indonesia, yang tak kalah pentingnya adalah jiwa kewirausahaan yang tak pantang menyerah. Oleh karena itu diperlukan sinergi semua pihak terutama antara pelaku usaha, pemerintah dan lembaga keuangan mikro. 
The Effect of Spectator-Based Brand Equity on Behavioral Intentions in Football Club Muhammad Naufal Makarim
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (470.896 KB) | DOI: 10.31842/jurnal-inobis.v2i1.66

Abstract

Purpose – The purpose of this paper is to find out the effect of Spectator-Based Brand Equity on Behavioral Intentions in Football Club. Design/methodology/approach – The research is descriptive in nature that used survey data in the form of questionnaire from 100 respondent from each sample. Findings – The model developed in this study identifies that social interaction, team success, and internalization were the significant positive predictors of behavioral intentions among the overall sample. These findings highlight the importance of studying different types of consumers and suggest managerial implications, such as the need for clubs to establish reciprocal relationships with fans in order to increase their levels of internalization and contribute to increased behavioral intentions. Research limitations/implications – This research only focuses on perception from Indonesian football fans towards major European football club and might not be representative of other football leagues in Europe and around the world.  Originality/Value – This research offers a framework that can help football club managers plan marketing strategies to approach different segment of customers.

Page 1 of 2 | Total Record : 11


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol. 7 No. 1 (2023): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 6 No. 4 (2023): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 6 No. 3 (2023): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 6 No. 2 (2023): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 6 No. 1 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2022 Vol. 5 No. 4 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2022 Vol. 5 No. 3 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2022 Vol. 5 No. 2 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2022 Vol. 5 No. 1 (2021): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2021 Vol. 4 No. 4 (2021): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2021 Vol. 4 No. 3 (2021): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2021 Vol. 4 No. 2 (2021): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2021 Vol. 4 No. 1 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2020 Vol. 3 No. 4 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2020 Vol. 3 No. 3 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2020 Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020 Vol. 3 No. 1 (2019): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2019 Vol. 2 No. 4 (2019): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2019 Vol. 2 No. 3 (2019): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2019 Vol. 2 No. 2 (2019): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2019 Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018 Vol. 1 No. 4 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2018 Vol. 1 No. 3 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2018 Vol. 1 No. 2 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2018 Vol. 1 No. 1 (2017): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2017 More Issue